MOJOKERTO, - Sejumlah lima kelompok tani (Poktan) yang tersebar di tiga desa di wilayah Kecamatan Ngoro Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur menerima bantuan benih Inbrida Padi Gogo (Inpago) Varietas Situbagendit, Rabu (29/08/2018).
Pendistribusian tersebut dikawal ketat oleh tiga Babinsa Koramil 0815/12 Ngoro Kodim 0815 Mojokerto, yakni Babinsa Watesnegoro Pelda Poniman, Babinsa Candiharjo Serka Suratin dan Babinsa Purwojati Sertu Abdul Manan.
Pantauan Babinsa di lapangan, tercatat sebanyak 4.250 kilogram atau 4,25 ton benih Inpago Situbagendit peruntukan lahan seluas ±180 hektar merupakan bantuan Dinas Pertanian Provinsi Jatim yang didistribusikan Dinas Pertanian Kabupaten Mojokerto.
Kelima Poktan penerima bantuan tersebut, tiga Poktan di Desa Watesnegoro yakni Kelompok Tani Dateng sebanyak 500 kilogram peruntukan lahan seluas 20 hektar, Kelompok Tani Sambimalang sebanyak 500 kilogram peruntukan lahan seluas 20 hektar, dan Kelompok Tani Glatik sebanyak 2.250 kilogram peruntukan lahan seluas 90 hektar.
Berikutnya Kelompok Tani Bangkal Desa Candiharjo sebanyak 500 kilogram peruntukan lahan seluas 20 hektar dan Kelompok Tani Timbulrejo Desa Purwojati sebanyak 500 kilogram peruntukan lahan seluas 20 hektar.
Terpisah, Danramil 0815/12 Ngoro Kapten Chb Djenal Abidin, mengungkapkan, kegiatan pendampingan pendistribusian benih padi Varietas Situbagendit bagi Poktan oleh para Babinsa di wilayah binaan merupakan bagian dari tugas pendampingan ketahanan pangan dalam mendukung dan mensukseskan swasembada pangan yang dicanangkan pemerintah.
Turut serta dalam pendistribusian benih bantuan tersebut, antara lain Koordinator PPL Kecamatan Ngoro Pa'i Hariyanto, SP, PPL Desa Watesnegoro Fadli Setiawan, SP, PPL Desa Candiharjo Handy Istianto, A.Md, PPL Desa Purwojati Sukarno dan masing masing Ketua Poktan penerima bantuan benih padi.