1

Gantikan Nexus, Inilah Smartphone Terbaru dari Google!

20 Sep 2016 12:57 2285 Hits 0 Comments
Smartphone teranyar dari Google ini digadang gadang bakal menjadi smartphone tercepat tahun ini.

Semua Smartphone high-end sudah hampir diluncurkan pada tahun ini kecuali salah satu flagship besutan Google.

Mulai tahun ini Google dikabarkan akan mengganti nama Nexus menjadi Pixel. Smartphone Google Pixel yang akan rilis tahun ini ada dua yaitu Google Pixle dan Google Pixel XL. Untuk perbadaan kedua smartphone ini bisa kita ketahui lewat namanya bahwa Google Pixle XL akan memiliki dimensi layar lebih besar.

Sebelumnya Pixel dikenal dengan nama Sailfish dan dan Pixel XL dengan kode nama Marlin.

Santer diberitakan bahwa Smartphone ini akan menjadi Smartphone tercepat tahun ini dengan mengusung processor Snapdragon 821. Smartphone ini juga akan dilengkapi dengan RAM 4 GB dan storage sedikitnya 32 GB.

Untuk pembuatan kedua Smartphone ini, Google kembali mempercayakan pada HTC. Jadi jangan heran bila Smartphone ini bernuansa HTC.

Kedua smartphone teranyar Google ini bakal dibanderol dengan harga tinggi. Google Pixel akan dipatok dengan harga yang menyerupai IPhone 7 yaitu sekitar USD 650 atau setara dengan Rp. 8,5 Juta. Sementara untuk Google Pixel XL akan dibanderol lebih tinggi lagi yaitu sekitar USD 700 – USD 749 atau senilai Rp. 9,1 Juta – Rp. 9,7 juta.

Jika benar demikian, hal ini akan terasa cukup mengecewakan karena sebelumnya Google mematok harga yang lebih rendah untuk Smartphone Nexus yang rilis. Seperti Nexus %X yang dibanderol dengan harga USD 397 atau setara Rp. 5 juta.

Sepertinya Google ingin memposisikan Pixel untuk menjadi pesaing Samsung Galaxy S7 dan IPhone 7 di tahun ini.

Untuk tanggal rilis Smartphone ini digosipkan akan rilis pada 4 Oktober mendatang.

Untuk tampilan Google Pixel XL anda bisa melihat video berikut ini.

https://www.youtube.com/watch?time_continue=9&v=lIQZ1K0G8uM

 

About The Author

Rijwan 45
Ordinary

Rijwan

Saya merupakan anak RPL yang bercita - cita membangun web sendiri juga menjadi ahli pemrograman serta komputer.
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel