1

LG Dikabarkan Menghadirkan LG G5 Lite dengan Konsep yang Sama dengan LG G5

22 Mar 2016 17:45 1815 Hits 0 Comments
LG dikabarkan sedang mengembangkan konsep LG G5 dengan bandrol harga yang lebih murah.

Gebrakan LG pada awal tahun 2016 cukup memukau. Betapa tidak, kehadiran LG G5 di WMC 2016 membuat semua orang atau bahkan orang di dunia kagum dengan produk penerus dari LG G4 tersebut.

Tidak berlebihan karena LG G5 juga dinobatkan sebagai smartphone terbaik di ajang tersebut. Hal tersebut dicapai karena LG G5 hadir dengan desain yang mewah dan inovasi yang tidak pernah ada sebelumnya. Sebuah smartphone dengan konsep semi modular. Konsep semi modular yang dimaksud adalah memungkinkan pengguna menambah add-on lain yang membuat smartphone menjadi lebih unggul. Penambahan add-on ini dilakukan dengan cara mencabut bagian bawah dari LG G5.

Sayangnya, LG G5 ini dikabarkan akan dibandrol dengan harga yang relatif mahal. Hal ini tentu membuat orang yang ingin mencicipi inovasi LG G5 jadi terhambat karena masalah dana.

Kabar bagusnya, pihak LG dikabarkan sedang mengembangkan konsep LG G5 dengan bandrol harga yang lebih murah. Dilansir dari Slashgear, smartphone tersebut dikabarkan bernama LG G5 Lite.

LG G5 ini diisukan akan mengusung layar dengan resolusi quad-HD. Sebuah resolusi yang tentunya sangat spesial untuk smartphone dengan embel-embel nama “Lite”. Kabar bagusnya juga, pihak LG G5 tetap mempertahankan spesifikasi bagian kamera modular seperti apa yang ada di versi LG G5.

Yang mungkin akan membedakan LG G5 dan LG G5 Lite adalah soal prosesor. Kabarnya, LG G5 Lite hanya mengusung Snapdragon 652, sebuah chipset yang berbeda kelasnya dengan Snapdragon 820 yang tersemat di LG G5. Tapi tenang, chipset ini masih bisa diandalkan untuk menjalankan games dan aplikasi berat. Apalagi LG G5 disokong oleh RAM 3GB.

Dengan sedikit penurunan di bagian performa tetapi masih mengusung konsep yang sama, saya pikir hal ini masih cukup menarik. Sayangnya, kabar yang beredar menyatkan bahwa LG G5 Lite ini hanya akan dipasarkan di Meksiko dan Panama saja.

Bisa saja pihak LG membawa LG G5 Lite ke negara lain tetapi dengan spesifikasi yang berbeda. Bahkan bisa saja, chipset yang ditawarkan untuk kawasan lain lebih baik.

via Slashgear

Tags Smartphone

About The Author

Graha 56
Expert

Graha

akun alternatif Hilman Graha @HilmanMN Blogger, Techno Writer, social media enthusiast, hilman.my.id jinggaprasetya.wordpress.com
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel