1

Gunakan Remix OS untuk Jalankan Android di PC Windows

13 Jan 2016 08:38 2533 Hits 0 Comments
Remix OS 2.0  bisa menjalankan  Android di PC

Jide, perusahaan yang dikenal sebagai pengembang tablet Android yang menyerupai Microsoft Surface ini melakukan gebrakan lewat update sistem operasi Remix OS. Sistem operasi ini kini sudah memasuki versi 2.0 yang bisa diunduh di situs resminya.

Apa yang beda dari sistem operasi. Ini?

Banyak yang membedakan tentunya dibanding sistem operasi sebelumnya. Tapi yang menarik adalah memungkinkannya pengguna menjalakan Android  dan Windows lewat perangkat komputer PC.

Dikutip dari PhoneArena (13/01/2016),  Remix OS 2.0 ini merupakangan pengembangan dari  Android-x86 project. Bagi yang belum tahu, Android-x86 project merupakan sebuah proyek pengembangan tak resmi agar sistem operasi Android berjalan pada chipset x86 yang merupakan chipset untuk perangkat PC.

Tentunya kehadiran Remix OS 2.0 akan membuat pengalaman menggunakan Android di PC lebih menarik. Pasalnya, saat ini banyak pengguna PC yang mengakses  Android di PC menggunakan emulator yang masih banyak kekurangan.  

Dengan Remix OS 2.0, akses ke semua fitur Android menjadi lebih menarik dan membuat pengguna memiliki pengalaman baru.
 
Yang cukup menarik lainnya adalah soal memungkinkannya  Remix OS 2.0 berjalan via USB Drive. Cukup lakukan boot dari USB Drive. Uniknya, USB Drive tersebut masih bisa dicabut meski Remix OS 2.0 masih berjalan di PC. Sesuatu yang patut diacungi jempol.

Oh yah untuk yang ingin mencoba Jedi Remix OS untuk PC ini, bisa download lewat situs resminya di Jide.com. Atau bisa langsung ke laman ini.

 

Via PhoneArena

About The Author

Graha 56
Expert

Graha

akun alternatif Hilman Graha @HilmanMN Blogger, Techno Writer, social media enthusiast, hilman.my.id jinggaprasetya.wordpress.com
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel