1

Donald Trump Diprotes Wanita Muslim Ini

28 Nov 2015 07:33 2281 Hits 0 Comments
Wanita muslim ini protes ke Donald Trump.

Donald Trump Diprotes Wanita Muslim

Salah satu kandidat calon Presiden Amerika Serikat, Donald Trump membuat kontroversi, Trump berencana akan membuat ID khusus untuk umat Islam di negeri paman sam tersebut.

Pernyataan Trump terkesan mendiskriminasi umat muslim, dia menyarankan untuk mendaftar semua muslim ke database terpisah. Tidak hanya sampai disitu, Trump menyarankan agar setiap muslim mengenakan kartu identitas khusus dan diawasi secara ketat ketika menjalankan ibadah di masjid.

“Kami akan melakukan hal-hal yang tidak pernah dilakukan sebelumnya. Dan beberapa orang akan menjadi marah tentang hal itu, tapi saya berpikir bahwa sekarang semua orang merasa bahwa keamanan akan masuk dalam aturan.” Ucap Donald Trump saat wawancara melalui Yahoo News.

Marwa Balkar (22), salah satu warga muslim asal Corona, langsung merespon terhadap pernyataan Donald Trump tersebut. Berikut petikan isi protes wanita yang memiliki paras cantik tersebut.

“Dear @realdonaldtrump, nama saya Marwa, dan saya seorang muslim. Saya dengar anda ingin kami mulai memakai badge ID, jadi saya memutuskan untuk memilih sendiri badge ID saya,” tulis wanita berambut panjang tersebut. Tulisan dari Marwa menjadi berefek Viral, bahkan sang pendiri Facebook, Marc Zuckerburg, juga me Like status wanita muda asal Corona tersebut.

Kutipan tulisan Marwa di laman Facebooknya bisa dilihat dibawah, saya kutip via Detik.

Dear @realdonaldtrump, My name is Marwa, and I am a Muslim. I heard you wanted us to start wearing ID badges, so I decided to choose one for myself. I am not easily identifiable as a #Muslim just by looking at me, so my new badge will let me display proudly who I am. I chose the peace sign because it represents my #Islam. The one that taught me to oppose #injustice and yearn for #unity. The one that taught me that killing one innocent life is equivalent to killing humanity. I heard you want to track us as well. Great! You can come with me on my Cancer Awareness walks at the local middle school, or you can follow me to work where it's my job to create happiness. You can also see how my local mosque makes PB&J sandwiches for the homeless and hosts interfaith dinners where everyone is welcome. Maybe then you'll see that me being Muslim doesn't make me any less American than you are. Maybe if you walk in my footsteps, you can see that I am not any less human than you are. Salaamu alaikum #NOTINMYNAME #FightWithPeace.

Demikian tulis Marwa kepada salah satu kandidat presiden Negeri Paman Sam tersebut.

Tags Berita

About The Author

wan 67
Expert

wan

Mencoba Hobi tulis menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel