1

Mi Pad 2, Tablet Xiaomi Dengan Balutan Logam

25 Nov 2015 08:24 2458 Hits 0 Comments
Mi Pad 2, Tablet andalan Xiaomi dengan balutan logam disekujur tubuhnya.

Mi Pad 2, Tablet Xiaomi Dengan Balutan Logam

Dalam gelaran memperkenalkan produk terbarunya, Xiaomi tidak hanya memperkenalkan smartphone terbarunya, Redmi Note 3, namun pada kesempatan ini, Perusahaan asal negeri tirai bambu tersebut juga memperkenalkan produk tablet terbarunya, Mi Pad 2.

Desain premium akan dihadirkan Xiaomi ke produk tablet terbarunya kali ini. Mi Pad 2 akan hadir dengan balutan logam disekujur bodinya. Untuk menambah kesan elegan, tablet ini hadir dengan ketebalan 6,95 mm, lebih tipis dari saudara tuanya.

Jika kita bongkar jeroan dari Mi Pad 2, didalamnya akan kita dapat prosesor Intel Atom Quad core 64 bit X5-Z8500 yang memiliki kecepatan clock 2,24 GHz. Prosesor intel yang disematkan kedalam Mi Pad 2 memiliki desain arsitektur x86. Prosesor intel tersebut akan ditunjang dengan kemampuan RAM sebesar 2 GB.

Mi Pad 2 akan hadir dengan bentang layar seluas 7,9 inci, dngan dukungan resolusi 2.048 x 1.536 pixel. untuk urusan port koneksi, Xiaomi kini sudah mengadopsi teknologi USB Type-C, saat ini teknologi USB Type-C sudah banyak diadopsi oleh vendor-vendor yang memproduksi perangkat flagship.

Dengan dukungan prosesor berarsitektur x86, Xiaomi memang memungkinkan tablet terbarunya bisa menjalankan Windows 10 didalamnya. Kali ini Xiaomi memang memberikan pilihan kepada penggunanya, apakah akan membeli Mi Pad 2 dengan Android yang memiliki dukungan aplikasi banyak, ataukah akan menggunakan Mi Pad 2 yang dibekali Windows 10 didalamnya. Jadi, Xiaomi tidak memberikan pilihan dual boot di satu perangkat, namun dua system operasi di perangkat terpisah.

Meskipun tidak menonjolkan urusan jeprat-jepret foto, Mi Pad 2 akan dibekali kamera belakang sebesar 8 MP dan 5 MP dibagian depan.

Untuk kinerja sehari-hari, Mi Pad 2 akan dibekali batteray sebesar 6190 mAh, lebih kecil dibanding pendahulunya yang mengusung batteray sebesar 6700 mAh.

Untuk urusan koneksi data, banyak yang menyayangkan karena Mi Pad 2 tidak dilengkapi dengan koneksi seluler, Xiaomi membekali Mi Pad 2 dengan koneksi Wifi 802.11ac. Hal ini cukup disayangkan, mengingat saat ini di Indonesia sedang gencar-gencarnya hingar bingar operator seluler yang menggelar layanan 4G LTE.

Xiaomi akan membanderol Mi Pad 2 dengan harga sama antara versi Windows dan Android, yang membedakannya menurut informasi yang beredar adalah kapasitas memori internalnya. Mi Pad 2 dengan memori internal 16 GB akan dilego dengan harga Rp 2,1 juta, sedangkan versi 32 GB akan dilego dengan harga Rp 2,7 juta.

About The Author

wan 67
Expert

wan

Mencoba Hobi tulis menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel