Mungkin kita sudah mendengar informasi mengenai terror asteroid yang bisa memporak-porandakan kehidupan di Bumi. Mungkin kabar tersebut juga sudah di angkat ke layar lebar, dengan berbagai versi dan cerita. Dan kali ini NASA meluncurkan misi untuk melindungi manusia dari ancaman asteroid yang menghantam Bumi di masa depan.
NASA akan melakukan eksperimen pada robot 'planetary defence' atau dengan kata lain robot ini diciptakan untuk melindungi planet kita, sebuah teknologi yang suatu hari diharapkan bisa menyelematkan Bumi dari bencana. Salah satu robot ini diciptakan untuk memainkan peran penting dalam menyelematkan umat manusia dari hantaman asteroid yang terus menjadi perbincangan.
Seperti yang telah dilaporkan bahwa sekarang NASA telah meluncurkan tahap pertama dalam misi jangka panjang untuk membangun pesawat ruang angkasa yang mampu dikendalikan dari planet kita. NASA berjanji akan merancang sebuah robot yang mampu menghalau terjangan asteroid ke Bumi.
Diharapkan robot ini bisa mengubah arah asteroid yang menuju ke Bumi dan membelokkannya ke orbit sekitar bulan. Dan jika rencana ini terbukti efektif, maka kemungkinan dapat menginspirasi untuk mendesain robot yang lebih besar dan mampu mencegah bencana tersebut.
“Kegunaan dari misi kedua (diharapkan) dapat memperluas kemampuan NASA untuk mendeteksi ciri dan mengurangi ancaman batuan ruang angkasa ini menimbulkan masalah pada rumah kita,†jelas NASA pada sebuah pernyataan, seperti dilansir dari Mirror.co.uk.
NASA ingin menunjukkan potensi penyelamatan Bumi dengan teknik mendorong, menarik dan mengubah jalur semua batu ruang angkasa yang mengarah ke Bumi.
“Ini adalah asteroid yang cukup besar, pesawat ruang angkasa akan menunjukkan dan memperlambat laju asteroid dan merupakan teknik dari pertahanan planet kita. Rencana ini menggunakan pesawat ruang angkasa dan memanfaatkan gabungan daya tarik gravitasi untuk mencoba mengubah arah asteroid.†tambah pernyataan NASA.
Untuk merealisasikan eksperimen ini, NASA's Jet Propulsion Laboratory telah meminta perusahaan swasta untuk mengirimkan desain yang mereka buat untuk robot yang mampu meraih batu seberat 20 ton dan dengan lebar enam meter dari asteroid dan kemudian menempatkannya di orbit sekitar bulan.
Â
Gambar via www.mirror.co.uk