Baru – baru ini Microsoft dikabarkan tengan menguji coba beberapa fitur baru yang bisa jadi merupakan update untuk windows 10 yang akan dirilis dalam waktu dekat ini. Perusahaan ini kabarnya telah memperkenalkan preview build 10568 kepada para anggota program Windows Inside.
Dalam update ini nantinya, akan hadir beberapa fitur baru untuk browser Edge, peningkatan performa asistan digital Cortana hingga Skype yang lebih terintergrasi dalam sistem operasi terbaru ini. Sayangnya, hingga kini belum ada informasi resmi mengenai kapan dirilisnya update ini ke publik.
Bila kamu penasaran update apa saja yang akan hadir, berikut sedikit bocorannya
- Dalam update Windows 10, kamu nantinya bisa melihat preview page dengan lebih mudah di browser Edge.
- Egde juga memungkinkan support synchronizing hal – hal favorit dan yang sering dibaca antar perangkat. jadi nantinya ketika kamu mengakses Edge di smartphone dan menemukan sesuatu yang menarik. Kamu bisa langsung membukanya di browser Edge sama seperti saat kamu membuka di smartphone.
- Aplikasi Cortana akan hadir peningkatan untuk lebih memahami sebuah catatan atau notes. Cortana diharapkan bisa membaca tulisan tangan digital hingga mengatur alarm dengan lebih baik.
- Cortana juga bisa menyimpan video yang sedang kamu tonton, hingga menyimpan jadwal dan tiket sebuah acara. Cortana juga akan mengingatkan kamu agar tak melewatkan video yang kamu tonton di komputer atau acara yang hendak kamu hadiri.
- Start menu akan mengalami pembaharuan dari segi context. Microsoft akan menghadirkan icon baru dan ukuran baru sehingga nampak lebih seimbang dan nyaman dijelajahi.
- Akan hadir beberapa ikon baru dan update registry editor ikon.
Microsoft juga membuat proses penginstalan Windows 10 lebih mudah. Jika kamu memiliki PC atau laptop dengan sistem Windows lama seperti Windows 7 dan dibawahnya, nantinya sistem akan secara otomatis mendeteksi product key. Bila berhasil terdeteksi, udgrade windows 10 akan berjalan otomatis. namun, bila gagal, kamu masih bisa memasukkan product key secara manual untuk mengaktifkan upgrade Windows 10.Â
Untuk itu kita tunggu saja perkembangan selanjutnya.
Â