1

Spectre, Film James Bond Ke-24

4 Oct 2015 12:32 1643 Hits 0 Comments
Sedikit sinopsis film James Bond ke-24.

Spectre, Film James Bond Ke-24

Akhir bulan ini, film agen rahasia M16 asal britania raya akan segera rilis, ya, inilah film James Bond. Ini adalah film James Bond yang ke-24, dan masih mengandalkan Daniel Craig yang memerankan tokoh agen rahasia dengan kode 007.

Judul film James Bond ke-24 ini adalah Spectre. Dikisahkan, James Bond (Daniel Craig), menerima kembali berkas-berkas file dari penugasannya sebelumnya. Dari file-file tersebut, terdapat potongan foto yang telah terbakar dan selembar kertas dengan bercak kehitaman didalamnya.

Bertitik tolak dari berkas file-file lama penugasan sebelumnya, Bond kembali ditugaskan untuk mengungkap organisasi kejahatan yang mengancam kedamaian dunia.

Dalam setiap film James Bond, selalu menampilkan adegan-adegan menegangkan, tidak terkecuali di film Spectre tersebut. Petualangan seru agen 007 dalam mengungkap organisasi kejahatan tersebut dipenuhi dengan adegan mendebarkan, adegan James Bond ketika sedang berlari menghindari gedung yang hampir runtuh turut menghiasai trailer film James Bond yang rencananya akan rilis akhir bulan ini. Adegan lain, seperti mobil James Bond yang bertabrakan dengan mobil musuhnya, hingga pertempuran James Bond di helicopter juga turut menghiasi aksi James Bond.

Menjelang rilis film James Bond terbaru ini, dikabarkan, Daniel Craig yang sudah membintangi tiga film James Bond sebelumnya akan pensiun memerankan tokoh agen 007 tersebut. Daniel Craig cukup sukses memerankan tokoh agen 007 yang sebelumnya diperankan oleh Pierce Brosnan.

Film James Bond ke-24 ini akan didukung juga oleh aktris Monnica Belluci, aktris cantik kelahiran Italia yang sebelumnya sudah kita kenal aktingnya lewat film The Matrix. Bintang pendukung Spectre yang lain seperti Cristoph Waltz, Lea Seydoux, Andrew Scott dan Stephanie Sigman.

Spectre akan dirilis tanggal 23 oktober 2015, kemungkinan akan mulai tayang di bioskop-bioskop Indonesia sekitar bulan November 2015. Film James Bond ke-24 ini, dikabarkan akan menjadi film James Bond dengan durasi terlama, yaitu 2 jam 40 menit.

Bagi teman-teman penggemar film aksi James Bond, harap bersabar hingga bulan depan ya. Berikut kita lihat dulu trailernya, yang dirilis dalam dua versi berikut.

Trailer pertama:

Trailer kedua:

Tags

About The Author

wan 67
Expert

wan

Mencoba Hobi tulis menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel