Gelaran MotoGp segera memasuki putaran ketiga belas. Gelaran MotoGp seri Ketiga belas akan digelar di sirkuit Misano, yang merupakan seri kandang bagi pembalap-pembalap Italia, seperti Valentino Rossi, Andrea Dovizioso dan Andrea Ianone.
Setelah menyelesaikan dua belas putaran balapan, terakhir di sirkuit Silverstone Inggris, Valentino Rossi kini unggul 12 poin dari rekan setimnya, Jorge Lorenzo. Keunggulan tersebut diperoleh setelah Rossi berhasil memenangkan balapan di Silverstone yang dihelat dalam kondisi trek basah.
Dalam gelaran MotoGp Misano pekan ini, Yamaha diketahui lebih memiliki karakter motor yang cocok dengan sirkuit tersebut.
Tahun lalu, Valentino Rossi berhasil memenangkan balapan di Misano. Sementara rekan setim Rossi, Jorge Lorenzo, juga mencatatkan raihan yang bagus di sirkuit tersebut. Lorenzo berhasil menjuarai MotoGp Misano saat masih di kejuaraan 250 cc, kemudian raihan apiknya dilanjutkan dengan meraih podium pertama dari tahun 2011 hingga 2013 di seri balapan premium MotoGp.
Sirkuit Misano baru saja melakukan perbaikan, dalam beberapa even yang digelar sebelumnya tahun ini, baik di ajang Superbike maupun ajang balapan lain, tercipta rekor baru. Dalam ajang balapan MotoGp pekan ini di Misano, juga diprediksi akan tercipta rekor baru setelah sebelumnya dipegang oleh Marquez.
Menurut Jarno Zaffelli, dari Dromo Circuit Design yang telah memodifikasi trek Misano, rekor baru akan terjadi di sirkuit Misano. Hal ini didasarkan dari perbaikan di sektor aspal, run-off, pemolesan tikungan dan kerb.
"Berdasarkan fakta-fakta ini, berkat tugas desain yang dipercayakan kepada kami, kami bisa memperkirakan peningkatan catatan waktu dari 0,7% sampai 2,5% tergantung dari kategori motornya dan keadaan cuaca. Jadi perhatikan chrono (pencatat waktu) Anda dan lihatlah apakah MotoGP bakal mampu menghancurkan batas satu menit 32 detik," ujar Zaffelli melalui Crash melalui detik.
Gelaran MotoGp akan dimulai hari ini dengan acara jumpa pers pembalap, kemudian dilanjutkan latihan bebas pertama dan kedua esok hari, latihan bebas ketiga, keempat dan kualifikasi hari Sabtu, Warming up minggu pagi kemudian akan dilanjutkan dengan balapan di siang harinya.
Bagi penggemar ajang balap kuda besi paling akbar sejagat ini, tentunya tidak ingin melewatkan perebutan gelar juara dunia yang saat ini mengerucut antara Rossi vs Lorenzo. Kedua pembalap satu tim Movistar Yamaha tersebut akan bersaing dalam enam balapan terakhir sisa musim ini.