1

Harga Samsung Galaxy S6 Edge+ di Indonesia

28 Aug 2015 09:00 2995 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Harga Samsung Galaxy S6 Edge+  di toko online

Harga Samsung Galaxy S6 Edge+  di Indonesia ternyata sedikit lebih  mahal dibandingkan Samsung Galaxy S6 Edge. Harga Galaxy S6 Edge adalah sekitar Rp 12.275.000. Sementara harga Samsung Galaxy S6 Edge+ adalah Rp 12,5 juta. 

 

Harga Samsung Galaxy S6 Edge+  di Lazada

Harga tersebut merupakan harga pemesan secara online dari salah satu toko online ternama di Indonesia, Lazada. 

Toko online tersebut mengadakan order ponsel Galaxy S6 Edge+ mulai dari 27 Agustus – 6 September 2015. Sementara untuk pengiriman ponselnya, akan dimulai pada 18 September 2015. 

Tentunya ini merupakan event yang sering dilakukan Lazada untuk menghadirkan smarttphone terbaru secara online kepada konsumen Indonesia. 

Samsung Galaxy S6 Edge+ sendiri termasuk ponsel cerdas yang cukup banyak diminati. Varian sebelumnya, yakni Samsung Galaxy S6  dan Samsung Galaxy S6 Edge juga cukup diterima meskipun harganya memang tergolong mahal. 

Harga Samsung Galaxy S6 Edge+ di Indonesia

Spesifikasi Galaxy S6 Edge+

Untuk diketahui, Samsung Galaxy S6 Edge+ ini hadir dengan chipset dari Samsung, yakni Exynos 7420. Chipset ini merupakan chispet yang sama dengan yang digunakan oleh Galaxy Note 5. 

Chipset ini menghadirkan prosesor delapan inti 64-bit. Prosesor tersebut terdiri dari ARM Cortex-A57 dengan kecepatan 2,1GHz untuk performa tinggi dan ARM Cortex-A53 dengan kecepatan 1,5GHz untuk performa hemat daya. 

Prosesor ini didukung dengan GPU Mali-T760MP8 serta RAM 4GB LPDDR4 yang tentunya akan memberikan performa yang bagus dalam menjalankan berbagai program dan aplikasi berat. 

Untuk layarnya, Galaxy S6 Edge+ mengusung layar 5,7 inci dengan resolusi 2560 x 1440 piksel atau QHD. Layarnya menggunakan teknologi Super AMOLED dan dukungan kaca lengkung Gorilla Glass. 

Tentu dengan spesifikasi tersebut, layarnya sangat berkualitas dan menghasilkan gambar yang jernih. Apalagi, smartphone ini memiliki kerapatan layar 518 ppi. 

Smartphone yang telah mendukung jaringan 4G LTE Cat.9/Cat.6 ini didukung dengan kamera depan 5MP yang bisa merekam video 1440p dengna framerate 30 fps. 

Kamera belakangnya lebih canggih karena memiliki kamera 16MP dengan dukungan OIS, video dengan resolusi tinggi, autofocus, dan sebagainya. Tidak ketinggalan, smartphone ini dibekali dengan baterai 3000mAh yang cukup membuat smarpthone menyala lama. 

Galaxy S6 Edge+ sebenarnya tidak berbeda jauh dengan Galaxy S6 Edge. Hanya saja layarnya lebih lebar serta dukungan RAM 4GB menjadi kelebihan tersendiri. 


Spesifikasi lengkapnya berikut ini!

Harga Samsung Galaxy S6 Edge+ di Indonesia

Tertarik dengan smartphone ini? Segera pesan di toko online dengan harga yang sudah disebutkan di awal. 

Tags Samsung

About The Author

Plimbi Editor 500
Administrator

Plimbi Editor

Official Account of Plimbi Editor - Follow Twitter @plimbidotcom dan Like FP Facebook Plimbidotcom
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel