Siapa yang tidak kenal brand OPPO? Brand produk smartphone asal negeri tirai bambu dengan ciri khas warna hijau ini sudah cukup menjamur di Indonesia. Selain karena promosinya yang gencar dan kualitas hasil jepretannya yang bagus, OPPO juga memiliki pusat servis yang cukup merata di Indonesia sehingga konsumen tidak akan pusing atau bingung harus kemana ketika smartphone OPPO kesayangannya mengalami masalah.Â
Berbagai jenis smartphone sudah diproduksi OPPOÂ sampai tahun 2015 ini, mulai dari yang harganya dikisaran 1jt hingga 7jt tentunya dengan spesifikasi yang berbeda pula. Lalu OPPO tipe apa yang akan diluncurkan OPPO di kuartal ketiga tahun 2015 ini?
Setelah menelusuri berbagai sumber, ternyata ada satu produk terbaru OPPO yang sudah lulus sertifikasi TENAA pada awal Juni kemarin. Smartphone tersebut berukuran 5 inch dengan nama OPPO A51. Seperti yang dilansir pada gsmarena dan phone arena, OPPO A51 menggunakan sistem operasi android 5.1 dengan wujud Color OS 2.1. Smartphone ini juga ditenagai oleh prosessor Snapdragon 410 SoC, yaitu prosessor quad-core 1.2Ghz dengan Adreno 306 sebagai GPU-nya yang bisa dibilang cukup bertenaga untuk kalian yang hobi main game berat. Sedangkan untuk layarnya, OPPO A51 menggunakan layar IPS dengan resolusi layar 720x1280 dan densitas layar sebesar 294 ppi. Tidak hanya itu, smartphone ini juga dibekali RAM sebesar 2GB untuk keperluan multi-tasking, serta memory internal sebesar 16GB yang bisa diperluas lagi. Pada fitur kamera, OPPO A51 menggunakan kamera 8MP untuk bagian belakang, dan 5MP untuk bagian depan. Baterainya berkapasitas 2420 mAh, dimana dengan kapasitas sebesar itu bisa bertahan seharian dengan pemakaian dalam batas wajar. Lalu, seperti kebanyakan smartphone kelas menengah masa kini, OPPO A51 bisa menggunakan 2 kartu SIM dan juga sudah mendukung teknologi 4G / LTE.
Untuk harganya sendiri, smartphone ini dikabarkan akan dibandrol dengan harga $270 atau sekitar 3.5jt Rupiah. Tidak terlalu mahal kan? Apalagi bagi kalian para pecinta smartphone OPPO yang berniat mengganti smartphonenya mungkin OPPO A51 ini bisa jadi pilihan di kuartal ketiga ini. (FM)