1

HTC Desire 826 - Android Lollipop Murahnya Tuch Disini !!!

16 Mar 2015 15:00 3952 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

HTC Desire seri terbarunya ini dirasa cukup berbeda dengan perangkat kelas menengah besutan HTC lainnya. Hal ini dapat Anda lihat melalui sektor layar, hardware dan kamera yang disematkannya. Selain itu, Desire seri teranyar ini pun telah berjalan pada OS terbaru yang memberikan pengalaman lebih pada penggunanya.

http://www.plimbi.com - Sebelumnya vendor asal Taiwan, HTC, dikabarkan akan membawa perangkat flagship penerus HTC One M8 dalam ajang CES 2015. Namun nyatanya, vendor ini hanya memperkenalkan smartphone Android Lollipop yang dikhususkan untuk pengguna kelas menengah saja. Smartphone yang dibawanya ini berasal dari HTC Desire series.

HTC Desire seri terbarunya ini dirasa cukup berbeda dengan perangkat kelas menengah besutan HTC lainnya. Hal ini dapat Anda lihat melalui sektor layar, hardware dan kamera yang disematkannya. Selain itu, Desire seri teranyar ini pun telah berjalan pada OS terbaru yang memberikan pengalaman lebih pada penggunanya. 

 

HTC Desire 826

Smartphone kelas menengah yang dibawa HTC adalah Desire 826. Mengusung konsep unibody, smartphone ini menawarkan layar seluas 5.5 inch beresolusi Full HD 1080p. Selain itu, terdapat pula prosesor Quad Core yang didukung RAM 2 GB, membuat pekerjaan multitasking dapat berjalan dengan baik. Untuk lebih lengkapnya mengenai HTC Desire 826, simak ulasan berikut ini!

 

Desain dan Layar

Desire 826 berkonsep unibody sehingga Anda tak dapat membuka cover atau mengganti baterai sesuka hati. Hadir dengan berbagai pilihan warna, Desire 826 juga dibalut material plastic matte, menegaskan smartphone ini bukanlah perangkat high-end dimana HTC selalu membawa material mewah pada smartphone premiumnya.

Smartphone ini juga dilengkapi layar seluas 5.5 inch beresolusi Full HD 1920 x 1080 piksel serta tampil atraktif dengan tampilan HTC Sense 6.0 yang fresh dan memiliki ciri khas tersendiri. Melalui layar besar inilah Anda dapat dengan nyaman menonton tayangan video atau bermain sebuah game.

 

Hardware

Dijalankan pada OS Lollipop, Desire 826 didukung prosesor Qualcomm Snapdragon 615 dengan prosesor Quad-core 1.7 GHz Cortex-A53 & quad-core 1.0 GHz Cortex-A53. Selain dapat menjalankan aplikasi dengan sangat lembut, smartphone ini juga dilengkapi pengolah grafis terbaik dikelasnya, Adreno 405. Tidak lupa, aktivitas multitasking juga dapat dijalankan dengan sangat baik berkat adanya RAM 2 GB. Sementara jika Anda ingin menjadikannya sebagai media penyimpanan data, tersedia internal storage 16 GB yang dapat diekspansi melalui slot microSD 128 GB.

 

Konektivitas

Desire 826 juga mempunyai sebuah slot nano SIM yang mendukung jaringan GSM, HSDPA dan LTE. Sementara fitur konektivitas pendukungnya adalah Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, Wi-Fi Direct, DLNA, hotspot, Bluetooth 4.0 dan micro USB 2.0.

 

Kamera

Jika smartphone kelas menengah besutan Samsung hanya mempunyai kamera 8 MP, lain halnya dengan HTC. HTC membenamkan kamera 13 MP pada smartphone mid-end nya ini dan turut dilengkapi fitur pendukung yang lengkap, seperti LED flash, autofocus, touch focus, HDR dan mode video 1080p. Untuk kamera depannya sendiri berukuran 4 MP yang dapat dipakai berfoto selfie dengan hasil yang cukup memuaskan.

 

Fitur Pendukung

Terdapat pula beberapa fitur pendukung pada smartphone besutan HTC ini, seperti BoomSound speaker yang diletakkan dibagian muka, menjamin kualitas speaker yang dikeluarkannya berkualitas baik. Selain itu, Anda pun dapat menemukan sejumlah fitur seperti Radio FM, A-GPS, GLONASS, sensor accelerometer, proximity, compass dan aplikasi khas seperti HTC Zoe, HTC Music dan HTC Car.

 

Kesimpulan

Sekalipun berada di level mid-end, namun sejatinya smartphone ini mengadopsi fitur-fitur kelas atas ala HTC. Terlebih, smartphone ini pun cukup tangguh berkat adanya dukungan baterai 2600 mAh. Untuk harganya sendiri, HTC belum mengumumkan secara resmi, rencananya penjualan Android Lollipop terbarunya ini akan dimulai di negara-negara Asia Pasifik pada akhir Januari 2015.[ARD]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel