1

Aksesoris dan Gadget Canggih Akhir Tahun 2013

12 Dec 2013 08:00 2404 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Akhir tahun sudah dekat. Selama satu tahuin ini sudah banyak sekali aksesoris dan gadget canggih diciptakan. Bukan hanya sebatas gaya, gadget dan aksesoris ini memang menawarkan fitur-fitur yang luar biasa dan sangat berguna bagi kita. Berikut Paseban berikan gadget dan aksesoris canggih yang layak Anda beli ataupun diberikan sebagai hadiah.

Akhir tahun sudah dekat. Selama satu tahuin ini sudah banyak sekali aksesoris dan gadget canggih diciptakan. Bukan hanya sebatas gaya, gadget dan aksesoris ini memang menawarkan fitur-fitur yang luar biasa dan sangat berguna bagi kita. Berikut Paseban berikan gadget dan aksesoris canggih yang layak Anda beli ataupun diberikan sebagai hadiah.

  1. Panasonic ErgoFit RP-HJE120

Ketika mendengar harga earphone dibawah US$10, mungkin Anda berfikir suaranya kurang berkualitas. Anda perlu melihat earphone Panasonic. Dengan harga paling rendah US$4, Anda akan mendapat suara yang fantastis untuk kelas earphone. Gadget canggih ini tersedia dalam warna pelangi (merah, hijau, kuning, biru, jingga, nila, ungu) dan warna dasar hitam. Selain murah dan bersuara bagus, eraphone ini juga nyaman ditelinga.

Kekurangannya mungkin adalah, kabelnya terlalu tipis yang membuat kemungkinan untuk kusut (terutama ketika menyimpannya di dalam saku). Terlihat tidak tahan lama dan tidak memiliki microphone untuk untuk telepon.

 

  1. JVC Flats

Anda mungkin tidak akan menemukan penawaran terbaik untuk headphone dengan harga di bawah US$20 selain JVC Flats. Harga headphone ini paling murah adalah US$9,50. Walau harganya murah, headphone ini juga menawarkan kelebihan lain seperti; ringan, nyaman dan suaranya sangat bagus untuk headphone di bawah US$20. Perangkat ini juga tersedia dalam berberapa warna.

Sayangnya, disainnya tidak terlalu menawan, tidak terlihat mahal dan tidak ada pilihan casing untuk perangkat ini.

 

  1. Kingston DataTraveler SE9

Sebagian besar orang membutuhkan flash disk untuk transfer dan menyimpan data. Perangkat ini benar-benar harus bisa praktis dan mudah ditemukan. Kingston DataTraveler SE9 bisa bertahan bila Anda jadikan gantungan kunci. Perangkat ini memiliki kapsitas 16GB dengan harga US$11, ini merupakan yang paling kecil. Ada juga yang 32GB namun harganya US$21.

 

  1. SanDisk Cruzer Fit

SanDisk Cruzer Fit sangat kecil. Bentuknya mirip dengan transmitter untuk mouse atau keyboard nirkabel. Jika Anda membutuhkan penyimpanan data yang yang kecil, mudah, terjangkau dan sederhana pilihlah SanDisk. US$14 untuk yang 16GB dan US$23 untuk yang 32GB.

 

  1. Lacie Petite Key

Masih urusan USB drive tetapi kali ini Paseban tertarik dengan disainnya. Sesuai namanya, disainnya mirip seperti sebuah kunci dan sangat cocok juga di gabungkan dengan kunci-kunci Anda. Selain disain, USB drive yang satu ini juga tahan air hingga kedalaman 100 meter.untuk yang 16GB harganya US$20 dan yang 32GB harganya US$30.

 

  1. SanDisk Ultra MicroSD

Kamera atau smartphone memiliki penyimpanan yang terbatas. Karena itu butuh eksternal memory untuk kenyamanan memakainya. SanDisk dapat bekerja di slot micro atau SD standar (dengan adaptor). Harganya mulai US$9,79

  1. SanDisk SD card

Saat ini mungkin tidak jaman lagi SD card standar untuk smartphone, kebanyakan menggunakan micro. Tetapi SD card standar kebanayakan digunakan pada kamera dSLR. Tanpa card yang satu ini, kamera tidak akan bekerja. Paseban rekomendasikan SanDisk SD untuk penyimpanan dSLR Anda.

 

  1. Kabel AmazonBasics HDMI

Banyak perangkat yang sudah menggunakan HDMI terutama laptop. Beberapa tablet juga menggunakan HDMI untuk memberikan kualitas gambar yang lebih baik pada layar yang lebih besar. Mungkin, semua perangkat yang memiliki atau membutuhkan layar yang lebih besar untuk tampilannya akan menggunakan HDMI seperti monitor komputer dan infocus. Banyak kabel HDMI di pasaran dan banyak juga yang mahal. Paseban sarankan untuk membeli AmazonBasics HDMI. Harganya mulai dari US$9,99

 

  1. Tas Kamera DSLR Logic SLRC-202

Ini rekomendasi untuk Anda yang memiliki kamera dSLR. Tas ini lengkap dan nyaman untuk kamera Anda. Ada kantung tambahan untuk lensa, charger, mini tripod dan beberapa tempat perlengkapan fotografer seperti pembersih, trigger, flash dll. Harganya sekitar US$30. Paseban suka disainnya, unik dan tidak pasaran.

 

  1. Anker USB Charger (untuk Mobil)

Ini zaman smartphone dan tablet, orang-orang banyak menghabiskan waktu di depan tablet atau smartphonnya. Karena itulah saat ini power bank sangat laku di pasaran. Agar di mobil Anda tetap masih bisa men-charger smartphone atau tablet, Paseban sarankan untuk memakai Anker USB Charger. Harganya sekitar US$12.

Kekurangannya, portnya terlalu dekat. Contoh, Anda tidak bisa men-charger 2 iPhone sekaligus karena USB iPhone cukup besar.

 

  1. Philips GoGear SoundDot

Ini adalah pemutar musik, fungsinya sama dengan iPod. Tetapi iPod harganya US$50 dan membutuhkan iTunes dan USB charging. Philips GoGear SoundDot dapat Anda miliki dengan harga US$20. Tinggal hubungkan ke PC atau Mac (plug-in USB-nya tersembunyi di bawah clip yang bisa diputar) drag and drop musik yang ingin Anda putar di gadget ini. [RIC]

 

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel