1

5 Aplikasi Scanner Terbaik Bagi Perangkat Android

28 Nov 2012 09:00 43934 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Aplikasi scanner barcode memungkinkan Anda untuk memindai barcode scanner yang terdapat pada buku, Compact Disc, atau barang-barang lainnya. Selain itu, aplikasi ini memiliki fitur integrasi dengan Google Shopper yang menjadikannya menjadi lebih sederhana untuk membuat perbandingan harga, atau hanya melihat Google untuk mempelajari lebih lanjut tentang sebuah produk.

Aplikasi scanner barcode memungkinkan Anda untuk memindai barcode scanner yang terdapat pada buku, Compact Disc, atau barang-barang lainnya. Selain itu, aplikasi ini memiliki fitur integrasi dengan Google Shopper yang menjadikannya menjadi lebih sederhana untuk membuat perbandingan harga, atau hanya melihat Google untuk mempelajari lebih lanjut tentang sebuah produk. Tapi untuk kode QR, yang perlu Anda lakukan adalah mengaktifkan aplikasi Barcode Scanner dan arahkan kamera digital pada monitor jika Anda melihat kode QR. Barcode Scanner akan mengenali apa jenis kode itu serta mencari dan memberikan pilihan untuk menyebarkan hyperlink di dalam peramban Anda yang akan langsung membawa Anda menuju Google Play di mana Anda dapat mengunduh aplikasi tersebut. Anda juga dapat berbagi link melalui email atau SMS. Berbicara tentang aplikasi scanner, maka khusus pada ulasan kali ini Paseban akan memberikan daftar aplikasi scanning terbaik dan bermanfaat untuk Android Anda. Berikut daftar aplikasi tersebut.

QR Barcode Scanner

Aplikasi ini mudah dan cepat untuk penggunaannya dalam membaca kode, kode tersebut dapat berisi berisi teks, link web atau International Standard Book Number (ISBN). Selain untuk membaca kode yang mampu mengerjakan berbagai macam pencarian instan, ketika aplikasi QR Code memindai URL, Anda dapat pergi langsung ke halaman web, yang mana berarti saat barcode dipindai ISBN dari buku tersebut, Anda dapat dengan cepat mengakses secara online untuk mendapatkan informasi atau semua yang menyangkut tentang produk atau barang tersebut. Aplikasi ini dapat Anda dapatkan secara gratis di sini.

Barcode Scanner barcoo & QR

Barcoo mengisi tempat selanjutnya untuk aplikasi scanner terbaik untuk Android Anda. Barcoo menawarkan informasi dari produk independen. Anda bisa melihat langsung apa yang ingin diketahui, dari perbandingan harga, ulasan tes, eco-footprint, lalu lintas dan informasi tentang nutrisi dari sebuah produk yang Anda scan dan masih banyak lagi lainnya. Untuk menggunakan aplikasi ini sama halnya dengan menggunakan aplikasi lainnnya di mana Anda harus menggunakan kamera ponsel. Anda dapat mendapatkan aplikasi ini secara gratis di sini.

ShopSavvy Barcode Scanner

Aplikasi ini juga memiliki fungsi sebagai pembanding harga dari barang yang di-scan di toko lokal Anda. Bahkan di beberapa negara, Anda tidak perlu mengantri pada saat berbelanja, Anda cukup menambahkan nomor kartu kredit Anda di dalam aplikasi ini, dan Anda tinggal melakukan pemindaian terhadap barang atau suatu produk tertentu, namun sayangnya di Indonesia sendiri fitur tersebut tidak bisa digunakan sebab tidak ada media yang mendukung. Anda hanya bisa menggunakan aplikasi ini untuk membandingkan harga dan mencari informasi dari produk tersebut. Untuk mendapatkan aplikasi ini secara gratis, klik link ini.

AT&T Code Scanner: QR, UPC & DM

Aplikasi berikutnya datang dari AT&T salah satu penyedia layanan komunikasi selular. Namun Anda tidak harus menggunakan layanan dari AT&T meskipun AT&T telah masuk ke Indonesia. Aplikasi ini tidak mewajibkan penggunanya menggunakan layanan dari operator ini. Aplikasi inipun memiliki tugas yang sama seperti beberapa aplikasi sebelumnya, yakni membandingkan harga dari suatu produk yang ingin Anda beli, memberikan Anda informasi tentang produk tersebut, mengetahui halaman atau websiste penyedia produk tersebut, atau melihat iklan dari produk tersebut. Aplikasi ini juga disediakan gratis untuk Anda. Untuk Anda yang menginginkan aplikasi gratis ini, Anda bisa mendownloadnya di sini.

i-nigma Barcode Scanner

i-nigma adalah pembaca Kode QR terbaik, dan scan kode datamatrix dan EAN. i-nigma mengubah kamera ponsel Anda menjadi pembaca barcode yang canggih. Berkat pemindaiannya yang sangat cepat dan kuat menjadikan aplikasi ini berturut-turut menjadi peringkat sebagai top performer dalam kategori ini. Aplikasi ini juga mampu membaca kode PDF 417, Micro QR, Code 39, Code 128, Codabar/NW7, Interleaved 2 of 5 (ITF), QRcode Models 1&2. Tidak hanya membaca kode, Anda juga bisa menciptakan QR codes Anda sendiri untuk Anda bagikan kepada yang lainnya. Aplikasi ini juga disediakan secara gratis, untuk mendapatkan aplikasi ini, Anda bisa mengunduhnya di sini. [PY]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel