1

Extentions & Add-Ons Firefox Terbaik 2012 Siap Di Pasang di Browser Anda

2 Nov 2012 19:00 3360 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Salah satu keberhasilan Firefox sebagai browser di dunia internet adalah begitu banyaknya dan bergunanya add-ons dan extentions untuknya. Anda juga bisa mengubah tema Firefox dan extention yang membuat browser Anda semakin terlihat canggih. Bagi Anda yang masih bingung daftar add-ons Firefox apa saja yang terbaik, simak reviewnya berikut ini.

Salah satu keberhasilan Firefox sebagai browser di dunia internet adalah begitu banyaknya dan bergunanya add-ons dan extentions untuknya. Add-ons ini merupakan plug-in yang dipasangkan di browser Firefox Anda seperti Adobe Flash, Adobe Reader, Quick Time dan lain-lain yang sudah terbukti mempermudah dan mempercepat kita berinternet ria. Selain itu, kita juga bisa mengubah tema Firefox dan extention yang membuat browser kita semakin terlihat canggih. Bagi Anda yang masih bingung daftar add-ons Firefox apa saja yang terbaik, simak reviewnya berikut ini.

AdbBlock Plus

Firefox terkenal di dunia maya sebagai software browser. Iklanpun begitu banyak di Firefox. Bila Anda benci dengan iklan, Anda bisa menginstall add-ons ini. AdbBlock bisa menyaring iklan-iklan yang tidak berhubungan dengan web yang Anda cari. Untuk versi 2.0 Anda bisa memilih iklan-iklan berjenis apa yang bisa tampil di Firefox Anda. Add-ons ini bisa didownload di sini.

Amazon Add To Wish List

Amazone merupakan toko online terbesar di dunia maya. Banyak orang yang membuat daftar keinginan di web ini karena hampir semua barang ada di jual di sini. Jadi tidak heran bila orang sampai membuat daftar keinginan di Amazon. Untuk mempermudah daftar keinginan Anda, Firefox memiliki alat yang bisa membuat daftar itu yaitu Amazon Add To Wish List. Alat ini terhubung langsung ke Amazon. Anda bisa mendownload add-ons Firefox ini di sini.

AutoPager

Jika Anda senang mambaca artikel-artikel di website sepertinya ini alat yang cocok. Terkadang ketika kita membaca artikel yang panjang mengharuskan kita mengklik Next untuk membaca lanjutannya. Dengan AutoPager artikel yang panjang akan disajikan dalam satu halaman. Kita tidak perlu mengklik tombol Next lagi untuk membaca artikel yang panjang. Add-ons ini bisa Anda dapatkan di sini.

Boo.ly Shopping

Boo.ly Shopping merupakan alat yang membantu Anda menemukan barang di internet dengan harga yang lebih murah. Jadi bila Anda senang berbelanja dan berharap mendapat barang-barang yang murah, Anda bisa menggunakan add-ons ini. Boo.ly Shopping bisa Anda dapatkan melalui link ini.

Cleanest Addon Manager

Sepertinya setelah selesai membaca artikel ini akan banyak sekali add-ons dan extentions di Firefox Anda. Untuk mengatur alat-alat tersebut Anda bisa menggunakan Cleanest Addon Manager termasuk menghapus dan menonaktifkannya. Add-ons ini bisa Anda dapatkan via link ini.

Evernote Clearly

Evernote menjadi salah satu aplikasi pencatat yang paling digemari di dunia maya. Dengan Evernote kita bisa membuat tulisan, menyimpannya menjadi draft, posting di jejaring sosial dan lain-lain. Add-ons ini berfungsi untuk mempermudah Anda mengontrol aplikasi Evernote, dan Anda bisa mendapatkannya di sini.

**Click&Clean;
Tidak ingin aktifitas internet Anda diketahui orang? Masukkan add-ons ini ke Firefox Anda. Semua history, download link, cookies dan temporary file akan terhapus. Ini mirip dengan menekan tombol Ctrl+Shift+Del yang membersihkan history internet Anda. Hanya saja dengan Click&Clean; membuatnya semakin cepat dan mudah. Add-ons ini bisa Anda download di sini.

Desktop

Seperti namanya, Desktop berfungsi sebagai desktop di browser Firefox. Anda bisa membuat shortcut di Desktop dengan cepat. Background dan tataletaknya bisa diatur sendiri agar mempermudah Anda dalam menggunakannya. Add-ons Desktop bisa Anda dapatkan di sini.

Diigo Toolbar

Alat ini memungkinkan Anda menyimpan bookmark web secara online. Bila bookmark Firefox terlalu penuh Anda bisa memanfaatkan add-ons ini. Selain itu, Diigo Toolbar juga bisa share halaman web ke jejaring sosial populer. Anda bisa mendapatkan add-ons ini di sini.

Dormancy

Dormancy merupakan alat untuk menon-aktifkan tab yang tidak dipakai saat browsing. Jadi dengan begitu memori komputer tidak akan terpakai untuk hal yang sia-sia. Ketika mengklik tab tersebut Dormancy akan kembali aktif. Kekurangannya add-ons ini masih dalam uji coba, bila terjadi bug akan berdampak ke browser Firefox Anda. Namun jika Anda tertarik untuk menggunakannya Anda bisa mendownloadnya di sini.

DownThemAll!

Alat ini berfungsi seperti IDM (Internet Download Manager) menurut review sang developernya, alat ini mampu menambah kecepatan download hingga 4x lipat. Alat ini juga menyediakan fitur pause sehingga Anda bisa melanjutkan proses download di lain waktu. Add-ons ini bisa Anda dapatkan di sini. [RIC]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel