1

Pangsa Pasar Apple iPad Kuasai Lebih Dari 70 Persen Pengguna Tablet di China

16 Aug 2012 13:00 2340 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Apple tengah mendapatkan berita gembira dari China. Perangkat Apple iPad miliknya tercatat sebagai tablet paling populer di kalangan konsumen Negeri Tirai Bambu itu. Pangsa pasar Apple iPad telah meloncat ke angka 72.6 % pada kuarter kedua berdasarkan perusahaan peneliti pasar, Analysys International.
Apple tengah mendapatkan berita gembira dari [China](http://www.plimbi.com/review/9112/aplikasi-untuk-belajar "Kumpulan Aplikasi untuk Belajar Bahasa China untuk Perangkat iOS"). Perangkat Apple iPad miliknya tercatat sebagai tablet paling populer di kalangan konsumen Negeri Tirai Bambu itu. Pangsa pasar [**Apple iPad**](http://www.plimbi.com/news/10499/apple-ipad "**Apple iPad**") telah meloncat ke angka 72.6 % pada kuarter kedua berdasarkan perusahaan peneliti pasar, Analysys International. Seperti halnya yang dilaporkan oleh China Daily, angka tersebut terbukti akan meningkat hingga sekitar 20 % pada kuarter pertama tahun ini. Menurut Analysys, peningkatan di kuarter kedua itu dipicu oleh dua faktor. Edisi terakhir Apple iPad bahkan tidak tersedia di pasaran China hingga kuarter kedua tiba. Dan potongan harga untuk iPad 2 meyakinkan para konsumennya untuk membeli model iPad generasi kedua itu. Tepat di bawah iPad, [Lenovo](http://www.plimbi.com/news/1976/tablet-lenovo-pertama-di-indonesia "Tablet Lenovo Pertama di Indonesia") hadir dengan angkat 8.4 % pangsa pasar konsumen tablet untuk pasaran China. Sementara itu, pesain utama Apple, Samsung hanya mampu menguntit pada posisi ketiga dengan 3.5 % pangsa pasar di kuarter kedua. Secara keseluruhan, pangsa pasar iPad di seluruh dunia pada kuarter kedua ini berada pada nakgat 68.2 %. [MS]
Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel