Berbagai Kelebihan dan Pengertian Sistem Operasi Smartphone Populer Saat Ini

22 May 2012 17:00 55097 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Android merupakan salah satu sistem operasi mobile populer yang diciptakan oleh perusahaan Google. Pengertian sistem operasi Android sendiri secara singkat adalah sebuah sistem operasi berbasis linux yang diperuntukkan untuk telepon seluler *(smartphone)*.

Sistem Operasi Android

Android merupakan salah satu sistem operasi mobile populer yang diciptakan oleh perusahaan Google. Pengertian sistem operasi Android sendiri secara singkat adalah sebuah sistem operasi berbasis linux yang diperuntukkan untuk telepon seluler (smartphone). Kelebihan Sistem operasi Android sendiri ialah menyediakan platform terbuka (open source) bagi para pengembang untuk menciptakan berbagai jutaan aplikasi mereka sendiri yang nantinya akan dipergunakan untuk berbagai macam peranti bergerak (mobile devices).

Sistem operasi Android dengan versi terbaru dari adalah versi 4.0 Ice Cream Sandwich. Adapun Kelebihan dari sistem operasi Android versi 4.0 sendiri yaitu:

  • Andorid Beam: Layanan berbagi (sharing) aplikasi favorit, kontak, musik, video dan berbagai jenis format file.

  • Peningkatan kemampuan pada Text Input (spell checker): Koreksi kesalahan dan saran kata lebih meningkat melalui kamus default terbaru yang lebih akurat. Android 4.0 menambahkan spell-checker yang menempatkan dan menggarisbawahi kesalahan dan menyarankan kata-kata pengganti. Dengan satu tekanan, Anda dapat memilih dari beberapa saran ejaan atau menghapus kata yang salah.

  • Berselancar (browsing) di internet lebih cepat: Ini memungkinkan Anda untuk dapat mengelola bookmark dari berbagai jenis browser seperti Google Chrome, Firefox, Opera, dan sebagainya dari semua akun Anda, Anda juga dapat langsung melompat (jump) ke konten favorit dengan lebih cepat. Lalu Anda juga dapat mengatur preferensi untuk situs web secara terpisah untuk masing-masing tab browser.

  • New Lock Screen Action: Sistem penguncian layar yang memudahkan Anda untuk melakukan aktifitas tanpa harus membuka kunci layar. Dari layar kunci geser, Anda dapat melompat secara langsung ke kamera atau masuk langsung ke jendela pemeberitahuan untuk memeriksa pesan. Ketika mendengarkan musik, Anda bahkan dapat mengatur trek musik dan melihat album art.

  • Face Unlock: Andorid 4.0 mengenalkan pendekatan yang sama sekali baru untuk mengamankan perangkat dan membuat perangkat setiap orang lebih pribadi. Dengan fitur Face Unlock, perangkat Android ICS dapat mengenali wajah dan membuka kunci layar dengan proses identifikasi wajah dari pengguna.

Bagi Anda yang penasaran mengenai aplikasi apa saja yang bisa diunduh (download) dan didapatkan baik itu secara gratis maupun berbayar Anda dapat berkunjung ke situs resminya Google Play.

Sistem Operasi Symbian

Pengertian sistem operasi Symbian OS merupakan sebuah sistem operasi tak bebas (closed source) yang dikembangkan oleh Symbian Ltd. Sistem operasi ini dirancang khusus untuk digunakan peralatan bergerak (mobile) dan rata-rata yang menggunakan sistem operasi Symbian ini adalah varian /type Nokia Nseries. Pada saat ini Symbian OS telah banyak digunakan oleh berbagai vendor produk sebagai peralatan komunikasi mobile untuk berbagai jenis produk mereka yang bervariasi.

Adapun kelebihan dari Symbian OS sendiri yaitu sistem operasi ini memiliki antarmuka pemrograman aplikasi (Application Programming Interface, API). Fungsi API sendiri yaitu untuk mendukung terhadap komunikasi dan tingkah laku umum pada hardware yang dapat dipergunakan oleh objek aplikasi lainnya.

Nokia memang saat ini sedang fokus mengembangkan Symbian Belle untuk dapat bersaing dengan iOS dan Android. Mungkin banyak yang belum mengetahui kemampuan dari Symbian Belle ini. Bagi Anda pemilik Nokia apabila telah meng-upgrade sistem operasi Anda ke Symbian Belle, maka kemampuan Nokia akan jauh lebih responsif, mudah dan lebih menyenangkan untuk digunakan.

Sistem Operasi Apple (iOS)

Pengertian sistem operasi iOS sendiri adalah sebuah sistem operasi yang ditanamkan pada produk-produk yang diciptakan perusahaan terkenal, Apple. Jika mendengar kata Apple yang ada di benak Anda mungkin sebuah nama orang yang berpengaruh pada perusahaan Apple yaitu Steve Jobs. Awalnya iOS hanya dikembangkan untuk iPphone. Namun seiring dengan berkembangnya teknologi maka iOS sendiri sekarang sudah diperluas untuk bisa diperguakan pada berbagai jenis perangkat lainnya seperti iPod Touch, iPad dan Apple TV.

Versi terbaru dari sistem operasi iOS adalah iOS versi 6. Menurut beberapa sumber Apple akan meninggalkan Google Maps dan menggantinya dengan perangkat lunak lain di sistem operasi mobile iOS 6 miliknya. Kelebihan dari sistem operasi iOS sendiri menurut desainer antarmuka iOS, Danilo Campos dari perusahaan Hipmunk adalah karena desain di mana tampilan iOS lebih elegan, dan mudah untuk dipergunakan dibandingkan dengan sistem operasi pada smartphones lainnya.

”Dalam fitur desain, para pengembang *(developer) mengakui lebih mudah untuk dapat mengimplementasikannya di iOS karena ketersediaan berbagai Application Programming Interface (API)”,* kata Steven Yarger Mobile Product Manager di Trulia. Anda bisa mengunduh berbagai aplikasi dan game untuk perangkat Apple Anda di sini.

Sistem Operasi Blackberry (Blackberry OS)

Sistem operasi BlackBerry (Blackberry OS) adalah sistem operasi mobile yang dikembangkan oleh Research In Motion (RIM) untuk perusahaan BlackBerry yang berbasiskan perangkat genggam (mobile). Perusahaan RIM sendiri berada di negara Kanada .

Sistem operasi terbaru dari RIM adalah BlackBerry OS 10. RIM berupaya melawan kehadiran sistem operasi iPhone, Android dan Windows Phone dengan merilis sistem operasi BlackBerry 10 tersebut. Sistem operasi BlackBerry 10 diharapkan mampu menampung pengembang untuk memasukkan berbagai macam aplikasinya. Hal tersebut dilakukan karena pengguna ponsel cerdas membutuhkan bermacam-macam aplikasi untuk menunjang kegiatan penggunanya.

RIM sendiri telah mengenalkan perangkat lunak yang dapat menciptakan aplikasi di sistem operasi BlackBerry 10. Pada saat ini, juga diperlihatkan suatu informasi yang dapat diperoleh dari dokumen, email dan kalender dari layar ponsel cerdas tersebut.

Kelebihan dari sistem operasi BlackBerry 10 ini yaitu lebih mudah digunakan, Thorsten Heins Chief Executive Officer (CEO) RIM, mengemukakan prototipe sistem operasi BlackBerry 10 akan diluncurkan pada akhir tahun 2012. Sistem operasi ini dapat dioperasikan lebih banyak dengan cara swipe ketimbang penekanan tombol. *"Pengguna bisa lebih cepat dan mudah dengan sistem operasi ini", ungkapnya. Anda bisa mendapatkan aplikasi dan game BlackBerry dari BlackBerry App World sebagai pasar aplikasi resminya.

Sistem Operasi Windows Phone

Windows Phone (sebelumnya dikenal sebagai Windows Phone 7) merupakan sebuah sistem operasi genggam berbasis sistem operasi Windows yang dikembangkan oleh Microsoft, dan merupakan pengganti dari Windows Mobile. Microsoft sendiri memperkenalkan Windows Phone pada tanggal 15 februari 2010 di pameran MWC, Barcelona.

Sistem operasi ini dirilis di Amerika Serikat pada tanggal 8 November 2010. Windows Phone sampai saat ini telah mendukung 25 bahasa. Dan marketplace yang merupakan tempat untuk membeli aplikasi telah dapat diakses oleh 35 Negara di dunia termasuk indonesia.

Versi rilis terbaru dari sistem operasi Windows Phone sendiri adalah Windows Phone 7.5 Mango. Berikut ini adalah beberapa kelebihan yang ada pada Windows Phone 7.5 Mango:

- Unified Messaging

Inilah fitur paling menarik pada perangkat Mango. Fitur ini akan membawa semua percakapan Anda di bawah satu jaringan. Semuanya yang berhubungan dengan ragam komunikasi termasuk SMS.

- Multitasking

Berbagai jenis smartphone memiliki kemampuan multitasking, namun yang terlihat di layar hanyalah aplikasi yang sedang dijalankan. Dengan Windows Phone 7 Mango, fungsi multitasking dapat dijalankan dengan menekan tombol kembali untuk beberapa saat maka semua aplikasi yang sedang berjalan tadi akan ditampilkan sebagai flash card.

- Peningkatan Integrasi Jejaring Sosial (Social Network)

Pada versi 7.0 memang sudah terintegrasi dengan berbagai macam jenis jejaring sosial populer.

- Microsoft Office dan Skydrive

Fitur yang diandalkan Mango adalah Microsoft Office. Dengan Mango, MS Office dan SkyDrive (online storage) akan lebih mudah digunakan, dan fitur OneNote merupakan fitur utama yang harus dilihat. Selain itu, juga terdapat integrasi SkyDrive yang memungkinkan Anda utnuk untuk menyimpan file via cloud dan bisa mengaksesnya dari mana saja. MS. Word dan PowerPoint juga telah ditambahkan beberapa fitur baru termasuk template. Sedangkan pada MS. Excel sekarang ditambahkan beberapa cell persis seperti yang terlihat ketika kita menjalankan Microsoft Office pada komputer atau Laptop.

- Bing Search

Bing Search yang ada pada Mango lebih baik dibanding sebelumnya. Sekarang fitur ini dapat diperintahkan via suara dan juga dapat mencari produk dan tempat dari menu pencarian. Cukup menekan logo Windows Start pada smartphone Anda, maka Anda dapat berbicara dengan perangkat lunak untuk membuat panggilan, memulai pesan teks atau membuka sebuah aplikasi. Anda juga dapat menggunakan suara Anda untuk melakukan pencarian web.

- Threaded Email

Pada Mango, semua email dan percakapan saat ini berada di bawah satu atap. Email client telah ditambahkan dengan kedua fitur bisnis utama yakni untuk keamanan dokumen dan tampilan threaded email yang rapi berisi semua percakapan sehingga tidak membingungkan pengguna. Tampilan percakapan juga mencakup email balasan, bahkan jika Anda menyimpan beberapa email di folder lain.

Saat ini Windows Market sudah bisa diakses di Indonesia, jika tertarik dan ingin melihat aplikasi apa saja yang tersedia di sana, Anda dapat mengunjungi situs resminya yang beralamatkan di sini.

Nah mungkin itulah sedikit review tentang sistem operasi yang ada pada smartphone yang sedang populer saat ini. [AG]

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel