Cara Membuat Game dengan Bantuan Program Game Maker

1 May 2012 12:00 14950 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Saat ini sudah banyak game yang beredar di seluruh dunia, mulai dari game yang memancing adrenalin Anda, game olah raga, game petualangan hingga game untuk mengasah otak. Namun, pernahkah Anda menyadari tentang bagaimana proses dalam pembuatan game-game seru tersebut? Berikut akan dijelaskan mengenai cara membuat game dengan bantuan program Game Maker.

Saat ini sudah banyak game yang beredar di seluruh dunia, mulai dari game yang memancing adrenalin Anda, game olahraga, game petualangan hingga game untuk mengasah otak. Namun, pernahkah Anda menyadari tentang bagaimana proses dalam pembuatan game-game seru tersebut? Berikut akan dijelaskan mengenai cara membuat game dengan bantuan program Game Maker.

Game Maker adalah salah satu aplikasi atau program pembantu yang dapat membantu Anda dalam membuat game. Ada dua versi dari aplikasi ini, yaitu Game Maker versi Lite dan Game Maker versi standar. Dengan bantuan aplikasi ini, Anda tidak perlu memikirkan bagaimana menjadi seorang programmer untuk mengetahui cara membuat game dengan bahasa pemrograman dan kode lainnya. Dengan bantuan aplikasi Game Maker ini, Anda dapat membuat game yang Anda buat tampak seperti buatan seorang programmer profesional dalam waktu yang relatif singkat. Anda dapat membuat game dengan latar belakang, gambar, animasi grafis, efek suara khusus, musik tiga dimensi, bahkan game 3D.

Game Maker versi Lite berisi sebagian besar fungsi yang memungkinkan Anda untuk membuat game. Game yang dibuat dengan versi Lite menampilkan iklan Game Maker kecil selama permainan, sementara game yang dibuat dengan versi standar tidak akan ada iklan. Jika Anda sudah menguasai Game Maker dan merasa siap untuk pindah ke tingkat berikutnya, Anda dapat meng-upgrade ke Game Maker Standar. Dengan meng-upgrade, Anda akan mendapatkan beberapa fitur tambahan menarik di antaranya tidak adanya iklan, lebih banyak variasi warna, efek suara khusus, dan tambahan untuk membuat suatu efek-efek tertentu dalam game. Selain itu fitur tambahan lainnya adalah bisa membuat multiplayer game yang memungkinkan Anda untuk membuat game antar jaringan dan game online.

Untuk langkah pertama yang harus dilakukan setelah memahami cara membuat game menggunakan Game Maker adalah mengkatifkan advanced mode. Lalu buka contoh (game) apapun yang sudah jadi dengan mengambil dari file → open → game Anda.gmk (.gmk merupakan proyek file ekstension dari Game Maker). Setelah itu Anda klik play untuk mengetahui bagaimana game itu dimainkan. Tekan esc jika sudah mengetahui elemen-elemen penting apa saja yang terdapat dalam game itu. Pada jendela kerja Game Maker, di sebelah kiri ada beberapa folder. Bukalah untuk mengetahui apa saja sprites atau karakter, objek, background, atau suara yang digunakan. Sprite adalah gambar-gambar karakter yang dipakai, sedangkan objek adalah karakter yang akan atau yang telah diisi kode-kode perintah.

Untuk langkah kedua dalam mengetahui cara membuat game yaitu Anda harus memahami tipe game yang akan Anda buat. Ada beberapa tipe game, yaitu Platform (seperti super mario, pacman, dll), Scrolling shooter ( seperti 1942), Isometrics game ( seperti game The Sims 1 atau Sims City ), 3D (tiga dimensi) game, dan lainnya.

Langkah ketiga yang harus dilakukan untuk membuat game yaitu Anda harus mencoba untuk "mengedit” dan mengkreasikannya sesuai ide Anda game yang sudah menjadi bahan belajar Anda. Anda bisa melihat berbagai contoh paket game yang sudah jadi sebagai referensi dan bahan latihan sebelum Anda benar-benar membuat game mulai dari awal. Anda bisa mengunjungi website resmi Game Maker untuk mengunduh beberapa file dengan memasukkan keyword ".gmk”. setelah mendapatkan file tersebut, buka contoh game Anda (dengan ekstension .gmk). mulailah dengan mengganti sprite (karakter), background, suara dan properti atau aksesoris yang digunakan. Namun jika Anda kurang puas, ada kode perintah yang bisa Anda gunakan untuk menambahkan atau menghilangkan beberapa elemen yang Anda tidak suka.

Langkah terakhir setelah Anda benar-benar memahami tiga langkah awal untuk mengetahui cara membuat game adalah membuat game asli buatan Anda mulai dari awal. Hal tersebut harus memperhatikan elemen apa yang akan ada dalam game yang Anda buat, karakter, suara, gambar, background, dan unsur pentinga lainnya yang harus terdapat dalam game. Jangan lupakan map atau desain game atau bahkan efek-efek tambahan lainnya yang menurut Anda sangat penting dalam game. Setelah yakin dan puas akan kinerja Anda terhadap game yang telah dibuat, ada baiknya game tersebut dibagikan pada orang lain agar mendapatkan masukan atau saran mengenai kekurangan dan kelebihan game. [FT]

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel