Safesearch Lock - Layanan Internet Aman dari Google

13 Feb 2012 12:00 3085 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Ketika Anda melakukan pencarian di Google, mungkin akan berpikir seharusnya ada pilihan untuk menyaring konten khusus dewasa dari hasil pencarian. Dan kini Google telah mengembangkan fitur keamanan baru dalam mesin pencarinya, demi penggunaan internet aman dan sehat khususnya di kalangan anak-anak.

Ketika Anda melakukan pencarian di Google, mungkin akan berpikir seharusnya ada pilihan untuk menyaring konten khusus dewasa dari hasil pencarian. Dan kini Google telah mengembangkan fitur keamanan baru dalam mesin pencarinya, demi penggunaan "internet aman" dan sehat khususnya di kalangan anak-anak.

Layanan baru Google ini bernama Safesearch Lock. Internet aman sangat penting sekarang ini, mengingat banyaknya konten-konten dewasa yang beredar di dunia maya. Dengan fitur yang dimiliki Safesearch Lock, Anda dapat menyaring "website" negatif yang eksplisit hasil pencarian Anda. Meskipun tidak ada hasil "filter" yang 100% akurat, fitur Google ini akan membantu Anda mencegah konten yang tidak ingin Anda lihat atau konten yang tidak sesuai dengan anak-anak.

"Layanan "internet aman" ini sebenarnya sudah lama, namun banyak pengguna di Indonesia yang belum mengetahuinya" ungkap Mike Orgill, Country Lead Public Policy Government Affairs Google Southeast Asia dalam pembukaan Seminar Internet Aman dan Sehat oleh Asia Internet Coalition (AIC) bekerjasama dengan Kementrian Komunikasi dan Informatika, Jakarta 6 Februari lalu. Untuk menikmati layanan Safesearch Lock, Anda terlebih dulu diharuskan "login" menggunakan akun Google dan pilih "locking option" dari halaman "preferences".

Gunakan halaman ini untuk memilih setting pada Safesearch Lock. "Lock"-nya akan tetap berlaku meskipun Anda telah "sign out" dari akun Google. Ketika sedang dalam posisi "lock" / terkunci Safesearch akan menampilkan gambar khas sebagai "background" dari hasil pencarian. Untuk memulai fitur ini, pengguna dapat mengklik "search setting" di bagian atas mesin pencari Google. Dalam menggunakan pencarian internet aman akan terdapat pilihan "no filtering", "moderate" dan 'strick'.

Jika dalam mode 'strick' semua kategori gambar, kata, situs, 'malware', dan "spam" yang dianggap Google tidak layak akan diblokir. Anda tinggal menyesuaikannya sesuai dengan kebutuhan Anda.

"Filter" akan mencari kata kunci konten dewasa pada halaman di mesin pencari dan menyaring halaman tersebut. Namun masih belum ada kejelasan apakah penguncian akan terbatas pada "browser" yang digunakan saat ini dan apakah pembersihan cookies Google akan menonkatifkan "lock". Fitur internet aman yang disediakan Google ini merupakan program global dan lebih diutamakan untk digunakan orangtua dan guru.

Pihak Google juga berencana akan mempromosikan program ini secara luas. Untuk instruksi yang lebih "detail" mengenai penggunaan SafeSearch Lock, pergi ke "link" berikut. [RK]

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel