Proyektor Mini Eksternal Ubah iPhone menjadi Bioskop Portabel

11 Feb 2012 12:00 5485 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Ketenaran iPhone di pasaran membuat berbagai vendor menciptakan berbagai aksesoris tambahan mulai dari *speaker*, *softcase*, *hardcase*, *keyboard* eksternal hingga proyektor tambahan. Plimbi akan membahas 2 buah aksesoris iPhone yang berguna sebagai proyektor mini eksternal.

Ketenaran iPhone di pasaran membuat berbagai vendor menciptakan berbagai aksesoris tambahan mulai dari speaker, softcase, hardcase, keyboard eksternal hingga proyektor tambahan. Plimbi akan membahas 2 buah aksesoris iPhone yang berguna sebagai proyektor mini eksternal.

Sebelumnya Plimbi pun pernah memaparkan proyekto mini bernama Pico Proyektor di sini. Berikut adalah kedua proyektor mini sebagai alternatif untuk Anda.

Mili iPhone Projector

Proyektor mini pertama adalah Mili iPhone Projector. Projector tambahan ini mempunyai tampilan bodi yang menarik dengan desain clamsell atau biasa disebut flip dengan dua pilihan warna yaitu biru hitam dan putih hitam. Sesuai dengan namanya Mili iPhone Projector, proyektor mini ini dilengkapi dengan LED converse yang mampu memproyeksikan tampilan iPhone hingga 70 inchi. Selain itu dalam Mili iPhone Projector juga terdapat speaker yang dapat membuat pertunjukan video mobile Anda menjadi seperti home theater.

Sayangnya produk proyektor mini eksternal ini ketersediaannya masih terbatas pada gerai-gerai resmi iPhone atau agen penjualan produk Apple yang dibandrol dengan harga kisaran $300 dan masih belum dipastikan apakah akan beredar di Indonesia.

Epson Megaplex MG-850HD

Vendor Epson juga mengeluarkan produk proyektor eksternal untuk iPhone yaitu Epson Megaplex MG-850HD. Proyektor mini satu ini mempunyai dock yang cocok untuk iPhone, iPod, dan iPad, Epson Megaplex MG-850HD dapat menampilakan gambar hingga 100 inchi dengan sistem 3LCD dan tingkat kecerahan 2800 lumens. Tidak ada peningkatan resolusi yang dapat dilakukan dari software karena Epson Megaplex MG-850HD memiliki resolusi HD 720p yang didukung secara native. Selain mudah dibawa Epson Megaplex MG-850HD mempunyai speaker 10 watt pada bagian belakangnya dan juga proyektor mini eksternal ini tidak hanya dapat memutar dari iPhone namun juga dapat dihubungkan langsung ke PC atau Mac dengan menggunakan USB.

Proyektor mini eksternal Epson Megaplex MG-850HD sangat cocok bagi Anda yang sibuk dan ingin meluangkan waktu untuk menonton video dengan ukuran yang besar. Anda akan merasa mempunyai bioskop kecil pribadi. Perangkat Epson Megaplex MG-850HD dapat Anda beli dengan harga kurang lebih $800, namun sangat disayangkan peredaran perangkat proyektor mini ini belum hadir di Indonesia. [KS]

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel