Tips & Trick Android, Menjadikan Tablet PC Android Menjadi Monitor Kedua PC Anda (part-2)

26 Dec 2011 13:00 12059 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Pada artikel sebelumnya, Plimbi pernah mengulas tips & trick Android khusus bagi Anda yang setiap hari berkecimpung dalam kegiatan *music recording*, *video editing*, dan foto *editing*, serta tidak menutup kemungkinan untuk digunakan pada kegiatan lain. PC Android dengan desktop PC atau laptop inilah, yang akan dibahas pada tips & trick Android part-2 ini, Anda diberi pilihan untuk koneksi melalui jaringan WiFi atau USB.

Pada artikel sebelumnya, Plimbi pernah mengulas tips & trick Android khusus bagi Anda yang setiap hari berkecimpung dalam kegiatan music recording, video editing, dan foto editing, serta tidak menutup kemungkinan untuk digunakan pada kegiatan lain.

PC Android dengan desktop PC atau laptop inilah, yang akan dibahas pada tips & trick Android part-2 ini, Anda diberi pilihan untuk koneksi melalui jaringan WiFi atau USB.

Cara install dan setting iDisplay

Yang perlu Anda siapkan sebelum memulai tips & trick Android ini adalah:

  • Aplikasi iDisplay for Android. Anda bisa download di sini.

  • Aplikasi iDisplay untuk desktop PC atau laptop. Anda bisa mendapatkan untuk Windows atau Mac di sini.

  • Jaringan WiFi atau Kabel USB. Apabila menggunakan kabel USB pastikan driver perangkat Android Anda telah terinstal pada komputer Anda. Apabila Anda menggunakan jaringan WiFi, iDisplay akan secara otomatis membaca dan menampilkan IP address dan port untuk menghubungkan dengan perangkat Android.

Instalasi Windows

  • Setelah Anda download iDisplay untuk Windows atau Mac. Jalankan proses setup dan ikuti petunjuk.

  • Pada Windows 7, setelah proses instalasi selesai, iDisplay akan secara otomatis melakukan tes hardware. Saat proses tes ini berlangsung, layar komputer Anda akan "berkedip"Â beberapa kali, Anda tidak perlu khawatir akan hal ini, setelah tes selesai layar Anda akan kembali normal.

  • Secara otomatis iDisplay akan aktif dan berada di "Notification Area"Â sebelah kanan bawah, apabila belum jalankan secara manual.

Instalasi Android

  • Setelah download iDisplay dari Android Market jalankan proses instalasi hingga selesai, dan aktifkan aplikasi.

  • Saat pertama kali aplikasi aktif, ia akan menampilan pilihan "Connect via USB" dan melakukan searching WiFi secara otomatis.

  • Apabila Anda menggunakan jaringan WiFi yang telah terkoneksi dengan iDisplay komputer, iDisplay Android akan langsung membaca. Apabila tidak, Anda bisa melakukan setting manual dengan tap tombol "EnterManually" dan masukkan IP address dan port yang bisa Anda lihat pada iDisplay komputer Anda.

  • Apabila Anda menggunakan USB, pertama yang harus Anda lakukan adalah Pastikan fitur "USB debugging" aktif dengan cara mengakses: "Setting -> Applications -> Development -> dan centang USB debugging."

  • Kemudian colokkan kabel USB dan tap pilihan "Connect via USB" di iDisplay Android.

  • Selanjutnya proses koneksi akan berlangsung.

  • Pilih "Always allow" atau "Allow once" saat pop up notifikasi muncul di komputer Anda.

  • Selesai, kini Anda bisa menggunakan tablet PC Android Anda menjadi monitor kedua bagi desktop PC atau laptop Anda. Dan catatan, layar komputer Anda akan selalu "berkedip"Â setiap Anda mengkoneksikan atau memutuskan koneksi iDisplay komputer dan Android Anda.

Hal yang perlu Anda perhatikan agar iDisplay berfungsi dengan baik adalah pastikan Anda mendapatkan versi terbaru dari iDisplay Android maupun komputer. Karena apabila salah satu dari aplikasi ini tidak sesuai, seperti contoh Anda tidak mendapatkan aplikasi terbaru dari situs resmi, tips & trick Android ini tidak akan berfungsi. [RY]

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel