Lima Keyboard Untuk Tablet yang Unik yang Bisa Anda Pilih

8 Mar 2013 13:30 3810 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Dalam menggunakan tablet, seringkali kita menemukan kesulitan saat ingin mengetik dokumen-dokumen yang panjang, karena keyboard virtual yang ada pada tablet cenderung menghambat kita untuk dapat mengetik dengan cepat, baik karena kita tidak bisa merasakan tombol secara fisik saat menekan suatu huruf ataupun karena keyboard itu sendiri yang kurang responsive dalam menangani kecepatan mengetik kita.

Dalam menggunakan tablet, seringkali kita menemukan kesulitan saat ingin mengetik dokumen-dokumen yang panjang, karena keyboard virtual yang ada pada tablet cenderung menghambat kita untuk dapat mengetik dengan cepat, baik karena kita tidak bisa merasakan tombol secara fisik saat menekan suatu huruf ataupun karena keyboard itu sendiri yang kurang responsive dalam menangani kecepatan mengetik kita. Atas dasar kekurangan tersebut, banyak produsen yang membuat aksesori keyboard untuk tablet bagi Anda yang memiliki produktivitas tinggi dan memilih untuk menggunakan tablet layaknya laptop utama Anda. Namun, dalam menggunakan keyboard untuk tablet, tentunya ada banyak kelebihan dan kekurangan yang dimiliki masing-masing produk.

Simak artikel ini untuk menentukan keyboard tablet mana yang paling sesuai untuk Anda.

Belkin Portable Keyboard Case for iPad mini Pemilik iPad mini dapat menjadikan keyboard buatan Belkin ini sebagai opsi utama keyboard untuk iPad mini. Dengan bentuk casing yang memiliki keyboard, Belkin Portable Keyboard Case menyajikan perlindungan sekaligus bantuan produktivitas pada iPad mini Anda. Keyboard ini memiliki berat yang cukup ringan, hanya 276 gram. Untuk menyambung dengan iPad mini, Belkin Portable Keyboard Case menggunakan koneksi Bluetooth dengan penggunaan yang nyaman. Dalam sekali pengisian daya, Belkin Portable Keyboard Case bisa bertahan hingga 155 jam. Keyboard tablet ini bisa Anda dapatkan dengan harga $80.

Cygnett KeyPad Wireless Bluetooth keyboard Keyboard buatan Cygnett ini merupakan salah satu keyboard tablet terkecil yang ada di pasaran dengan dimensi 218 x 91 mm. Dengan ukuran yang serupa dengan keyboard Belkin, Cygnett KeyPad Wireless Bluetooth keyboard ini cocok juga untuk digunakan di iPad mini, meskipun Anda juga tentu bisa menggunakannya dengan tablet lain berkat koneksi Bluetooth yang dimilikinya. Namun, melakukan pairing dengan tablet baru akan membutuhkan Anda untuk menekan tombol di belakang keyboard yang cukup sulit dijangkau. Dalam penggunaannya, Anda terkadang akan melakukan beberapa kesalahan ketik meskipun setelah waktu yang singkat Anda akan lebih terbiasa dengan menggunakannya. Cygnett KeyPad Wireless Bluetooth keyboard dapat dibeli dengan harga $80.

Archos Ultrathin Bluetooth Keyboard Cover for iPad Keyboard yang satu ini memiliki keunggulan pada dimensinya yang sangat tipis, yaitu hanya 5 mm. Dengan berat 240 gram, Archos Ultrathin Bluetooth Keyboard Cover ini dapat digunakan pada iPad 2, iPad 3 (new iPad), maupun iPad 4 dengan sambungan magnet yang baik dan kuat. Archos sendiri mengklaim keyboard ini hampir setipis SmartCover yang disediakan Apple untuk iPad. Keyboard ini juga memberikan dudukan yang bisa dilipat, sehingga Anda dapat menggunakannya sambil didirikan. Baterenya bisa bertahan sekitar dua bulan untuk sekali pengisian daya. Archos Ultrathin Bluetooth Keyboard Cover dapat Anda beli dengan harga sekitar $77.

MobileFun Flexible Bluetooth Mini Keyboard Keyboard yang satu ini bisa menjadi teman terbaik bagi mereka yang sering bepergian. MobileFun Flexible Bluetooth Mini Keyboard memiliki keunggulan dalam bentuknya yang bisa digulung, dan beratnya yang sangat ringan, hanya 95 gram. Untuk para penjelajah, keyboard ini bisa digunakan saat Anda ingin menulis email atau menulis di blog tentang perjalanan Anda. MobileFun Flexible Bluetooth Mini Keyboard memiliki tombol yang lengkap namun ukuran tombolnya agak sedikit lebih kecil, dan kekurangan lainnya adalah hanya bisa digunakan pada produk Apple meskipun sambungannya menggunakan koneksi Bluetooth.

Logitech Solar Keyboard Folio for iPad Bagi mereka yang akan tinggal di tempat yang sulit mendapatkan listrik, keyboard ini akan menjadi teman yang sangat cocok. Bagian depan dari keyboard ini memiliki panel tenaga surya yang membuat Logitech Solar Keyboard Folio for iPad diklaim bisa bertahan digunakan hingga dua tahun pemakaian. Keyboard ini menggunakan magnet yang akan otomatis menyalakan iPad ketika dibuka, dan bisa juga berfungsi sebagai dudukan iPad ketika tidak digunakan sebagai keyboard. Namun, harga Logitech Solar Keyboard Folio for iPad ini cukup mahal, sekitar $130, membuatnya hanya cocok untuk orang-orang yang tidak ingin membawa kabel untuk mengisi daya pada keyboardnya. [KEV]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel