Tips Membeli TV High Definition Dengan Harga Murah

27 Feb 2013 10:00 6795 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Kepopuleran televisi sedikit demi sedikit diambil oleh TV High Definition. Selain memiliki kualitas gambar yang jauh lebih baik, televisi jenis ini juga akan memberikan kita pengalaman yang baru dalam menikmati tayangan televisi.

Di masa digital seperti sekarang ini, orang-orang sudah mulai meninggalkan televisi tabung yang sudah sangat populer dari jaman dahulu. Kepopuleran televisi tersebut sedikit demi sedikit diambil oleh TV High Definition. Selain memiliki kualitas gambar yang jauh lebih baik, televisi jenis ini juga akan memberikan kita pengalaman yang baru dalam menikmati tayangan televisi.

Jika Anda tertarik untuk membeli TV High Definition ini, mungkin salah satu hambatan yang Anda hadapi adalah masalah harga. Pasalnya, harga televisi ini masih cukup mahal sehingga Anda harus bisa memilih televisi terbaik yang cocok dengan budget Anda ketika membelinya. Maka dari itu pada kesempatan kali ini Plimbi akan memberikan kepada Anda beberapa tips membeli televisi high definition dengan harga yang murah sehingga Anda tidak akan menyesal setelah membelinya.

LCD vs LED vs Plasma

Hal pertama yang harus Anda perhatikan adalah jenis televisi. LED merupakan jenis televisi High Definition terbaik yang ada saat ini. TV LED juga menjadi yang paling mahal di antara semuanya. Untuk alternatifnya, Anda dapat memilih TV LCD yang lebih murah ketimbang TV LED. Namun terdapat beberapa kekurangan yang dimiliki oleh TV LCD ini seperti black levels serta kontras yang buruk. Selain itu, televisi ini juga memiliki badan yang lebih tebal dibandingkan TV LED.

Jika kedua jenis televisi tersebut tidak ada yang cocok untuk Anda, maka Anda dapat memilih TV Plasma yang memiliki harga murah dengan kualitas gambar yang cukup baik, bahkan lebih baik dibanding LCD. Satu-satunya kekurangan yang dimilikinya adalah tampilan yang kurang bagus jika berada di ruangan yang sangat terang.

Lupakan Smart TV

Jika Anda pergi ke toko elektronik, pasti Anda akan ditawari televisi berlayar sentuh dengan kemampuan mengakses internet, menonton Youtube, hingga memainkan game Angry Birds. Jangan! Jika Anda mencari sebuah televis High Definition murah dan berkualitas, jangan sekali kali membeli televisi tersebut. Fitur-fitur tersebut rasanya sudah bisa Anda dapatkan di komputer sehingga membeli televisi berjenis Smart TV tersebut hanya akan membuang-buang uang Anda.

Jangan Pilih Resolusi 1080p

Hal selanjutnya yang harus Anda perhatikan adalah resolusi dari televisi tersebut. Seperti kita ketahui, televisi 1080p akan memiliki gambar yang lebih tajam dibanding televisi 720p. Namun hal tersebut tidaklah terlalu signifikan untuk sebuah televisi karena Anda tidak akan menonton televisi dari jarak setengah meter. Pasalnya, perbedaan dari televisi 720p dan 1080p tidak akan terlihat jika kita menontonnya dari jarak lebih dari 1,5 meter pada televisi berukuran 42”. Selain itu, televisi 720p biasanya memiliki harga yang jauh lebih murah ketimbang televisi 1080p yang memiliki ukuran yang sama. Sebuah televisi 720p berukuran 50” biasanya akan berharga 2 juta lebih murah ketimbang televisi 1080p berukuran sama.

Perhatikan Refresh Rate

Hingga saat ini, kebanyakan televisi LCD dan LED memiliki refresh rate sebesar 60 Hz. Dengan refresh rate sebesar itu biasanya akan terjadi motion blur jika ada sebuah objek yang bergerak dengan sangat cepat di layar tersebut. Oleh karena itu, sekarang banyak televisi yang mulai mengadopsikan refresh rate sebesar 120 Hz untuk mengatasi hal tersebut. Karena jumlah yang besar lebih baik dari jumlah yang kecil, maka saat ini pun mulai bermunculan televisi dengan refresh rate sebesar 240 Hz, 480 Hz, bahkan hingga 960 Hz.

Namun yang jadi pertanyaannya sekarang adalah, apakah Anda sering mengalami motion blur? Jika tidak, rasanya akan sangat percuma jika Anda membeli televisi dengan refresh rate yang tinggi tersebut. Selain itu, semakin besar refresh rate, maka semakin mahal pula harga televisinya. Maka dari itu, televisi dengan refresh rate sebesar 60 Hz - 120 Hz rasanya sudah lebih dari cukup.

Kesimpulan

Setelah memperhatikan beberapa faktor di atas, rasanya Anda sudah paham betul TV High Definition apa yang cocok bagi Anda. Jika Anda ingin membeli televisi dengan budget yang paling minimal, maka Anda dapat membeli sebuah Plasma TV dengan resolusi 720p tanpa fitur koneksi internet dan yang lainnya. Namun jika Anda memiliki uang lebih, maka Anda dapat mengkombinasikannya sesuai dengan kebutuhan. [GAN]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel