Tips Cara Backup SMS iPhone Ke Komputer

14 Feb 2013 18:00 6156 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Berhubung iOS adalah sistem tertutup *(closed source)*, mungkin Anda tidak akan dapat menemukan aplikasi yang dapat mengembalikan SMS yang terhapus tersebut. Namun, alternatif lainnya Anda bisa melakukan proses bakcup SMS pada iPhone yang aman.

Tidak seperti email yang tersimpan pada fasilitas internet, pesan SMS yang disimpan pada ponsel ketika sesuatu yang tidak diinginkan terjadi mungkin Anda tidak akan pernah bisa melihat lagi SMS berharga tersebut. iOS contohnya, berhubung iOS adalah sistem tertutup (closed source), mungkin Anda tidak akan dapat menemukan aplikasi yang dapat mengembalikan SMS yang terhapus tersebut.

Namun, alternatif lainnya Anda bisa melakukan cara bakcup SMS pada iPhone yang aman. Anda dapat melakukan cara backup SMS di iPhone lewat iCloud. Namun, hal tersebut tidak akan menyimpan file yang Anda butuhkan untuk mengambil data pada komputer.Langkah pertama yang harus dilakukan dengan memastikan bahwa iPhoneAnda mendukung fitur backup. Jika pengaturan pada komputer Anda yang dicentang adalah back up to iCloud, Anda bisa mengubah pengaturannya menjadi back up to this computer, lalu tekan tombol BackUp Now. Setelah selesai melakukan proses back up, Plimbi akan menunjukkan kepada Anda bagaimana cara mencari file serta data atau SMS pada iPhone yang telah ter-backup.

Locating The iPhone SMS Backup File Setelah bakcup SMS pada iPhone tersimpan di komputer, Anda harus mencari file dengan nama 3d0d7e5fb2ce288813306e4d4636395e047a3d28.file, file tersebut mungkin berbeda-beda tergantung versi dari sistem operasi yang sedang Anda gunakan. Untuk sistem operasi Windows XP atau versi di bawahnya, file atau direktori harus seperti berada pada direktori ini: *OS hard drive > Documents and Settings > [username Anda] > Application Data > Apple Computer > MobileSync > Backup. Sedangkan pada sistem Operasi Windows 7 atau Windows 8 file direktori harus *OS hard drive > Users > [username Anda] > AppData > Roaming > Apple Computer > MobileSync > Backup*. Dan untuk sistem Operasi Apple Mac OS X file direktori Anda harus seperti ini: *User > Library > Application Support > MobileSync > Backup. Untuk mencari data maupun file yang berada pada iPhone, pilih folder yang paling baru dimodifikasi, Anda bisa melihatnya pada menu *Date Modified* jika Anda menggunakan [sistem operasi Windows](http://www.plimbi.com/news/9916/download-pdf-free-terbaik-untuk-sistem-operasi-windows "Daftar Download PDF Free Terbaik Untuk Sistem Operasi Windows"). Misalnya di dalam folder Anda menemukan 3d0d7e5fb2ce288813306e4d4636395e047a3d28 di mana Anda dapat menyalin dan menyimpannya di tempat laina untuk menjaga data yang berada di dalamnya agar tetap aman.

Cara melihat file Backup SMS Dengan file SMS ini Anda akan diarahkan pada situs ini, Anda dapat melakukan proses upload file dan kemudian mengekspornya menjadi sebuah format file Microsoft Office Excel, HTML, maupun file PDF. Saat file tersebut telah ter-upload dan diekspor, maka Anda akan dapat melihat seluruh file SMS yang telah Anda kirimkan. SMS tersebut akan menampilkan sebuah daftar yang berisikan kontak nomor telepon baik pesan SMS yang diterima maupun pesan SMS yang pernah Anda kirimkan.

Daftar yang akan ditampilkan akan diurutkan berdasarkan date and time sesuai dengan lamanya pesan tersebut berada di iPhone Anda. Jadi tidak masalah dan tidak perlu khawatir jika terjadi sesuatu pada iPhone, Anda akan masih dapat tetap menyimpan pesan berharga dan berkesan di tempat yang aman. [AG]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel