Cara Menggunakan Telepon Genggam Sebagai Modem

26 Sep 2011 08:00 8870 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Berbagai merek telepon saat ini banyak menawarkan paket telepon sebagai modem mulai dari harga yang termurah per bulan tergantung pilihan kecepatan yang akan Anda gunakan. Selain itu, pengguna telepon akan mendapatkan keuntungan dari biaya pemakaian bulanan yang lebih rendah daripada sambungan internet konvensional.

Berbagai merek telepon saat ini banyak menawarkan paket telepon sebagai modem mulai dari harga yang termurah per bulan tergantung pilihan kecepatan yang akan Anda gunakan. Selain itu, pengguna telepon akan mendapatkan keuntungan dari biaya pemakaian bulanan yang lebih rendah daripada sambungan internet konvensional.

Salah satu pertanyaan paling umum tentang komputerisasi mobile adalah bagaimana cara untuk menghubungkan telepon ke komputer untuk bisa mendapatkan akses internet. Meskipun hal ini terlihat tidak terlalu rumit, namun kenyataannya masih banyak yang belum mengetahui cara menggunakannya. Hal ini disebabkan oleh berbagai aturan dan rencana yang berbeda-beda dari setiap operator dan perangkat telepon.

Di artikel ini Plimbi akan menjabarkan beberapa langkah-langkah yang mungkin dapat membantu Anda memulai menggunakan handset atau telepon Anda sebagai modem nirkabel.

Pertama, Anda harus memiliki handset telepon yang dapat digunakan sebagai modem nirkabel. Perangkat telepon Anda haruslah yang memiliki kemampuan untuk melakukan koneksi secara online. Langkah pertama tentu saja memasang dan menyambungkan telepon ke komputer dengan menggunakan kabel data USB.

Komputer Anda akan mengetahui bahwa sesuatu yang baru telah terpasang dan ingin tahu apa itu, jadi bila wizard Add New Hardware muncul, makan selesaikan langkah-langkah penginstalan yang dibutuhkan. Biasanya perangkat telepon Anda menyertakan CD driver untuk penginstalannya.

Kemudian Anda harus memilih rencana layanan pada Data Connect. Anda bisa men-download dan menginstal perangkat lunak atau software telepon Anda pada Communication Manager. Software ini juga mungkin tersedia pada CD yang disertakan dalam paket telepon Anda, atau Anda dapat men-download dari situs web rencana Anda. Software ini akan berjalan pada laptop dan komputer dan memungkinkan pengguna telepon untuk mengontrol bagaimana dan kapan sebuah laptop terhubung ke jaringan nirkabel.

Langkah berikutnya adalah menghubungkan telepon ke perangkat komputer Anda. Jika Anda menggunakan Bluetooth untuk mentautkannya, lihat buku petunjuk perangkat telepon Anda untuk mencari informasi spesifik tentang cara memasangkan perangkat telepon Anda. Setelah itu Anda bisa segera menekan tombol Connect pada interface Communication Manager untuk terhubung ke jaringan data nirkabel telepon Anda. Mudah dan cepat bukan? EK

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel