Cara Mudah Upgrade WordPress di 2024 dengan Tips Berikut Ini

27 Nov 2024 08:55 135 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Caranya mudah sekali.

WordPress hingga saat ini sudah menjadi andalan banyak orang dari generasi ke generasi, bahkan hingga saat artikel ini dibuat di tahun 2024.

Salah satu yang membuat WordPress diminati banyak orang adalah kemudahan dalam penggunaannya dan juga tidak perlu modal banyak untuk menggunakannya. Dikarenakan banyaknya peminat WordPress, pihak pengembangnya pun hingga saat ini selalu memberikan pembaruan-pembaruan yang semakin canggih mengikuti teknologi terbaru.

Ada banyak orang di luar sana yang memang tidak melakukan upgrade untuk versi WordPress yang digunakan karena berbagai alasan padahal ketika Anda melakukan upgrade pada WordPress yang ada di komputer Anda, ada banyak teknologi dan fitur baru yang dapat Anda nikmati.

Ada berbagai cara melakukan upgrade WordPress yang bisa Anda lakukan, semuanya akan kami bahas di bawah ini.

 

1. Upgrade Via Dashboard

Untuk melakukan upgrade via dashboard sangatlah mudah, Anda hanya perlu masuk ke dashboard WordPress kemudian mengklik menu “Updates”. Jika memang ada versi terbaru, akan ada tombol “Update Now” yang bisa Anda klik untuk melakukan upgrade.

 

2. Upgrade Via PlugIn

Cara kedua untuk melakukan upgrade WordPress adalah dengan PlugIn otomatis. Untuk caranya adalah sebagai berikut.

- Pada halaman dashboard, klik pada menu “Plugins”. Setelah itu klik “add new” untuk menambahkan plugins baru.

- Setelah itu cari dan instal plugin bernama ‘Easy Update Manager’ kemudian dilanjutkan dengan aktivasi dengan mengklik ‘activate’.

- Belum beres sampai disitu, selanjutnya Anda masuk ke menu “updates” pada dashboard WordPress Anda. Kemudian di halaman selanjutnya, ganti opsi WordPress Core Updates ke Auto Update All Releases untuk mendapatkan upgrade secara otomatis setiap ada pembaruan dari pihak pengembang untuk WordPress Anda.

 

3. Upgrade Via Software Softaculous

Teknik upgrade ini memerlukan Anda untuk mengakses cPanel Hosting. Untuk langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.

- Masuk ke akun cPanel Hosting Anda

- Cari menu ‘Software’ kemudian cari ‘Softaculous Apps Installer’.

- Masuk ke menu instalasi dan klik ikon biru yang seperti tanda panah berputar searah jarum jam

- Pada halaman Uprading Wordpress, jangan lupa memilih menu ‘create backup’ untuk memastikan data Anda terbackup dengan aman sebagai antisipasi jika nanti dalam proses upgrade terjadi apa-apa.

- Jika semuanya telah selesai dilakukan, barulah klik tombol ‘upgrade’ di bawah untuk melanjutkan proses upgrade WordPress.

 

Akhir Kata

Itulah tutorial cara upgrade WordPress dengan mudah. Mana tutorial favorit Anda yang dilakukan untuk upgrade WordPress?

Tags

About The Author

Four Vision Media Official 15
Novice

Four Vision Media Official

Perusahaan IT Terpercaya di Bandung Sejak Tahun 2009
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel