Server Hosting

22 Feb 2023 11:20 689 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
hosting server adalah sebuah tempat penyimpanan data
  • Apa server hosting.

Server hosting adalah sebuah tempat penyimpanan data, dimana nantinya server akan menampilkan data-data tersebut pada web client (browser) seperti Chrome, Mozilla, Safari, dan Opera.

  • Apa itu server.

server adalah sebuah sistem komputer yang menjalankan jenis layanan tertentu dalam sebuah jaringan tertentu dalam sebuah jaringan komputer,server didukung oleh prosesor yang bersifat scalable atau dapat terskalakan dan ram yang besar dan juga dilengkapi dengan sistem operasi khusus disebut sebagai sistem operasi jaringan.

  • Apa itu hosting.

Hosting atau web hosting adalah sebuah tempat untuk menyimpan semua file dan data website hingga dapat diakses oleh banyak orang melalui internet,file dan data website tersebut bisa berupa video, gambar, email, script, aplikasi, dan database,tanpa adanya hosting, tentu saja Anda tidak bisa membuat website.

  • Cara Kerja Hosting.

tahapan cara kerja hosting adalah sebagai berikut:

  1. Server hosting menyimpan berbagai file yang dibutuhkan oleh website. Misalnya: gambar, video, script, database website.
  2. Pengunjung yang mengetikkan domain website Anda pada browser (Google Chrome, Mozilla Firefox).
  3. Browser meminta server hosting mengirim file website ke browser;
  4. Server mengirimkan file yang dibutuhkan ke browser.
  5. Pengunjung dapat mengakses website Anda.
  • Jenis-Jenis Hosting Serta Kelebihan dan Kekurangannya.

Berikut pengertian dari beberapa jenis hosting yang umumnya ditawarkan oleh penyedia hosting.

Hosting Bersama.

Shared hosting adalah sebuah jenis hosting yang servernya dipakai secara bersama-sama oleh banyak user sekaligus,ibaratnya, Anda menyewa kamar kos yang hanya memiliki satu kamar mandi, dapur, listrik, dan air untuk dipakai bersama.

Kelebihan:

  1. Harga ekonomis.
  2. Server hosting sepenuhnya dikelola dan dirawat (full managed) oleh penyedia hosting.
  3. Cocok untuk pemula.
  4. Fasilitas lengkap, mulai dari disk space, unlimited bandwidth, database, hingga SSL.

Kekurangan:

  1. Jika ada pengguna yang menggunakan fasilitas secara berlebihan, pengguna situs web lainnya dapat ikut merasakan dampaknya.
  2. Adanya limit penyimpanan file dan fasilitas server.

Hosting VPS.

VPS atau Virtual Private Server adalah jenis hosting pribadi yang resourcenya hanya dipakai oleh satu user saja,Di jenis hosting ini, Anda memiliki kebebasan untuk mengatur dan mengelola resource yang tersedia secara mandiri. Artinya, Anda perlu memiliki keahlian teknis pengelolaan server.

Kelebihan:

  1. Karena pribadi, sumber daya tidak terpengaruh pengguna lain.
  2. Bebas kustomisasi server VPS.
  3. Dapat mengelola banyak akun hosting.
  4. Bebas memilih sistem operasi (OS).
  5. Harga lebih terjangkau dibanding server dedicated.

Kekurangan:

  1. Melakukan konfigurasi server sendiri.
  2. Perlu memiliki pemahaman teknis tentang server.
Tags

About The Author

Mochamad Rafli Mahendra 23
Novice

Mochamad Rafli Mahendra

Mempelajari Dan Mengenal FOUR VISION MEDIA
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel