Ragam Makanan dari Kedelai Yang Mengandung Nutrisi Berupa Protein Nabati, Lezat, Bergizi dan Ekonomis

31 Aug 2022 11:46 4291 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Ragam Makanan Dari Kedelai Yang Mengandung Nutrisi Berupa Protein Nabati, Lezat, Bergizi Dan Ekonomis

Masyarakat di Indonesia dikenal sebagai orang-orang yang memiliki hubungan dekat dengan ragam makanan dari kacang kedelai. Ini sudah terjadi sejak zaman dahulu dimana kedelai biasanya diolah menjadi beragam jenis bahan makanan seperti tahu, temped an kecap manis yang sudah sangat akrab di lidah orang Indonesia. Ragam bahan makanan dari kacang kedelai ini sekarang bisa dengan mudah anda temukan di supermarket dan toko-toko online yang dijual dengan harga ekonomis, lezat dan kaya akan nutrisi. Di bawah ini akan kami rekomendasikan beberapa ragam makanan yang terbuat dari kacang kedelai beserta penjelasan singkat yang menyertainya. Silahkan disimak.

 

1/ Oncom

 

Siapa yang hobi menyantap nasi tutug oncom ? Ini adalah salah satu makanan fermentasi khas orang Sunda dimana oncom bisa juga ditemukan dalam berbagai resep masakan khas Nusantara lainnya. combro, lontong hingga menu tumisan. Dikenal sebagai salah satu makanan sederhana namun sehat dan rasanya lezat sekaligus bisa untuk mengurangi limbah makanan karena menggunakan ampas sisaan olahan kedelai, kacang, singkong dan kelapa dalam campurannya.

 

2/ Taoco

 

Produk fermentasi kebanggaan warga Indonesia dan Asia Tenggara yang kedua adalah bernama taoco merupakan fermentasi kacang kedelai kuning yang diolah menjadi bahan pelezat beragam jenis masakan peranakan Cina. Taoco memberikan rasa dan wangi yang unik menjadikan semua masakan yang anda buat menjadi terasa lebih istimewa. Masakan yang umum diolah menggunakan taoco adalah ayam panggang taoco dan tumis genjer taoco.

 

 

3/ Susu Kedelai

 

Minuman yang satu ini sangat populer di Indonesia dan dikenal sebagai alternatif susu sapi, sudah tercipta jauh sebelum susu kacang jenis lainnya mulai dikenal di berbagai penjuru dunia. Perasan kacang kedelai dengan air bisa dinikmati sebagai minuman sehari-hari yang rasanya segar dan bergizi sehingga aman dikonsumsi setiap hari karena kandungan protein nabati di dalamnya bermanfaat untuk menjaga kebugaran tubuh.

 

4/ Kembang Tahu

 

Makanan yang keempat adalah berasal dari air perasan kacang kedelai yang sebelumnya diolah dengan cara direbus hingga muncul semacam lapisan pada bagian permukaannya. Lapisan ini adalah salah satu bentuk protein nabati seperti yang terkandung dalam susu kedelai yang kemudian diangkat dengan menggunakan sendok kayu agar tidak lengket kemudian diangin-anginkan lalu dijemur. Setelah menjadi kering, kembang tahu biasanya dimanfaatkan sebagai bahan dalam aneka masakan seperti sop atau tumisa sayur.

 

5/ Miso

 

Siapa yang tidak menyukai sup khas Jepang yang populer dengan nama miso shiru ? Bahan utamanya adalah terbuat dari pasta miso yang dibuat dari proses fermentasi kacang kedelai, garam dan koji atau sejenis jamur yang umum digunakan untuk proses fermentasi lanjutan. Ditambah dengan bahan-bahan lainnya maka racikan ini selanjutnya menjadi sajian pasta yang biasa digunakan sebagai bahan pelengkap aneka masakan sup serta masakan berupa ramen atau masakan berkuah santan lainnnya yang terkenal di Indonesia.

 

 

 

 

6/ Natto

 

Yang terakhir adalah makanan bernama natto yang saat ini sedang menjadi topik kekinian di jagat perkulineran Indonesia. Makanan klasik khas Jepang ini biasanya hadir sebagai menu makan sarapan pagi yang berasal dari kacang kedelai difermentasi dengan menggunakan bakteri khusus. Saat ini natto dijual dalam kemasan per porsi yang bisa disimpan dalam jangka waktu lama di dalam kulkas. Saat hendak disajikan, cukup tumpangkan natto di atas nasi hangat lalu bumbui dengan mustard dan kecap asin campur kecap ikan. Orang Jepang biasanya suka menambahkan telur setengah matang ke dalamnya yang nikmat disantap bersama dengan sup miso.

 

Semoga bermanfaat.

 

Sumber tulisan :

 

 

 

Tags Kesehatan

About The Author

Utamii 69
Expert

Utamii

Suka membaca dan menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel