Pada waktu curah hujan tinggi yaitu memasuki musim penghujan yang terjadi setiap tahun didukung oleh kurangnya daerah resapan air maka kondisi ini bisa menimbulkan terjadinya bencana alam yaitu banjir yang beberapa kali pernah menerjang beberapa wilayah di Indonesia. Banjir merupakan salah satu bencana alam yang sering terjadi di Indonesia. Berikut ini akan kami jelaskan beberapa jenis banjir yang pernah terjadi di beberapa tempat di Indonesia.
Â
1/ Banjir Air
Â
Banjir air adalah salah satu jenis banjir yang paling sering terjadi di Indonesia, dimana penyebabnya adalah karena air yang meluap di beberapa tempat seperti sungai atau selokan dan menggenangi wilayah sekitarnya. Pada umumnya jenis banjir ini akan terjadi karena intensitas hujan yang terjadi berlangsung secara terus menerus sehingga membuat sungai atau selokan tidak dapat menampung semua air hujan yang berlebih.
Â
2/ Banjir Cileuncang
Â
Banjir cileuncang adalah jenis banjir kedua yang kerap menerjang beberapa wilayah di Indonesia merupakan jenis banjir yang mirip dengan banjir air. Perbedaannya adalah pada banjir cileuncang terjadi karena adanya hujan yang sangat deras dan memiliki debit air yang banyak. Banjir cileuncang biasanya terjadi sangat cepat karena air hujan sangat banyak sehingga tidak mampu mengalir melalui saluran air dan pada akhirnya meluap menggenangi wilayah sekitar.
Â
3/ Banjir Rob
Â
Banjir rob atau dikenal dengan sebutan banjir laut pasang adalah salah satu jenis banjir yang disebabkan oleh pasangnya air laut sehingga menuju ke daratan sekitarnya. Biasanya daratan yang tersapu oleh banjir rob adalah daerah-daerah yang berdekatan dengan pesisir pantai atau di daerah yang permukaannya lebih rendah daripada permukaan air laut.
Â
4/ Banjir Bandang
Â
Banjir bandang adalah merupakan salah satu jenis banjir yang tidak hanya mengandung air saja tetapi juga mengangkut material lainnya berupa sampah dan lumpur cair sehingga bisa menyebabkan kerusakan pada daerah yang dilalui oleh banjir ini. Tidak jarang banjir bandang membawa bongkahan batu besar yang bisa menghancurkan pemukiman penduduk. Banjir bandang pada umumnya terjadi di daerah pegunungan atau disebabkan oleh adanya bendungan yang airnya jebol sehingga muncullah banjir ini yang mempunyai tingkat bahaya tertinggi karena mirip dengan tanah longsor disertai dengan air bervolume sangat besar.
Â
5/ Banjir Lahar
Â
Banjair lahar merupakan jenis banjir yang terakhir terjadi karena adanya erupsi atau meletusnya gunung berapi yang masih aktif dengan mengeluarkan lahar dingin. Lahar dingin ini nantinya akan menyebar ke lingkungan sekitar dan dapat masuk ke sungai atau danau sehingga menyebabkan pendangkalan. Pendangkalan sungai atau danau yang terjadi bisa memperbesar potensi terjadinya banjir yang akan diikuti dengan mengalirnya lahar dingin.
Â
Semoga bermanfaat.
ÂÂ