Apa Lauk Untuk Makan Malam Anda? Ini Rekomendasi Olahan Kentang Yang Enak Untuk Lauk

7 Jul 2022 14:30 2572 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Apa Lauk Untuk Makan Malam Anda ? Ini Rekomendasi Olahan Kentang Yang Enak Untuk Lauk

Seperti diketahui bahwa kentang sudah menjadi salah satu bagian dari keseharian dari orang-orang di Indonesia yang bisa diolah dalam berbagai masakan. Tentunya kentang tidak hanya bisa diolah menjadi kentang goreng yang sangat terkenal dan menjadi salah satu menu andalan dari resto-resto fast food di dunia. Olahan dari kentang rasanya sangat enak untuk lauk terutama sebagai pendamping makan malam yang begitu mudah dijadikan lauk apa saja dan sangat mudah memasaknya. Nah apa saja ide-ide lauk untuk menu makan malam di rumah ? Silahkan simak aneka masakan kentang berikut di bawah ini.

1/ Rendang kentang jamur, resep olahan kentang untuk lauk

Olahan lauk dari kentang yang pertama adalah resep rendang yang menggunakan plant based ingredients menjadi salah satu alternatif yang rasanya enak dan sehat juga harganya terjangkau. Padukan dengan trio bahan yang biasa digunakan dalam beragam resep seperti kentang, jamur dan kacang merah. Ketiganya mengandung nilai-nilai nutrisi tinggi dan saling melengkapi satu dengan yang lainnya. Untuk mendapatkan cita rasa gurih maka anda bisa menambahkan Royco Kaldu Ayam atau Royco Kaldu Sapi ke dalamnya untuk mendapatkan masakan yang lebih nikmat. Dengan resep ini, kaldu bisa diolah dan dikumpulkan seperti dalam proses lama yaitu merebus daging dan tulang ayam / sapi, campurkan dengan rempah-rempah lalu tambahkan garam beryodium. Gunakan kentang berukuran kecil atau yang dikenal dengan sebutan kentang rendang. Jangan lupa untuk memperhatikan bahan-bahan tambahan dari resep kentang jamur yaitu jamur tiram dan kacang merah rebus. Perpaduan semua bahan ini akan menghasilkan sebuah masakan yang kaya rasa dan tentu saja sehat untuk tubuh. Cemplungkan bumbu halus berupa cabai merah keriting, cabai rawit merah, bawang merah dan bawang putih, jahe, ketumbar dan merica. Tumis bersama dengan rempah-rempah lainnya seperti kapulaga, cengkeh, pekak, kunyit, daun jeruk, daun salam, daun kunyit serta asam kandis. Semua bumbu penyedap masakan ini dimasak dengan bahan utama bersama santan kental hingga santan menyusut sehingga bumbu menjadi mengering dan pekat membalur bahan utama yaitu kentang.

2/ Resep sambal kentang ampela pete untuk menu pendamping yang melegenda

Sajian berupa sambal kentang balado yang digoreng dengan campuran hati sapi atau hati ayam ini sangat tepat dijadikan sebagai lauk pendamping lontong atau ketupat sayur, nasi kuning, nasi putih atau nasi liwet. Masakan-masakan ini merupakan menu yang seringkali hadir dalam momen istimewa seperti hari raya atau perayaan istimewa lainnya. Selain menggunakan daging dan hati, kentang bisa juga dimasak balado bersama dengan ampela ayam. Akan menghasilkan tekstur kenyal membuat santap makan anda terasa lebih bersemangat. Untuk menu ini anda bisa menggunakan hati ampela ayam kampung atau hati ampela ayam broiler. Kedua bahan ini memiliki perbedaan tekstur yaitu ampela ayam kampung lebih keras sehingga membutuhkan waktu lama untuk menjadi empuk. Untuk memberikan penampilan yang berbeda maka bisa menambahkan kentang berukuran kecil atau kentang rendang semakin membuat masakan ini menarik untuk dinikmati. Kupas dan bersihkan kentang lalu belah menjadi 2 bagian untuk selanjutnya kentang bisa digoreng atau dipanggang (jika ingin diet dari minyak goreng). Kemudian potong-potong ampela ayam dalam ukuran sedang seperti memotong kentang. Barulah dimasak dengan beragam bumbu.

3/ Resep kentang mustofa teri daun jeruk sebagai salah satu olahan kentang yang praktis

Meskipun melalui proses membuat masakan ini yang cukup rumit, anda tetap bisa memasaknya secara sekaligus dalam porsi besar agar bisa dijadikan stok dalam jangka waktu yang lama. Sajian ini pas sebagai lauk-pauk teman makan nasi yang sederhana tetapi bercita rasa enak dan menyehatkan tubuh. Resep kentang mustofa ini sengaja dibuat dengan menggabungkannya bersama bahan yang lain seperti ikan teri dan daun jeruk supaya cita rasanya lebih komplet yaitu ada rasa pedas, manis, gurih dan aromatik. Beberapa jenis ikan teri yang bisa digunakan adalah teri nasi, teri medan atau teri jengki. Jika anda memilih untuk menggunakan teri jengki maka pilihlah yang sudah dibersihkan (bisa anda peroleh di supermarket terdekat yang biasanya dijual sudah dalam keadaan terbelah menjadi dua bagian). Tambahkan cabai rawit merah ke dalam racikan sambal kering kentang ini dan jika anda ingin mendapatkan cita rasa yang lebih pedas bisa menggunakan cabai rawit merah yang lebih banyak. Sebagai alternatif, pasti tak kalah enak kalau anda menggunakan rebon atau ikan bilis khas warga Minang.

Selamat mencoba.

Tags Kuliner

About The Author

Utamii 69
Expert

Utamii

Suka membaca dan menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel