Negara Australia adalah salah satu negara tetangga terdekat dari Indonesia yang sangat populer namanya di mata wisatawan dari Indonesia. Di samping lokasinya cukup dekat juga Australia menyimpan beragam jenis kuliner yang rata-rata lezat dan menggugah selera meskipun memiliki tampilan yang unik. Nah berikut di bawah ini kami rekomendasikan aneka makanan dan minuman khas Australia yang wajib dicoba jika secara kebetulan anda jalan-jalan ke Australia untuk berlibur.
1/ Vegemite
Yang pertama adalah makanan bernama vegemite yaitu salah satu jenis makanan khas Australia seperti sejenis selai yang terbuat dari campuran bumbu rempah menimbulkan aroma unik dengan memiliki cita rasa asin, pedas, manis dan agak pahit. Vegemite biasanya disantap dengan cara dioleskan di atas lembaran-lembaran roti lalu dipanggang bersama dengan mentega. Untuk sarapan di waktu pagi hari vegemite dioleskan ke bagian dalam sandwich atau bisa dimakan bersama dengan keju leleh, irisan tomat atau pasta buah alpukat. Menurut pendapat pakar memasak, vegemite merupakan salah satu makanan yang bisa membuat seseorang bisa menjadi cinta setengah mati atau justru membenci setengah mati terhadap rasa yang ditawarkan oleh vegemite. Beranikah anda mencoba merasakannya ?
2/ Lamington
Yang kedua adalah makanan yang diberi nama lamington yaitu merupakan salah satu jenis makanan khas Australia yang wajib untuk anda coba secara langsung dari asalnya jika kebetulan anda sedang berada di Australia. Sajian ini berupa kombinasi serasi antara kue bolu kotak yang bertekstur lembut dengan saos cokelat yang kental lalu dibalut dengan kelapa kering yang gurih di bagian luarnya. Ketiganya mampu menciptakan sensasi rasa yang begitu nikmat dan lezat di lidah. Saking terkenalnya hingga mancanegara, kue ini dianggap sebagai kue nasional warga Australia yang umumnya banyak tersedia di berbagai restoran dan toko-toko roti hingga mall-mall bahkan di pasar-pasar tradisional di Australia menyediakannya. Salah satu penyedia lamington paling populer di Australia adalah Reid Street Kitchen di kawasan Brisbane.
3/ Pavlova
Yang ketiga adalah pavlova yaitu kue yang memiliki catatan sejarah terciptanya kue ini untuk pertama kali yang sangat menarik untuk diketahui. Kue ini pada awalnya dibuat untuk tujuan menghormati kedatangan seorang ballerina asal Rusia yang bernama Anna Pavlova yang sedang mengadakan tur balet keliling Australia. Kue ini adalah berupa kue jenis meringue dengan tambahan berupa toping dari buah-buahan segar dan krim kocok yang rasanya gurih. Potongan buah yang kerap dipakai sebagai toping adalah stroberi, kiwi, markisa dan blueberi. Bagian dalam kue ini bertekstur lembut dengan sensasi rasa mirip dengan marshmallow namun bagian luarnya crunchy dan pecah di lidah ketika dinikmati.
4/ Daging Kangguru dan Emu
Kangguru dan emu adalah merupakan hewan yang habitatnya hidup di Australia. Keduanya menjadi sumber protein bagi warga sekitar selain daging sapi, ayam dan kambing. Daging kangguru dan emu merupakan salah satu jenis daging yang menyimpan lemak dalam jumlah sedikit sehingga bisa diolah menjadi steak, burger atau sosis. Daging ini banyak dijual di supermarket dan masuk ke dalam menu utama yang spesial pada beberapa restoran.
5/ Ikan Barramundi
Yang kelima adalah ikan barramundi yaitu salah satu jenis ikan yang biasa diolah oleh Suku Aborigin karena ikan ini mempunyai cita rasa yang gurih dan agak manis (tidak amis) dan berdaging tebal. Untuk memasaknya tidak membutuhkan banyak bumbu, hanya perlu dipanggang atau dibakar dengan ditaburi sedikit garam, merica dan perasan air jeruk lemon. Menu ikan barramundi dapat anda temukan di beberapa restoran yang berada di Australia.
6/ Biskuit Aznac
Nama biskuit yang enak ini berasal dari suku kata perpaduan antara Australia dan New Zealand Army. Kue ini bernama demikian karena ketika sedang berkecamuk perang dunia pertama, banyak tentara dari Australia dan New Zealand yang ditugaskan ke Eropa untuk ikut berperang sedangkan para wanitanya membuat kue ini sebagai bekal perjalanan para tentara menuju Eropa. Kue aznac populer dengan julukan kue tentara. Memiliki tekstur kue yang sangat keras namun tetap saja rasanya enak di lidah.
7/ Kopi Vittoria
Yang terakhir adalah minuman yang kepopularitasnya menyamai minuman wine Australia yang seudah mendunia. Bagi anda yang tidak mengkonsumsi wine maka cobalah untuk mencicipi kopi Australia yang sangat populer di kalangan anak-anak muda di sini taitu kopi vittoria. Merupakan kopi susu tanpa busa yang merupakan minuman khas dari Australia.
Selamat mencoba.
ÂÂ