Perusahaan Dagang Tidak Asing Lagi dalam Dunia Bisnis

1 Mar 2022 14:30 818 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Perusahaan Dagang Tidak Asing Lagi Dalam Dunia Bisnis

Apakah anda mengenal yang namanya perusahaan dagang ? Perusahaan dagang sudah tidak asing lagi di dalam dunia bisnis. Karena ini adalah merupakan salah satu istilah yang sangat sering diucapkan oleh entrepreneur usaha yang handal. Dari sisi etimologi, perusahaan dagang adalah salah satu jenis perusahaan yang bergerak dalam bidang penjualan produk dan jasa. Perusahaan ini adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang perdagangan. Maka dari itu segala aktifitas perusahaan jenis ini erat hubungannya dengan kegiatan utama di dalamnya seperti pemesanan produk dan juga penyediaan sekaligus penjualan produk kepada para konsumen atau pelanggan yaitu masyarakat luas. Ini berarti bahwa perusahaan akan melakukan pemesanan atau memproduksi produk guna dijual kembali dan dari sinilah perusahaan akan mengumpulkan keuntungan atau profit.

Perusahaan Dagang Dan Ciri-Cirinya

Seperti diketahui bahwa perusahaan dagang tentulah berbeda dengan jenis perusahaan yang lainnya seperti perusahaan angkutan umum, perusahaan air negara dan lain sebagainya. Perbedaan ini bisa dilihat melalui ciri-ciri yang menyertai perusahaan dagang. Beberapa diantaranya adalah mencerminkan karakteristik perusahaan dagang yaitu sebagai berikut :

  • Penghitungan akuntansi di dalam perusahaan menggunakan sistem single step by step.
  • Metode usaha yang dilakukan adalah niaga murni yaitu tanpa pengolahan produk.
  • Pada umumnya profit bersih sudah dipotong oleh berbagai pembiayaan operasional dan modal barang.
  • Tidak melakukan produksi sendiri melainkan memesan dari perusahaan lain sebagai produsen.
  • Mempunyai aktivitas beli, simpan dan jual barang.

Jika anda menemukan sebuah perusahaan dengan ciri-ciri tersebut di atas maka bisa dipastikan itu adalah perusahaan perdagangan. Maka dari itu, pelajarilah terlebih dahulu sebelum melakukan kerjasama dengan perusahaan ini. 

Perusahaan Dagang Dan Jenis-Jenisnya

Secara garis besar jenis-jenis perusahaan perdagangan dibagi menjadi dua kelompok yaitu menurut target konsumennya dan berdasarkan atas produk yang dijual ke pasaran. Dari dua unsur inilah bisa dipetakan jenis-jenis perusahaan dagang yang menjadi berbeda-beda. Yuk disimak penjelasan secara lengkap tersebut di bawah ini.

1/ Berdasarkan target konsumen

Jenis perusahaan perdagangan yang pertama adalah berdasarkan atas target konsumen yaitu terbagi menjadi tiga kelompok yaitu perusahaan besar, perusahaan perantara dan perusahaan retail. Inilah masing-masing penjelasannya.

1.1/ Perusahaan Besar

Yang dimaksud dengan perusahaan besar adalah salah satu jenis perusahaan dagang yang melakukan pembelian produk dilakukan secara besar-besaran, karena jumlah target konsumennya rata-rata tinggi / besar. Biasanya produk yang dibeli ini selanjutnya akan kembali dijual ke masyarakat dalam jumlah yang sama.

1.2/ Perusahaan Perantara

Yang dimaksud dengan perusahaan perantara adalah perusahaan perdagangan yang khusus menjual produknya kepada pihak agen. Untuk selanjutnya pihak agen tersebutlah yang akan memasarkan kembali kepada masyarakat luas. Hal ini dilakukan karena yang lebih tahu spesifikasi konsumen adalah agen perantara bersangkutan.

1.3/ Perusahaan Retail

Perusahaan retail adalah salah satu jenis perusahaan perdagangan yang menjualkan produk-produknya hingga ke pihak pemasok yang posisinya paling bawah yaitu warung-warung dan toko. Untuk pemasok seperti mini market merupakan salah satu contoh yang saat ini keberadaannya paling banyak dijumpai di Indonesia. Hal ini dilakukan apabila terjadi sebuah kondisi dimana jika permintaan dari konsumen terbawah cukup besar.

2/ Berdasarkan produk yang dijual

Perusahaan perdagangan menurut produk yang dijual memiliki beberapa jenis yang secara umum terbagi ke dalam dua kelompok besar yaitu perusahaan dagang untuk barang produksi dan perusahaan dagang untuk barang jadi.

2.1/ Perusahaan dagang untuk barang produksi

Perusahaan perdagangan untuk barang produksi adalah jenis perusahaan perdagangan yang khusus menjual produknya dalam bentuk barang baku. Nantinya produk-produk tersebut bisa dimanfaatkan untuk menghasilkan produk yang baru.

2.2/ Perusahaan dagang untuk barang jadi

Perusahaan yang hanya menjual barang jadi adalah perusahaan perdagangan yang hanya menjual barang-barang jadi saja. Artinya adalah produk bersangkutan sudah bisa digunakan secara langsung oleh masyarakat konsumen.

Nah setelah anda membaca dan pada akhirnya mengetahui lebih jauh tentang apa itu usaha dagang, selanjutnya anda harus pula memahami tentang hal penting lainnya yang harus ada dalam setiap usaha dagang maupun usaha-usaha lainnya yaitu pembukuan karena tanpa adanya pembukuan tentulah pengembangan bisnis ke masa depan menjadi agak sulit untuk dilakukan. Apabila anda baru memulai sebuah usaha maka tidak ada salahnya untuk menggunakan pembukuan manual saja. Tetapi jika usaha anda sudah berkembang menjadi besar maka ada baiknya anda mulai menggunakan pembukuan dengan aplikasi software akuntansi guna efisiensi waktu dan juga meminimalisir kesalahan.

Mulai sekarang anda bisa mencoba Accurate Online sebagai salah satu solusi pembukuan bisnis yang lebih sempurna. Accurate Online di dalamnya dilengkapi dengan fasilitas berupa fitur terlengkap, harga terjangkau dan mudah digunakan. Saat ini sudah digunakan oleh lebih dari 300 ribu pengguna dari berbagai jenis usaha.

Semoga bermanfaat.

 

 

Tags News

About The Author

Utamii 69
Expert

Utamii

Suka membaca dan menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel