Tips Mendorong Anak untuk Merasa Dicintai

21 Jan 2022 09:46 674 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Tips Mendorong Anak Untuk Merasa Dicintai

Pertumbuhan dan perkembangan seorang anak erat kaitannya dengan cinta dan hubungan keluarga dimana anak-anak tersebut berada. Bagaimanapun, emosi dan kasih sayang bisa menjadi salah satu fondasi kebahagiaan dalam kehidupan seoarng anak. Maka dari itu sangat penting bagi para orangtua untuk dapat melakukan tindakan dan mengeluarkan kata-kata yang mencerminkan ungkapan rasa cinta kepada anak-anak setiap hari. Beberapa hal sederhana di bawah ini bisa dipegang sebagai tips untuk membantu para orangtua memastikan si kecil mendapatkan cinta dan kasih sayang.

1/ Membacakan buku anak sebelum tidut

Di era serba digital ini, anak-anak sudah terbiasa menonton video dan kartun dibandingkan membaca sebuah buku. Jika anda ingin membacakan buku untuk anak anda, disarankan menggunakan buku-buku bergambar dan menjadi rutinitas mereka menjelang tidur, ini bisa memicu kegembiraan untuk proses pembelajaran di dalam diri mereka. Akan sangat berharga bagi anak anda di tahun-tahun mendatang ketika usia mereka beranjak besar.

2/ Memberikan pelukan

Studi menjelaskan bahwa anak-anak yang menerima kasih sayang secara fisik dari orangtua mereka seperti dalam bentuk pelukan dan ciuman cenderung tidak akan mengembangkan masalah perilaku tumbuh menjadi dewasa. Bisa berpengaruh juga kepada penurunan risiko depresi karena anak-anak mencari orangtua mereka untuk mendapatkan cinta dan kehangatan. Ini akan cenderung meningkatkan kepercayaan diri mereka dan membuat mereka merasa dihargai.

3/ Tidak menonton TV saat makan bersama

Mungkin ada salah satu anggota keluarga yang tergoda untuk bersantai sambil menonton TV setelah seharian bekerja ketika tiba jam makan bersama. Anak-anak kemungkinan akan kecanduan TV dengan rutinitas ini dan akan selalu meminta untuk menonton kartun di smartphone atau tablet selama waktu makan. Seharusnya tidak ada waktu menonton TV selama makan, buat aturan yang disiplin karena memungkinkan anak-anak makan perlahan dan mengunyah lebih baik daripada makan terburu-buru di depan TV. Anda juga akan mendapatkan waktu bersama sebagai sebuah keluarga untuk sekadar berbicara atau bertemu satu sama lainnya.

4/ Sisihkan ponsel dan laptop ketika di rumah

Apakah anda mengetahui bahwa anak-anak akan cenderung merasa cukup bosan dan jengkel ketika orangtua mereka selalu menggunakan ponsel atau laptop karena pekerjaan. Mereka akan sangat senang ketika mengetahui bahwa orangtua mereka membatasi penggunaan perangkat elektronik dan hanya terlibat dengan si kecil. Maka dari itu, cobalah untuk memberikan perhatian penuh kepada si kecil ketika anda pulang kerja, membiarkan mereka memberi tahu anda tentang hari mereka yang dapat mempengaruhi suasana hati mereka.

5/ Jangan biarkan anak-anak membuka cerita bertele-tele

Ada kecendrungan anak-anak menceritakan kisah rumit yang dianggap penting bagi mereka secara bertele-tele, mungkin ini akan bisa menghabiskan banyak waktu anda untuk mendengarkan ketika mereka sedang bercerita. Dengarkan mereka dengan hormat adalah menjadi kata kunci, karena ini akan membuat mereka merasa dicintai dan menegaskan kembali fakta bahwa mereka adalah bagian penting dari keluarga.

6/ Memberikan pesan atau catatan lucu

Tentu saja mempunyai hubungan yang menyenangkan dengan anak-anak dapat membantu mereka terbuka kepada anda pada saat dibutuhkan alih-alih tetap diam karena takut dipukuli atau dimarahi. Disarankan untuk dapat menciptakan lingkungan kepercayaan dan keterbukaan. Selingi dengan humor adalah salah satu cara yang tepat untuk mencapai tujuan ini. Seperti anda dapat menulis catatan lucu untuk anak-anak lalu meninggalkannya di sekitar rumah. Anda bahkan bisa memberi mereka nama panggilan yang lucu atau menulis pesan sayang kepada mereka untuk dikirim dengan menyertakan kotak makan siang mereka.

Semoga bermanfaat.

Tags Keluarga

About The Author

Utamii 69
Expert

Utamii

Suka membaca dan menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel