Untuk memancing selera makan anak maka anda perlu sedikit kreatif dalam mengolah makanan untuk memancing mereka. Terutama untuk anak-anak yang termasuk kategori picky eater sangatlah susah melahap makanan terutama sayuran. Jangan khawatir berlebihan, anda masih bisa memberikan semangat makan kepada mereka yang kemungkinan merasa bosan dengan menu yang itu-itu saja. Beberapa resep yang dipilih tersebut di bawah ini bisa membantu anak anda di rumah memiliki selera makan yang bagus terutama untuk sayuran yang dimasak lalu disajikan dengan tampilan yang menarik akan membuat si kecil tergerak hatinya untuk meraih lalu melahapnya.
1/ Menu asparagus lapis tepung roti
Menu yang satu ini cukup menggugah selera makan anak-anak dengan didukung oleh tampilan yang unik dan rasa menggugah selera makan mereka. Bisa difungsikan sebagai camilan ringan atau pun lauk teman makan nasi.
Bahan-bahan yang disediakan :
- 8 ons asparagus
- Tepung serbaguna secukupnya dicampur sedikit air hingga menjadi adonan cair yang ditambahkan garam secukupnya
- Telur kocok 1 butir
- Tepung roti kasar secukupnya
- 1 sdm minyak zaitun untuk olesan
- Madu mustard
Cara memasaknya :
Lakukan langkah ini secara berurutan. Cuci bersih sayur lalu angin-anginkan agar kering. Kemudian celupkan asparagus satu per satu ke dalam adonan tepung serbaguna lalu ke dalam telur kocok dan terakhir gulingkan di atas tepung roti kasar. Oles asparagus dengan minyak zaitun. Panggang di dalam oven dengan suhu sekitar 232 derajat C selama sekitar 10 menit atau sampai berwarna keemasan. Sajikan dengan madu mustard. Â
2/ Menu matahari hias brokoli
Irisan buah jeruk mandarin di atas piring saji bisa anda manfaatkan ibarat matahari. Susun dengan cantik agar anak-anak memiliki selera makan yang bergairah.
Bahan-bahan yang dibutuhkan adalah :
- 3 cangkir kuntum brokoli
- 2 sdm jus jeruk
- 1 sdm minyak kanola
- 1 siung bawang putih cincang
- Garam, gula pasir / penyedap rasa dan merica secukupnya
- Irisan jeruk mandarin
Cara memasaknya :
Cuci bersih sayur brokoli lalu kukus selama 5 menit kemudian campur dengan jus jeruk, minyak kanola, bawang putih cincang, penyedap rasa, garam dan merica. Tata irisan jeruk mandarin di atas piring saji dengan membentuk lingkaran menyerupai matahari. Barulah susun brokoli di atasnya.
3/ Menu edamame jeruk
Menu yang satu ini kaya akan kandungan nutrisi dengan cita rasa segar yang dikeluarkan oleh kulit buah jeruk. Lebih terasa lezat jika sajian ditambahkan dill weed kering.
Bahan membuatnya :
- 2 cangkir segar sayur edamame dikupas
- 1 sdm minyak zaitun
- ½ sdt kulit jeruk iris halus
- ¼ sdt dill weed kering bisa diganti dengan seledri
- ¼ sdt garam dan penyedap rasa secukupnya
Cara memasaknya :
Terlebih dahulu masak edamame segar atau yang telah dibekukan sesuai dengan arahan yang tertera pada kemasan. Tuang ke dalam wadah bersih lalu siram dengan saos dari minyak zaitun, kulit jeruk, dill weed atau seledri lalu ditaburi dengan penyedap rasa dan garam.
4/ Menu wortel keriting panggang
Dengan bentuk yang menyerupai kentang goreng, sajikan menu ini untuk anak-anak. Bisa juga difungsikan untuk lauk tambahan yang rasanya enak.
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
- 1 buah wortel dicuci lalu dikupas dan potong memanjang dengan lebar 1,5 cm menggunakan pisau dengan tepian bergerigi.
- 1 sdm minyak zaitun
- ¼ sdt garam dan penyedap rasa secukupnya
- ¼ sdt thyme kering
Cara memasaknya :
Campurkan wortel dengan minyak zaitun, thyme kering, penyedap rasa dan garam. Aduk-aduk rata lalu bungkus dengan aluminium foil lantas panggang di dalam oven bersuhu sekitar 204 derajat C selama 15 sampai dengan 20 menit atau sampai wortel lunak.
5/ Menu sup paprika merah panggang
Sup ini bisa dijadikan pendamping roti lapis atau lauk untuk makan siang atau makan malam. Rasanya yang gurih bisa membantu anak-anak berselera menyantapnya. Dijamin anak-anak anda akan menyukainya.
Bahan yang disiapkan :
- 12 ons paprika merah panggang
- 1 siung bawang putih
- 1 cangkir kaldu ayam rendah sodium
- 3 sendok makan pasta tomat
- 1 sdm kemangi segar
- 1sdt madu murni
- Garam, penyedap rasa dan merica secukupnya
Cara memasaknya :
Blender paprika panggang dengan bawang putih lalu masukkan ke panci dan panaskan di atas kompor dengan api sedang, selanjutnya masukkan kaldu ayam dan pasta tomat, aduk-aduk sampai merata sekitar 5 menit. Tambahkan kemangi segar, madu, garam, penyedap rasa dan merica. Aduk-aduk lagi hingga matang. Sajikan. Menu ini dapat disimpan di freezer jika tidak habis sekali makan.
Semoga bermanfaat.