Resep Salad Mentimun dan Kubis Mudah, Murah, Instan! Bisa Bantu Lawan Corona

26 Jul 2021 11:35 718 Hits 1 Comments Approved by Plimbi
Resep salad mentimun dan kubis : mudah, murah, instan, bisa bantu lawan corona.

Sudahkah anda membaca banyak artikel di internet mengenai korelasi angka kematian akibat Covid-19 dengan mentimun dan salad ? Ternyata dua sayuran segar dan renyah ini sangat menyehatkan tubuh. Memang anda dalam sehari-hari bisa mengkonsumsi gado-gado atau lotek yang memakai bahan utama dari kubis dan mentimun tapi sekali waktu cobalah resep salad pilihan dari kami tersebut di bawah ini.

Di samping murah, resep ini sangat budah dan cepat untuk dibuat. Karena salad sayur ini bertekstur ringan, pas untuk disantap bersama dengan menu lainnya seperti barbecue atau sebagai pendamping menu makan siang yang besar.

Sangat populer di negara-negara Slavia, resep ini pas untuk anda yang sedang mengurangi berat badan atau untuk memotong kalori. Hidangan yang menarik ini namun sederhana kaya akan kandungan serat. Banyaknya porsi dapat disesuaikan sambil menyiapkan bahan-bahannya.

Sediakan bahan-bahannya :

1 buah kubis ukuran kecil
1 buah mentimun
1 batang daun bawang
4 sdm daun dill yang sudah dicincang halus

Atau bisa juga memakai Adas Sowa yang ditemukan di supermarket
3 sdm cuka / bisa juga memakai cuka apel
4 sdm minyak zaitun (lebih disukai memakai extra virgin)
Secukupnya garam

Cara membuat dan mencampur bahan-bahannya :

1/ Potong-potong kubis tipis-tipis dan panjang.

2/ Potong-potong mentimun dengan ukuran sesuai selera masing-masing.

3/ Masukkan keduanya ke dalam mangkok. Masukkan potongan daun dill dan irisan daun bawang.

4/ Tambahkan cuka, minyak zaitun, dan garam. Aduk-aduk hingga rata.

5/ Salad kubis mentimun siap dihidangkan.

Mudah sekali bukan membuatnya di rumah ?

Porsi tersebut di atas mengandung 96 kcal, 7 gram karbohidrat, 1 gram protein, 7 gram lemak, 1 gram tersaturasi, 167 miligram sodium, 243 miligram potassium, serat 3 gram, vitamin A 170IU, vitamin C 43,2 gram, kalsium 51 miligram, dan zat besi sebesar 0,6 miligram.

Khasiat Sayur Kubis Untuk Kesehatan

  • Mencegah penyakit kanker.
  • Sebagai anti inflamasi / peradangan.
  • Menjaga kesehatan mata.
  • Membantu menurunkan berat badan.
  • Menjaga kesehatan tulang.

Manfaat Sayur Mentimun Untuk Kesehatan

  1. Mengatasi bengkak di sekitar mata.
  2. Menjaga kesehatan ginjal.
  3. Membantu tubuh tetap terhidrasi.
  4. Melindungi tulang.
  5. Mencegah sembelit.

Demikian kami menjelaskan dengan singkat tentang artikel dengan judul ‘Resep Salad Mentimun Dan Kubis : Mudah, Murah, Instan, Bisa Bantu Lawan Corona’ yang diambil dari berbagai sumber berita. Semoga bermanfaat.

 

Tags Kesehatan

About The Author

Utamii 69
Expert

Utamii

Suka membaca dan menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel