Cara Membuat Twibbon di Canva untuk PPDB Paud, SD, SMP, SMA, dan Mahasiswa

28 Jun 2021 16:20 3846 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Tutorial lengkap cara membuat twibbon di canva

Membuat twibbon di canva gak kalah bagusnya dengan membuatnya di aplikasi photoshop. Mungkin beberapa orang kesulitan untuk membuat file bingkainya agar transparan sehingga bisa digabungkan dengan foto. Namun sebenarnya bisa kok membuat twibbon transparan di HP. Mau tau caranya? Simak tutorial kali ini sampai habis yaaa

Ada yang belum tahu apa itu twibbon? Bagi anak anak event atau mahasiswa baru pastinya sudah familiar dengan fitur yang satu ini. Jadi twibbon adalah sebuah bingkai foto transparan dengan desain yang unik. Umumnya filenya berbentuk PNG sehingga orang lain bisa dengan mudah menggabungkanya ke fotonya.

Twibbon biasa umum digunakan dalam mempromosikan suatu event. Bagi orang orang yang menggunakanya maka bisa sebagai bentuk keikutsertaan dalam acara yang dimaksud. Sebagai contoh misalnya twibbon kemerdekaan, maka kita bisa menggunakan bingkai tersebut dan memasangnya di sosial media sebagai bentuk ikut serta dalam memperingati hari kemerdakaan. Selain itu juga sering digunakan dalam kampus, KKN, Pramuka, Akpol dan lain sebagainya.

Cara Membuat Twibbon di HP Secara Mudah dengan Canva

Ada sederet aplikasi edi foto di play store ataupun apps store yang bisa kalian gunakan. Namun kali ini kami menggunakan aplikasi canva dan satu aplikasi tambahan bernama photolayers. Pertama tama kita buat bingkai transparanya terlebih dahulu. Adapun caranya adalah sebagia berikut:

  1. Download canva dan photolayers. Untuk aplikai canva sebenarnya juga tersedia versi web, tapi hanya berjalan baik jika kamu membukanya melalui komputer. Sedangkan jika melalui HP sebaiknya instal saja aplikasinya
  2. Selanjutnya buka canva dan siapkan kanvas. Caranya adalah dengan klik tanda + di lingkaran pojok kanan bawah, lalu pilih custom dimenstions.  Pilihlah ukuran kanvas untuk membuat twibbon yang pas. Jika nantinya agar cocok di uploud di instagram, kami sarankan menggunakan ukuran 1080 x 1080 piksel.
  3. Jika sudah, kamu tinggal berkreasi mengatur background dan menambahkan semua aspek yang ingin disematkan. Mulai dari logo, teks ataupun gambar gambar PNG yang bisa kamu cari di google. Adapun cara menambahkanya adalah dengan klik tanda + di pojok kanan bawah.
  4. Jika sudah, simpan ke galeri.
  5. Sekarang saatnya membuatnya jadi tampak transparan. Namun jika kamu memiliki akun canva premium, kamu bisa memiliki opsi agar latar belakang jadi transparan. Namun jika tidakpun gak masalah karena bisa menggunakan aplikasi photolayers.
  6. Buka aplikasi photolayers, lalu pilih load a background image. Lalu pilih gambar yang sudah kamu simpan tadi.
  7. Atur ukurannya dan jika sudah klik done.
  8. Selanjutnya klik menu cut (bergambar gunting).
  9. Aktifkan auto eraser (gambar bintang) Arahkan lingkaran merah pada bagian yang ingin dihapus/ dibuat transparan. Lalu ketuk sekali.
  10. Jika sudah tinggal disimpan.

Demikian tadi cara membuat twibbon di picsart dan canva yang bisa kalian terapkan dengan mudah di HP tanpa menggunakan laptop. Cukup dengan ketiga aplikasi gratis diatas, kalian sudah bisa membuat twibbon keren untuk mempromosikan gerakan atau event kamu!

Tags

About The Author

Nando Rifky 33
Ordinary

Nando Rifky

Profesional Blogger of Indonesia - SEO Content Writer
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel