Apakah anda mengetahui bahwa saat ini restoran dan kafe-kafe dengan pilihan makan di luar ruang sedang dicari di tengah pandemic ? Dimana sirkulasi udara yang maksimal dan kesan leluasa akan memberikan kenyamanan lebih.
Menurut Marthastewart.com menjelaskan bahwa tempat-tempat seperti ini siap menjadi tren di tahun 2021 untuk diburu para pecinta kuliner. Seperti dikutip dari narasumbernya bernama Scott Gingerich dari Kimpton Hotel berpendapat : ‘restaurant anda bar owners will also place a greater focus on lighting, greenery anda landscaping to ensure diners’ surrounding feel special, even while outdoors’.
Di Jakarta sendiri beberapa nama restoran dan kafe tersebut di atas sudah tersedia dan menjadi sangat populer. Sebut saja salah satu diantaranya adalah Acta Brasserie, Cork & Screw-Senayan atau Roast di Jalan Ketapang Jakarta. Tempat lainnya ikut ramai-ramai membuka area luar ruang untuk menyikapi pandemi yang tentu saja ramai dikunjungi para pecinta kuliner.
Nah apabila anda perlu pergi ke luar dan ingin bersantap maka bisa mencoba beberapa pilihan restoran atau kafe yang kami rekomendasikan tersebut di bawah ini :
1/ Restoran / kafe Sedjuk Bakmi Dan Kopi di Depok.
Meskipun bukan sebagai kategori restoran atau kafe baru buka, kehadiran brand ini makin dikenal sejak cabangnya buka di tempat baru di daerah Cinere, Depok yang menampilkan suasana outdoor nan asri seperti diunggah dalam ragam media sosial. Lokasi pertamanya terletak agak tersembunyi di area Tulodong SCBD, Jakarta Selatan dibuka pada tahun 2018 yang lalu. Sedangkan yang terbaru berada di daerah Cikeas, hadir sekitar bulan Februari atau awal Maret tahun ini. Menu istimewa yang disajikan adalah bakmi homemade beragam topping dan saos serta ayam panggang. Menunya cenderung ke lokal dengan cita rasa Asia yang khas. Bisa anda nikmati di bawah pendopo atau di meja-meja di taman bunga dengan alas rerumputan hijau yang segar. Menu favorit pengunjung adalah bakmi ayam oven, bakmi ayam oven salted egg, atau bakmi ayam sambil geprek.
2/ Restoran / kafe Ombo Kofie di Jakarta Pusat.Â
Cabang terbaru dari kedai kopi yang pertama terpopuler di daerah Pluit ini mengambil lokasi di rumah seorang colonial di daerah Menteng.
Dibuat berupa area outdoor berdampingan dengan Jubelof-Craft Beer adalah merupakan sebuah bar dalam glass house di kelilingi oleh pekarangan mini. Kedai kopi ini dikelola oleh sosok beken bernama Jason Leo mengusung beragam menu istimewa berupa speciality coffee dimana di cabang ini juga tersedia onbbit toast yang serba baked goods seperti pound cake, roti tawar, banana bread dan puff pastry. Menu favorit antara lain PSBB kit (dark side espresso concentrate, onbbit honey bun) dan hanami latte.
3/ Restoran / kafe Kopi Daong di Bogor.
Tempat ini saat ini sering menjadi lokasi kegiatan komunitas pecinta minuman kopi yang menawarkan hijaunya hutan pinus yang terletak di daerah Caringin di Bogor. Suasana tempat nan asri ini dibuka pada bulan April 2019 yang lalu di dalam wilayah Daong Ecopark sangat indah untuk dikunjungi pada waktu senja tiba. Terdapat 3 area dengan jumlah kursi yang cukup banyak dan di pusat bangunan ada kedai kopi utama yang buka pukul 10 pagi bersebelahan dengan kedai ekspres yang sudah buka sejak pukul 8 pagi disertai kedai signature dengan koleksi biji-biji kopi pilihan. Menu favorit adalah brownies, es kopi beuh, piccolo, ice cascara, dan kulkop lychee.
4/ Restoran / kafe Hause Rooftop di Jakarta Selatan.
Meskipun tidak baru, ini merupakan salah satu tempat yang menyajikan area outdoor instagenic. Makanan dan minuman yang disediakan bervariasi sehingga para pengunjung bisa dengan leluasa dan selektif dalam memilih makanan dan minuman yang disediakan. Yang terkenal adalah ragam menu cocktail yang rasanya bisa diadu. Pada bagian indoor terlihat tak bersekat yang memberikan langsung pemandangan outdoor. Pencahayaan di waktu malam hari sangat mengesankan. Menu favorit yang disediakan adalah wagyu sirloin, aglio olio (sejenis masakan dari jamur dengan udang galah), sriracha shrimp roll, dan cookie skillet.
5/ Restoran / kafe Papilion’s Market Place.
Gedunga Papilion’s Market Place terletak di Jalan Kemang Raya yang mampu mengubah wajahnya di tengah pandemi. Kini hadir sebagai ruang santap, ngafe dan belanja grocery skala gourmet. Yang paling menarik di sini adalah ada beberapa outdoor bench yang memberikan anda pemandangan pemukiman dan pertokoan Kemang Raya yang asri. Di dalam ruang terdapat ceiling berukuran tinggi, berkesan luas dan nyaman.
Makanan dan minuman spesial yang tersaji adalah roti, minuman hangat, dan makanan Asia dan barat yaitu ala Eropa / Amerika dijual dengan gaya deli. Tersedia juga menu-menu dessert dan food hamper dari Huize Van Wely. Menu favorit adalah cheese croissant, mac n’cheese vodka, dan soto tangkar.
Jika anda dan keluarga harus bersantap ke luar rumah maka sadari adanya tanggung jawab untuk menjaga kesehatan diri sendiri, anggota keluarga dan sekitar. Jangan lupa untuk menerapkan 3 M yaitu memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, serta selalu mencuci tangan. Hindari terlalu lama membuka masker anda dan jangan ngobrol dalam jarak dekat walu di tengah suasana outdoor karena beresiko.
Demikian kami menjelaskan dengan singkat mengenai mengintip 5 restoran dengan area outdoor yang nyaman dikutip dari berbagai sumber berita. Semoga bermanfaat bagi pembaca artikel ini.