Sebuah ledakan besar terjadi di Beirut, Lebanon, pada hari selasa (4/8) waktu setempat. Ledakan tersebut meninggalkan duka yang amat mendalam bagi warga global terutama warga Beirut. Seluruh dunia pun memeberikan banyak doa untuk lebanon.
Tak luput dari itu warganet antusias sekali untuk mendoakan lebanon. Di Twitter saja hastag #PrayForLebanon sudah lebih dari 118 ribu tweet, sampai menjadi trending topik.
Menurut kantor berita Lebanon, sumber dari aparat setempat, ledakan tersebut terjadi di area sekitar pelabuhan, disebuah gudang penyimpanan namun pemicu ledakan tersebut belum diketahui.
Ledakan itu menimbulkan banyak korban, menurut menteri kesehatan Lebanon, Hamad Hasan melaporkan bahwa lebih dari 50 orang meninggal dunia dan lebih dari 2500 orang lainnya mengalami luka-luka. Dikabarkan juga bahwa ada satu orang WNI yang menjadi korban. Rumah sakit sekitar pun sampai kewalahan menagani para korban ledakan ditengah pandemi corona sekarang.
Â
Apakah yang memicu terjadinya ledakan?
Hassan Diab selaku Perdana Menteri menyatakan, sebanyak 2.750 ton amonium nitrat yang merupakan pupuk pertanian yang terdapat di gudang tersebut diduga menjadi pemicu ledakan tersebut. Diab menegaskan bahwa mereka akan segara menggelar penyelidikan terkait kasus tersebut.â€Apa yang terjadi hari ini tidak akan dibiarkan begitu saja. Mereka yang bertanggung jawab akan menerima akibatnyaâ€.
Â
Lalu apa itu amonium nitrat?
Amonium nitrat adalah suatu senyawa kimia, yang merupakan garam nitrat dari kation amonium. Senyawa ini memiliki rumus kimia NH4NO3, disederhanakan menjadi N2H4O3. Senyawa ini adalah padatan kristal putih dan sangat larut dalam air. Senyawa ini biasanya digunakan dalam pertanian sebagai pupuk. Namun selain menjadi pupuk zat ini digunakan juga untuk komponen campuran peledak yang digunakan dalam konstruksi pertambangan, penggalian, dan konstruksi sipil.
Â
Apa kegunaan amonium nitrat?
Sebagai Pupuk
Dibidang pertanian, zat ini sangat berguna untuk pupuk. Karena amonium nitrat mengandung banyak kadar nitrogen. Terlebih dikalangan petani sayur zat ini menjadi favorit untuk dibuat pupuk karena mudah diserap oleh tanaman. Ini alasan mengapa amonium nitrat baik digunakan untuk pupuk.
Â
Sebagai Bahan Peledak
Zat ini pula bisa digunakan sebagai bahan peledak. Alasan digunakannya untuk bahan peledak adalah karena sifat kerapatan zat ini rendah sehingga cocok untuk bahan peledak. Ini alasan amonium nitrat dijadikan sebagai bahan peledak.
Â
Kompresi Pendingin
Yang selanjutnya kegunaan dari amonium nitrat adalah sebagai kompresi pendingin di bidang medis. Karena zat ini sangat berguna untuk menghilangkan rasa secara instan pada daerah tertentu dan dapat digunakan untuk menghentikan pembemkakan pada suatu cedera.
Â
Apakah Amonium Nitrat itu berbahaya?
Menurut saya Berbahaya atau tidak nya itu tergantung digunakannya untuk apa. Kalau digunakan untuk pertanian dan medis Amonium Nitrat sangat bermanfaat sekali membantu kehidupan. Jika digunakan untuk membuat sebuah peledak maka itu dianggap suatu bahaya dan akan dianggap sebagai tindakan kejahatan jika peledak tersebut diledakan di sembarang tempat dan tanpa tanggung jawab pihak terkait.
Kita doakan saja semoga mereka tetap baik-baik disana dan tidak ada lagi korban jiwa.
Â
#PrayForLebanon
Â