Assalamu’alaikum Warrohmatullahi Wabarokaatuh.
Pada setiap zaman dan setiap tempat, pasti ada kebudayaan dan kepercayaan yang unik dari tempat itu. Selain itu ada juga mitos-mitos yang berkembang ditempat tersebut. Mitos bisa berasal dari cerita rakyat maupun Legenda yang mencangkup kisah penciptaan dunia hingga asal mula sebuah bangsa atau negeri.
Sepanjang sejarah manusia, ada banyak sekali mitos / mitologi yang diketahui oleh masyarakat umum. Mulai dari mitologi dari suatu wilayah, mitologi dari suatu agama, bahkan mitologi yang berubah seiring berkembangnya zaman.
Akan tetapi dari semua mitologi yang ada, hanya ada beberapa mitologi yang terkenal bahkan sudah banyak yang bukukan atau dijadikan sebuah film. Mitologi tersebut adalah mitologi Yunani dan mitologi Nordik. Kedua mitologi ini sudah menjadi terkenal, bahkan tokoh-tokoh dari mitologi ini sudah banyak muncul di film-film Hollywood.
Â
Mitologi Nordik
Mitologi Nordik (Norse Mythology) adalah kepercayaan masyarakat Eropa Utara (Norwegia, Swedia, Denmark) sebelum datangnya agama Kristen. Dalam mitologi Nordik, dunia terbagi menjadi Sembilan bagian. Kesembilan bagian itu dihubungkan oleh sebuah pohon yang disebut pohon Yggdrasil, pada setiap cabang dan akar dari pohon tersebut terdapat Sembilan dunia yang saling terhubung.
Dunia yang berada di tempat paling tinggi adalah Asgard. Yap, Asgard disini sama seperti asgard yang ada pada film Hollywood. Asgard adalah tempat tinggal para Aesir, yaitu ras dewa yang berkuasa. Ditempat ini juga terdapat aula Valhalla yang gunakan sebagai tempat berkumpul para dewa dan tempat menjamu para Einherjar. Yaitu pasukan asgard yang telah gugur di medan perang.
Lalu ditengah-tengah adalah Midgard. Midgard adalah sebuah dunia untuk mahluk-mahluk yang tidak abadi, dan salah satunya adalah manusia. Selain itu dalam mitologi ini terdapat ras selain ras manusia yang hidup di dunia yang berbeda. Ada ras Elf yang hidup di Alfheim, Vanir (Dewi-dewi kecil) yang tinggal di Vanaheim, Jotun (Raksasa) yang tinggal di Jotunheimr, dan masih ada banyak ras lain yang hidup di Sembilan dunia yang berbeda.
Dalam mitologi Nordik, ada banyak mahluk mitologi yang beberapanya sudah dikenal oleh masyarakat. Mahluk tersebut adalah Odin (Pemimpin para dewa), Thor (Dewa petir / putra Odin), Loki (Dewa api), dan masih banyak lagi.
Â
Mitologi Yunani
Seperti pada Namanya, mitologi Yunani berasal dari Yunani kuno. Dalam mitologi ini terdapat banyak mengisahkan para dewa, pahlawan, dan juga menjadi bagian dari agama di Yunani Kuno. Pada mitologi ini, para dewa kebanyakan digambarkan layaknya manusia, namun tidak akan menua, kebal terhadap apapun, dan juga mempunyai ciri khas masing-masing.
Mitologi Yunani terbagi menjadi empat jaman, yaitu zaman para dewa, zaman Pantheon Yunani, zaman para dewa dan manusia, dan yang terakhir adalah zaman para pahlawan.
Zaman para dewa bisa disebut juga sebagai “mitos penciptaanâ€. Pada zaman ini diceritakan mengenai asal usul dunia, mulai dari munculnya Gaia (Dewi bumi) hingga akhirnya dia melahirkan malam, siang, dewa langit, dewa laut, dan juga para Titan yang menjadi mahluk pertama.
Pada zaman Pantheon Yunani, munculah para kelompok dewa yang salah satu diantaranya adalah para dewa Olimpus yang dipimpin oleh Zeus. Di zaman ini banyak bermunculan dewa-dewa yang kita kenal seperti Apollo, Ares, Athena, Hades dan dewa-dewa lainnya.
Pada zaman para dewa manusia adalah satu-satunya zaman dimana manusia dan dewa berinteraksi dengan bebas. Pada zaman ini juga muncul para manusia setengah dewa.
Yang terakhir adalah zaman Pahlawan. Pada zaman ini tidak ada lagi dewa yang dilahirkan, namun para pahlawan banyak bermunculan diberbagai tempat sehingga menjadi sebuah ikon untuk tempat tersebut.