Bukan Karena Keindahan Alamnya Seperti di Indonesia, Area 51 Jadi Objek Wisata Karena Alien

23 Jul 2019 14:20 6110 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Secara keseluruhan tempat wisata di Indonesia didukung dengan keindahan alamnya.  Sebuah anugerah yang perlu kita syukuri sebagai bangsa Indonesia. Bahkan terkadang tidak perlu banyak pengolahan, memang aslinya alamnya sudah indah membuat orang-orang sudah berbondong datang.

Tapi bagaimana ya, bila suatu tempat menjadi terkenal dan menjadi layaknya tempat wisata karena diduga sebagai tempat mangkal Alien. Walau sesungguhnya tempat tersebut merupakan sebuah pangkalan militer angkatan udara.

Umumnya sebuah tempat menjadi objek wisata karena faktor keindahan alamnya. Seperti Bali dengan pantainya, Danau Toba di Sumatera Utara, sampai Raja Empat di Papua. Misalnya juga seperti Pulau Komodo yang terkenal karena ada Komodo. Kadal terbesar dan termasuk hewan purba.

Secara keseluruhan tempat wisata di Indonesia didukung dengan keindahan alamnya.  Sebuah anugerah yang perlu kita syukuri sebagai bangsa Indonesia. Bahkan terkadang tidak perlu banyak pengolahan, memang aslinya alamnya sudah indah membuat orang-orang sudah berbondong datang.

Tapi bagaimana ya, bila suatu tempat menjadi terkenal dan menjadi layaknya tempat wisata karena diduga sebagai tempat mangkal Alien. Walau sesungguhnya tempat tersebut merupakan sebuah pangkalan militer angkatan udara.

Terkenal dengan sebutan Area 51. Terletak ditengah gurun Nevada, Amerika Serikat.

Nama Area 51 berasal dari sebutan pada peta Nevada Test Site tahun 1950-an. Di peta itu, banyak petak area yang dinomori. Area 51 adalah bagian Nevada Test Site yang adalah tempat pengujian senjata nuklir AS.

Bagi penggemar teori konspirasi Area 51 merupakan tempat "seksi". Area 51 diduga sebagai tempat yang diselimuti misteri. Disebut Alien menampakan dirinya disana. Mayat Alien pernah diotopsi diarea itu. Sampai sebagai tempat dibuatnya kisah rekayasa pendaratan Neil Amstrong di Bulan.

Tentu saja, teori-teori konspirasi seperti itu membuat orang penasaran dan mulai berpikir "apakah itu benar?". Sampai-sampai baru-baru ini viral undangan di Facebook bertajuk "Storm Area 51, They Can't Stop All of Us". Sebuah ajakan untuk menyerbu Area 51 demi untuk melihat Alien dan juga pesawat UFO.

Terdengar sangat konyol dan tidak masuk akal. Menyerbu tempat yang notabene pangkalan militer karena mau lihat Alien. Alih-alih lihat Alien, justru entar ditangkap om-om tentara karena diduga penyusup barak mereka.

Tapi meskipun terdengar becandaan. Teori konspirasi ternyata memberi dampak yang tidak bisa dipandang sebelah mata. Tempat yang sebenarnya sebuah gurun, dapat menjadi tempat wisata populer. Bukan untuk menikmati keindahan gurun layaknya wisata gurun Sahara maupun di tanah Arab. Namun di sekitar Area 51, orang-orang berkumpul untuk melihat Alien.

Terlepas berhasil tidaknya memergoki keberadaan Alien ditempat tersebut. Bagi mereka yang sudah kadung percaya dan terobsesi teori konspirasi. Maka akan dibela-belain datang.

Meski tampak sangat rahasia dan super ketat, wilayah sekitar Area 51 yang berdekatan justru sudah lama menjadi tujuan wisata populer. Memanfaatkan kabar sumir yang beredar mengenai adanya aktivitas alien, banyak motel, museum dan restoran di dekat Area 51 mengusung tema suasana luar angkasa.

Terkait ajakan menyerbu Area 51 di Facebook. Kabarnya penginapan di sekitar Area 51 tersebut sudah ramai pemesan pada hari H. Seperti Connie West, pemilik penginapan Little A'Le'Inn yang mengaku penginapannya ramai pemesan yang ingin "menggeruduk" Area 51 pada pertengahan September 2019 nanti.

"Sepertinya orang-orang menganggapnya serius. Saya pikir mereka memang bodoh jika mereka berpikir akan menuju area itu, tapi saya akan memetik keuntungan dari itu," ujarnya. Selain dari biaya penginapan, ia juga menjual pernak pernik berbau alien.

Meski terdengar janggal. Namun seperti itulah barangkali sebuah teori konspirasi. Penuh kejanggalan dan bikin penasaran.

Ya diambil positifnya saja. Terlepas benar tidaknya teori konspirasi. Kabar baiknya tempat yang diduga menyimpan misteri seperti sekitar Area 51 jadi terkenal dan menjadi tempat tujuan wisata.

Meski bukan karena keindahan alamnya seperti di Indonesia. Namun sekitara Area 51 menjadi objek wisata karena Alien. Sesuatu yang mengusik akal sehat, namun bagus dalam sisi bisnis.

Tentunya begitu bukan? Dengar-dengar di Indonesia juga sama. Ada ajakan untuk menyerbu Pantai Selatan Jawa dengan memakai pakaian hijau. Terlepas dari sisi misterinya. Positifnya, jumlah wisatawan meningkat dan semoga membawa rejeki pada warga sekitar tempat wisata.

Tags

About The Author

Rianda Prayoga 48
Ordinary

Rianda Prayoga

Gak banyak bicara, sedikit cuek tapi lumayan ramah
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel