Saint Seiya: Awakening, Game RPG Terbaru Juni 2019!

18 Jun 2019 12:30 2673 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Game ini cocok untuk kamu yang ingin bernostalgia.

Apakah disini ada anak generasi 90-an?

Kalau Anda adalah salah satu member dari geng 90s, Anda berkemungkinan besar pernah menonton acara animasi di televisi berjudul "Saint Seiya".

Saint Seiya adalah sebuah animasi asal Jepang yang bercerita tentang kesatria zodiak yang berjuang untuk menyelamatkan Saori yang juga adalah reinkarnasi dari dewi Athena. Jadi bisa dikatakan animasi Jepang ini mengambil atau mengadaptasi mitologi Yunani sebagai latar ceritanya.

Di Tahun 2019 ini, perusahaan software ternama asal China yaitu Tencent yang bekerjasama dengan YOOZOO asal Singapura, berhasil membawa game Saint Seiya yang tentunya diadaptasi dari animasi tersebut ke ranah global.

Judulnya adalah “Saint Seiya: Awakening”.

Mulai dirilis secara resmi pada tanggal 12 Juni 2019, game RPG berjudul Saint Seiya: Awakening sudah tersedia diberbagai situs download aplikasi, terutama di Play Store untuk Android dan App Store untuk pengguna smartphone Apple.

Daya tarik utama dari game “Saint Seiya: Awakening” ini utamanya terdapat pada kesan nostalgia yang ditampilkan oleh keunikan cerita dan artwork orisinilnya. Meskipun begitu, ada beberapa fitur lainnya yang juga menjadi nilai jual game ini.

 

 

1. Koleksi Puluhan Karakter yang Unik & Jurus yang Ekslusif untuk Setiap Karakternya

Bagi Anda yang suka mengkoleksi karakter pada suatu game, maka game “Saint Seiya: Awakening” ini wajib dicoba. Karena pada game ini, Anda akan dapat mengkoleksi puluhan karakter yang juga muncul di anime Saint Seiya seperti Seiya, Shun, Shiryu, Hyoga, Saori dan juga 12 Gold Saints dengan daya tariknya masing-masing.

Setiap jurus pada game ini diciptakan ekslusif untuk setiap karakternya, jurus populer seperti “debu-debu intan” memiliki efek animasi mengikuti seri animasinya. Untuk efek damage atau luka yang diberikan ke lawan pun bisa dikatakan sesuai dengan logika. Contohnya jurus-jurus dari Hyoga ataupun Saint Aquarius dapat membekukan musuh.

Atau jurus dari Ikki yang juga adalah pengguna armor Phoenix dapat menghidupkan kembali Ikki dari kematian.

 

 

2. Sistem PvP yang Bervariasi

Pada game mobile RPG, biasanya sistem PvP yang disediakan adalah sistem PvP yang biasa-biasa saja, dimana pemain biasanya ditandingkan dengan bot atau AI dari karakter pemain lain. Disini biasanya sebuah game menjadi kurang menarik, apalagi kalau mekanisme atau metodenya sudah terpecahkan.

Pada game “Saint Seiya: Awakening” tentunya berbeda. Selain ada PvP dengan bot / AI, game ini juga menghadirkan fitur PvP dengan pemain lainnya secara real-time.

Artinya, Anda akan dapat langsung beradu strategi dengan pemain lain demi menjadi pemain terbaik di server tempat Anda bermain.

PvP-nya pun tidak sembarangan, karena dari puluhan karakter Saint yang ada, Anda akan ditantang untuk menemukan racikan atau kombinasi terbaik para saint pilihan Anda untuk kemudian diadu dengan kombinasi pemain lain.

Namun, satu hal yang mungkin menjadi kekurangannya adalah “money power”. Walaupun Anda sudah menemukan racikan atau kombinasi saint yang bagus untuk Anda, terkadang ada saja kombinasi musuh yang tidak begitu bagus dapat mengalahkan kombinasi tim Anda dikarenakan kekuatan saint musuh yang sudah “disuntik” dengan berbagai item premium yang dibeli dengan menggunakan uang di dunia nyata.

 

 

3. Dungeon yang Bervariasi

Untuk sebuah game RPG mobile, dungeon tempat mencari harta adalah sebuah hal yang wajib ada. Di “Saint Seiya: Awakening” sendiri, ada banyak dungeon dengan berbagai tingkat kesulitan yang untuk menyelesaikannya, Anda dapat bermain bersama teman Anda.

Setiap dungeon-nya sendiri unik karena membutuhkan strategi tersendiri untuk menyelesaikannya. Keunikan tersebut mungkin tidak dapat dirasakan di awal bermain, karena dungeon yang ada cenderung mudah dijalankan oleh Anda sendiri, tapi semakin tinggi level Anda, semakin tinggi juga tingkat kesulitan dari dungeon yang ada.

 

 

4. Mini Games di dalam Game

Fitur unik yang menurut penulis menjadi nilai jual penting dari game “Saint Seiya: Awakening” adalah keberadaan mini games yang ada di dalam game ini.

Game-game yang cukup kita kenal seperti Monopoli, Crane Games, dan juga Identity V disematkan ke dalam game ini dalam bentuk yang unik. Anda yang bosan menghabiskan stamina di dungeon dipastikan akan merasakan sensasi berbeda ketika mencoba mini games yang tersedia.

 

 

5. Story Mode, Mengikuti Cerita Asli

Seperti yang kita tahu, animasi “Saint Seiya” bercerita tentang para kesatria Zodiak yang berusaha menyelamatkan Athena yang telah tertancap panah emas. Pada game “Saint Seiya: Awakening” cerita asli dari animasi tersebut juga diterapkan dalam bentuk sebuah fitur Story Mode.

 

So, tunggu apalagi? Selain bisa bernostalgia, Anda yang pernah menonton seri Saint Seiya di televisi ini juga dapat merasakan game mobile RPG yang memiliki keunikan tersendiri jika dibandingkan dengan game serupa yang saat ini bisa dikatakan “menjamur” di pasaran. -BB-

 

Tags

About The Author

Buricak Burinyai 68
Expert

Buricak Burinyai

Seorang warga Bandung yang cinta Bandung, teknologi dan mantannya
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel