5 Tips ini Membuat Maling Motor Batal Melakukan Aksinya

28 May 2019 19:10 3482 Hits 2 Comments Approved by Plimbi
yuk, amankan motor Anda sebelum mudik!

Bagi Anda yang akan mudik dalam beberapa hari kedepan, meninggalkan rumah dalam keadaan kosong mungkin agak sedikit mengkhawatirkan. Apalagi kalau Anda mudik meninggalkan kendaraan bermotor Anda seperti motor di rumah tanpa pengamanan, bisa jadi sasaran empuk maling spesialis motor.

Contohnya beberapa hari lalu saja tetangga penulis yang tinggal di kontrakan sebelah sempat hampir mengalami kemalingan motor. Tapi untung saja motor yang dimilikinya itu memiliki keamanan yang lengkap serta maling yang hendak mengambil motor tersebut kesulitan dan sempat ketahuan warga yang sedang siskamling.

Sayangnya, maling tersebut gesit bagai belut sehingga tidak sempat terciduk oleh warga yang sedang siskamling.

Pada artikel kali ini, penulis akan membagikan 5 tips bagaimana cara meminimalisir kemalingan dari motor yang ditinggal mudik.

 

 

1. Menggembok Motor

Menambahkan pengaman seperti gembok pada motor adalah hal pertama yang wajib dilakukan ketika motor akan ditinggal mudik.

Dengan memasang gembok pada lubang cakram baik di bagian depan atau belakang, maling akan kesulitan dalam mencuri motor tersebut karena harus terlebih dahulu melepas gembok tersebut.

 

 

2. Memasang Sistem Pemutus Arus

Pemutus arus pada motor ini biasa juga disebut sebagai “Tombol Rahasia” dimana tombol untuk memutuskan kelistrikan pada motor ini biasanya memang tersimpan di tempat yang hanya diketahui yang memasangnya dan owner dari motor tersebut.

Dengan mengaktifkan tombol rahasia ini, maling akan kesulitan menyalakan motor dan bahkan berkemungkinan untuk batal mengambil motor tersebut karena motornya tidak bisa hidup. Atau bisa jadi akan menghabiskan banyak waktu untuk mencari tombol rahasia tersebut.

 

 

3. Memasang GPS

Di zaman sekarang ini, perangkat GPS untuk motor bukanlah benda yang mahal lagi. Dengan merogok kocek sekitar 400 ribuan, Anda sudah bisa mendapatkan satu set perangkat GPS yang nantinya akan dipasangkan pada motor Anda.

Dengan menggunakan perangkat GPS tersebut, motor Anda akan mudah dilacak menggunakan smartphone sehingga seandainya motor berhasil dicuri, Anda akan dapat melacak keberadaan motor Anda menggunakan perangkat smartphone.

 

 

4. Memasang Sistem Keyless

Dibandingkan dengan menggunakan kunci motor konvensional, sistem keyless yang baru hanya ada di beberapa motor kelas premium saja, bisa disebut sebagai sistem yang membuat maling motor batal mengambil motor.

Sistem keyless yang biasa dipasang sendiri umumnya sudah memiliki pemutus arus otomatis. Sehingga ketika motor berjalan dalam radius tertentu dari remot, maka motor akan secara otomatis mematikan motor sehingga tidak akan dapat berjalan lagi.

Selain bagus untuk digunakan ketika motor ditinggal mudik, sistem ini pun sangat direkomendasikan untuk penggunaan harian. Karena penggunaannya sendiri tidak ribet seperti gembok atau sistem pemutus arus yang harus menekan tombol rahasial terlebih dahulu untuk mematikan sistem kelistrikan pada motor.

 

 

5. Memasang Alarm

Dengan memasang alarm pada motor, Anda akan dapat mencegah setidaknya membuat panik mereka yang ingin maling motor kesayangan Anda.

Satu hal yang wajib diperhatikan ketika membeli alarm untuk motor Anda adalah desibel dari alarm tersebut. Banyak alarm dipasaran sana memiliki suara yang kurang keras sehingga mungkin hanya akan membuat panik maling saja.

Carilah alarm yang memiliki suara keras karena selain akan membuat panik maling, suara keras yang dikeluarkan alarm tersebut juga akan membuat tetangga atau mereka yang mungkin melintas di luar rumah Anda langsung penasaran dengan apa yang terjadi pada rumah Anda. Tidak menutup kemungkinan, maling yang sedang dalam proses mengambil motor Anda bisa terciduk dengan bantuan massa yang ada di luar rumah.

 

Masih banyak cara lainnya yang sebenarnya bisa mencegah maling untuk mencuri motor Anda yang sedang ditinggal pergi mudik selain lima yang sudah disebutkan di atas. Seperti yang agak sedikit ribet tapi bisa dikatakan sangat aman yaitu mengosongkan tangki bensin.

Dengan keadaan tangki yang kosong, otomatis maling tidak akan dapat menjalankan motor yang ingin dicurinya. Dan kecil kemungkinan untuk seorang maling motor membawa bensin cadangan ketika melakukan aksinya.

Bagaimana dengan Anda? Apa punya cara tersendiri untuk mengamankan motor Anda yang sedang ditinggal mudik? -BB-

 

 

Tags

About The Author

Buricak Burinyai 68
Expert

Buricak Burinyai

Seorang warga Bandung yang cinta Bandung, teknologi dan mantannya
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel