25+ Inspirasi Terbaik Desain Kamar Tidur Minimalis Yang Stylish dan Trendy

17 Dec 2018 13:33 2455 Hits 0 Comments
Disini kami telah menghimpun puluhan desain kamar tidur minimalis yang dapat anda jadikan sebagai refrensi utama dalam mendekorasi kamar tidur anda dengan dekorasi yang kekinian! Pilih desain terbaik sekarang!

Gaya dekorasi minimalis memang menjadi favorit semua orang saat ini. Banyak desainer dan pemilik rumah memilih untuk mengadopsi tampilan ruangan dengan konsep minimalis untuk memperindah interior rumah tercinta mereka.

Dekorasi minimalis ditandai dengan karakter sederhananya yang dipresentasikan dalam pilihan warna yang tidak mencolok atau netral, pengaturan furnitur sederhana, dan hiasan dekorasi yang kekinian. Kombinasi tersebut pastinya akan menciptakan nuansa modern yang membuat ruangan terlihat elegan dan terasa sangat nyaman.

Selain itu, kombinasi warna yang lembut dari dekorasi ruangan dengan konsep minimalis akan menciptakan suasana yang sangat menenangkan. Hal ini tentunya akan membuat anda memiliki waktu istirahat dan kualitas tidur yang lebih baik. Dengan kata lain, dekorasi ruangan minimalis sangat pas untuk diterapkan pada kamar tidur karena sangat cocok untuk menciptakan suasana yang nyaman dan menenangkan

Oleh karena itu, tidak ada salahnya untuk mempertimbangkan gaya dekorasi minimalis sebagai opsi teratas untuk menghiasi kamar tidur anda. Dekorasi minimalis tidak akan pernah gagal untuk memperindah tampilan kamar dan menciptakan suasana nyaman pada kamar anda.

Untuk inspirasi utama Anda, di sini kami telah menghimpun ide desain kamar tidur minimalis terbaik yang sangat pastinya akan sangat menginspirasi anda. Anda dapat menggunakannya sebagai referensi utama ketika Anda hendak memperbarui tampilan keseluruhan kamar anda dengan gaya yang lebih kekinian.

Yuk kita cek inspirasi terbaik untuk desain kamar tidur minimalis yang telah kami himpun khusus untuk anda!

Desain Kamar Tidur Minimalis

minimalist bedroom 2 blog.parachutehome.com

 

minimalist bedroom 3 amzn.to

 

minimalist bedroom 4 plus.google.com

 

minimalist bedroom 5 istome.co.uk

 

minimalist bedroom 6 delightfull.eu

 

minimalist bedroom 7 allmodern.com

 

minimalist bedroom 8 etsy.com

 

minimalist bedroom 9 decoomo.com

 

minimalist bedroom 10 popsugar.com

 

minimalist bedroom 11 homestolove.com.au

 

minimalist bedroom 12 apartmenttherapy.com

 

minimalist bedroom 13 whitekitchencabinets.info

 

minimalist bedroom 14 getbeautified.com

 

minimalist bedroom 15 sfgirlbybay.com

 

minimalist bedroom 16 smartfurniture.com

 

minimalist bedroom 18 mydomaine.com

 

minimalist bedroom 19 moodecor.co

 

minimalist bedroom 21 blazepress.com

 

minimalist bedroom 22 decorationlove.com

 

minimalist bedroom 23 behance.net

 

minimalist bedroom 24 sitehouse.net

 

minimalist bedroom 25 farandclose.com

 

minimalist bedroom 26 hotellobbies.net

Pilih desain kamar tidur minimalis terbaik yang sesuai dengan kebutuhan, selera, dan tata letak kamar tidur Anda. Perlu diingat untuk selalu menciptakan tampilan keseluruhan yang harmonis pada dekorasi kamar tidur Anda sehingga anda dapat memiliki kamar tidur dengan tampilan nyaman dan suasana yang nyaman

Memilih gaya minimalis untuk dekorasi kamar tidur anda tentunya merupakan pilihan yang tepat. Gaya minimalis adalah dekorasi yang sangat trendi yang akan membuat kamar Anda terlihat lebih up-to-date sesuai trend dekorasi kamar yang kekinian.

Untuk memudahkan Anda menghias kamar tidur tercinta Anda dengan gaya minimalis, di sini kami memiliki beberapa tips sederhana yang dapat anda terapkan:

Pilih Tempat Tidur Platform (Tanpa Kaki)

Tempat tidur merupakan focal point utama kamar tidur, dan untuk dekorasi minimalis, tempat tidur dengan desain platform adalah pilihan terbaik. Tempat tidur dengan desain tersebut dapat mempertahankan karakter sederhana dari gaya minimalis dengan tampilannya yang tidak memiliki banyak ornamen

Tata Ruang Leluasa

Karakter dasar lain dari dekorasi minimalis adalah selalu memiliki banyak ruang kosong di dalam ruangannya. Tujuannya adalah untuk membuat ruangan terasa lapang sehingga terasa sangat nyaman.

Dekorasi Sederhana Modern

Mendominasi ruangan dengan warna yang netral seperti abu, putih, atau bahkan hitam merupakan pilihan yang tepat. Kemudian, pilih desain furnitur dan aksesoris dengan desain modern untuk menghiasi ruangan.

Pencahayaan Optimal

Terkadang, kamar tidur minimalis bisa saja terlihat suram karena dominasi warna netralnya. Oleh karena itu, pastikan ruangan kamar minimalis anda memilik pencahayaan yang baik. Jendela berukuran besar dapat menjadi sumber penerangan tambahan selain perlengkapan pencahayaan seperti lampu gantung atau lampu tidur. Jendela besar memungkinkan cahaya luar masuk ke ruangan dan membuatnya terasa lebih nyaman.

Tags

About The Author

Ilham Akbar 26
Novice

Ilham Akbar

I love to read, write, and talk about lots of things.
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel