Assalamu’alaikum semuanya !! Apa kabar hari ini sahabat Plimbii ?? Semoga baik – baik saja , sehat selalu dan selalu diberikan rahmat oleh Allah SWT tentunya. Dikarenakan iedul adha sudah tinggal menghitung jam. Maka dari itu , saya akan coba untuk memberikan penjabaran mengenai adab – adab yang sunnah dilakukan oleh para kaum muslimin sebelum melaksanakan kegiatan sholat iedul adha. Yang biasanya dilakukan di lapangan luas ataupun di jalan raya.
               Nahh , ternyata ada beberapa adab yang senantiasa kaum muslimin lakukan sebelum melakukan beberapa solat iedul Adha yang pastinya hal ini sangat dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW. Pastinya ketika kita melakukan adab – adab yang disunahkan oleh Rasulullah SAW , kita akan senantiasa mendapatkan pahala yang lebih melimpah yang akan kita peroleh. Maka dari itu cobalah untuk melakukannya. Lalu apa sajakah adab – adab nya ..
- Mandi Besar
Mandi Besar sangat dianjurkan oleh Rasulullah SAW sebelum kita melaksanakan sholat iedul Adha , yang pastinya hal ini akan sangat bermanfaat bagi tubuh kita agar senantiasa segar bugar dan harum. Lebih dari itu karena hal ini merupakan sebuah sunnah , maka kita akan memperoleh ganjaran pahala yang lebih dari Allah SWT.
- Memakai wangi – wangian bagi kaum adam
Hal ini dianjurkan oleh Rasulullah SAW. Dari Ibnu Abbas , ketika di hari Jum’at , Rasulullah bersabda bahwa "Sesungguhnya hari ini adalah hari raya yang Allah jadikan untuk kaum muslimin. Barangsiapa yang hadir jumatan, hendaknya dia mandi. Jika dia punya wewangian, hendaknya dia gunakan, dan kalian harus gosok gigi.†(HR. Ibn Majah dan dihasankan al-Albani)â€.
Hal tersebut pun akan menjadi manfaat lebih untuk kita dapatkan ,karena ketika kita menggunakan wangi – wangian , orang disekitar kita pun akan merasa senang untuk berlama - lama berada di sekitar kita.
- Mengenakan pakaian yang paling bagus
Ketika kita selesai mandi , maka carilah pakaian yang paling bagus. Tentunya sopan pula untuk digunakan sholat iedul adha. Dalam hal ini kita akan merasa nyaman untuk memakai pakaian tersebut dan akan semakin dekat dan khusyu ketika sedang melaksanakan.
- Tidak makan sampai kembali dari sholat ied
Cobalah untuk menahan sejenak agar tidak makan ketika kita sedang melaksanakan sholat iedul adha sampai ketika kita pulang ke rumah. Karena menurut Hadits riwayat Turmudzi , Ibnu Majah dan dishahihkan al-Albani. Bahwa “Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam tidak berangkat menuju shalat Idul Fitri sampai beliau makan terlebih dahulu, dan ketika Idul Adha, beliau tidak makan sampai shalat dahuluâ€.
- Menuju ke tempat sholat bersama keluarga.
- Pulang dari tempat sholat mengambil jalan yang berbeda
- Bertakbirlah sejak dari rumah sampai ke tempat shalat
- Wanita haidh tetap ke menuju lapangan atau jalan raya untuk ikut serta mendengarkan khutbah iedul adha
- Melaksanakan sholat ied dan mendengar khutbah dengan khusyuk
- Memotong hewan kurban
- Memotong kuku
Â
Terima kasih !! Semoga bermanfaat !!
Â