Benda-Benda yang Terancam Punah Karena Kemajuan Teknologi (Part 2/Terakhir)

15 Jul 2018 19:56 2820 Hits 1 Comments
Munculnya gadget-gadget canggih belakangan ini mampu menggantikan beberapa benda yang sudah ketinggalan jaman. Berikut beberapa benda sehari-hari yang sepertinya bakalan asing buat anak cucu kita karena terancam punah karena kemajuan teknologi yang lebih maju dari sekarang.

Kemajuan teknologi yang pesat pada berbagai bidang memang mampu membuat hidup kita lebih mudah. Munculnya gadget-gadget canggih belakangan ini mampu menggantikan beberapa benda yang sudah ketinggalan jaman. Kita beruntung karena hidup di masa dimana sedang terjadi kemajuan teknologi, dari jaman analog ke digital, dari jaman kabel ke nirkabel, dan masih banyak lagi.

Berikut beberapa benda sehari-hari yang sepertinya bakalan asing buat anak cucu kita atau terancam punah karena benda-benda ini akan tergerus oleh kemajuan teknologi yang lebih maju dari sekarang :

Kaset, CD, dan DVD

Jaman dulu waktu internet belum booming seperti sekarang, kaset menjadi primadona para pecinta musik buat dengerin musik favorit. Lalu berkembang menjadi CD dan DVD dengan teknologi yang makin ringkas dan efisien yang bahkan bisa menyimpan video. Tapi belakangan ini peran CD dan DVD sepertinya akan tergantikan oleh musik dan video digital yang tersebar di dunia maya. Lama-lama kaset, CD, dan DVD akan punah karena sudah tidak ada lagi yang menggunakannya.

Telepon Kabel

Ada jamannya setiap rumah punya satu nomor telpon dimana nomor itu menjadi milik bersama satu rumah. Atau telepon umum yang biasanya setiap sore selalu antri karena banyak yang mau menelpon kerabatnya. Tapi dengan munculnya handphone, telpon kabel tersebut mulai ditinggalkan karena dianggap tidak praktis. Sekarang ini setiap orang mempunyai minimal satu smartphone sebagai alat komunikasi pribadi.

Peta dan Atlas

Lagi-lagi teknologi mampu membuat hidup kita lebih mudah. Orang dulu harus punya atau pinjam atlas untuk pelajaran IPS. Jika ingin mencari alamat seseorang harus bertanya penduduk sekitar. Tapi sekarang semenjak ada Google Maps dan aplikasi peta lainnya, kita tidak perlu repot-repot seperti dulu. Semua tersedia dalam genggaman tangan.

Album Foto

Sejak kenal Facebook, foto-foto kenangan bersama teman semuanya diupload ke sana. Dan sejak ada smartphone yang dibekali kamera beresolusi tinggi, banyak yang semakin eksis di Facebook, Path, dan Instagram. Selain mudah, semua foto yang disimpan disana pun akan awet dan tidak rusak seperti halnya kita mencetak foto tersebut.

Radio

Sekarang, kebanyakan orang mendengarkan siaran radio melalui radio canggih di mobil, smartphone atau live streaming di internet. Sedangkan, yang melalui radio analog sudah sangat jarang. Mengingat bahwa radio sulit dibawa ke mana-mana dan hampir semua smartphone mendukung aplikasi radio. Jadi, tidak aneh bila radio analog termasuk barang yang terancam punah.

Tags

About The Author

Akmal Athallah 41
Ordinary
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel