Haruskah Cristiano Ronaldo Untuk Tinggalkan Real Madrid Dan Bergabung Dengan Juventus?

10 Jul 2018 15:08 1699 Hits 0 Comments
Belakangan ini, pecinta sepakbola dihangatkan oleh isu bintang sepakbola dunia, Cristiano Ronaldo, yang akan bergabung dengan Juventus. Kabar ini mencuat sehari setelah negaranya, Portugal, tersingkir di babak 16 besar Piala Dunia 2018 setelah kalah dari Uruguay 2-1. Menurut media Spanyol, agen dari CR7, yaitu Jorge Mendes, sudah menghubungi raksasa Italia tersebut untuk segera melayangkan penawaran resmi  kepada Los Blancos untuk sang mega bintang tersebut. 

Belakangan ini, pecinta sepakbola dihangatkan oleh isu bintang sepakbola dunia, Cristiano Ronaldo, yang akan bergabung dengan Juventus. Kabar ini mencuat sehari setelah negaranya, Portugal, tersingkir di babak 16 besar Piala Dunia 2018 setelah kalah dari Uruguay 2-1. Menurut media Spanyol, agen dari CR7, yaitu Jorge Mendes, sudah menghubungi raksasa Italia tersebut untuk segera melayangkan penawaran resmi  kepada Los Blancos untuk sang mega bintang tersebut. Sebenarnya, Real Madrid memagari Ronaldo dengan bandrol selangit, yaitu 1 miliyar euro, atau sekitar Rp.15 triliyun, bagi tim yang ingin mendapatkan pemain yang sudah meraih 5 kali gelar pemain terbaik dunia ini. Namun, bandrol tersebut hanya berlaku untuk tim yang berasal dari Inggris, Spanyol, Jerman, dan Perancis. Itu artinya, tim asal Italia manapun selain Juventus, bisa melayangkan tawaran harga dibawah bandrol tersebut.

Jauh sebelum rumor ini mencuat, Ronaldo sendiri sudah meminta Real Madrid untuk menaikkan gajinya menjadi 30 juta euro, atau senilai Rp.450 miliyar, sehari setelah final Liga Champions Eropa. Dia meminta gaji sebesar itu karena dia sudah banyak berkontribusi dalam usaha raksasa ibu kota Spanyol tersebut dalam meraih gelar-gelar hebat, seperti Liga Champions Eropa yang ketiga kalinya secara beruntun. Namun, sepertinya keinginan CR7 tersebut tidak dikabulkan oleh Florentino Perez.

Lalu, dengan semua hal diatas, apakah sudah saatnya CR7 untuk meninggalkan Real Madrid, dan bergabung dengan Juventus?Berikut ini saya berikan penjelasannya.

  • Lebih Baik Tinggalkan Real Madrid

Tindakan yang dilakukan oleh Florentino Perez dalam menangani pemain yang mulai lanjut usia mungkin bisa menjadi salah satu poin yang menyebabkan Ronaldo harus pindah musim depan. Apalagi, sebelum Ronaldo, Iker Casillas yang sudah mengabdi untuk Real Madrid selama 20 tahun lebih justru seakan tidak dihargai loyalitasnya. Florentino Perez pun akhirnya memutuskan untuk menjual Casillas ke Porto pada tahun 2015 lalu. Bukan hanya Casillas, Raul Gonzalez juga mengalami hal serupa seperti Casillas. Setelah menghabiskan karirnya bersama Real Madrid, manajemen Los Blancos pun memutuskan untuk 'menyingkirkan' ia dari Real Madrid. Pada saat itu, Perez ingin Raul mewariskan nomor keramat yang ia kenakan, yaitu nomor 7 kepada Ronaldo sampai sekarang. Walaupun sebenarnya kedua pemain tersebut memutuskan untuk bermain diluar Real Madrid atas kehendak mereka sendiri, namun Perez juga turut andil dalam hengkangnya Casillas dan Raul. Dan, kali ini, seolah terjadi De Ja Vu, Perez ingin membuat Ronaldo untuk berbicara pada media bahwa Ronaldo sendirilah yang memutuskan untuk hengkang.

Ronaldo sendiri memang ingin merasakan atmosfir bermain di liga lain, setelah mencicipi Liga Inggris dan Spanyol. Tidak seperti di Real Madrid, tim-tim di Serie A sangat menghormati pemain yang sudah berdedikasi untuk tim dengan sepenuh hati. Sebut saja Francesco Totti, dia benar-benar dihormati oleh tim dan para penggemarnya, walaupun dirinya tidak banyak memberikan gelar untuk AS Roma. Dan, karena hal tersebut, Totti pun menolak semua tawaran kontrak dari tim lain karena respek yang diberikan oleh tim dan suporter kepada dirinya hingga dirinya pensiun pada 2017 lalu.

Bukan hanya itu saja, ada dampak positifnya bagi Real Madrid. Dengan hengkangnya CR7, maka peluang pemain Real Madrid seperti Asensio, Lucas Vazquez dan pemain lain yang ingin bergabung dengan Los Blancos pun terbuka lebar. Karena, ketika pemain 33 tahun asal Portugal tersebut berada di El Real, dia selalu menjadi starter. Sementara, pemain lain yang bisa bermain di posisi CR7 selalu menjadi pemain cadangan. Dan, dengan hengkangnya Ronaldo, maka tim ini akan bermain secara kolektif, tanpa bergantung pada satu pemain saja.

  • Bertahan Di Real Madrid

Walaupun mungkin ada banyak konfilk dengan Real Madrid, mungkin peran dirinya di Real Madrid sangat dibutuhkan saat ini. Statistik mencatat bahwa gol-gol CR7 kerap kali membantu El Real untuk meraih setidaknya 1 poin pada musim lalu. Ditambah lagi, penyerang lainnya seperti Benzema yang sudah kehilangan konsistensi untuk mencetak gol, dan Gareth Bale yang rentan terkena cedera mungkin jadi faktor utama yang membuat seharusnya Ronaldo untuk bertahan di Real Madrid. Selain itu, dengan keberadaan Ronaldo dalam tim Real Madrid bisa membantu ketajaman pemain lain untuk berusaha mencetak gol di setiap pertandingannya. Bila dirinya bertahan di Real Madrid, maka persaingan dalam perebutan gelar El Pichichi atau gelar pencetak gol terbanyak Liga Spanyol antara Messi dan Ronaldo pun bisa memanaskan persaingan di ajang Liga Spanyol.

Mungkin itu pendapat saya mengenai haruskah Ronaldo untuk hengkang dari Real Madrid?Apakah kalian punya opini masing-masing?Atau kalian sepakat dengan opini diatas? 

Tags

About The Author

Aldi Saepurahman-4 39
Ordinary

Aldi Saepurahman-4

My Coding My Adventure
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel