Beberapa Aplikasi Pengedit Video di Android (Part 2 / Terakhir)

3 Jul 2018 19:52 1927 Hits 0 Comments
Berikut beberapa aplikasi pengedit video di Android part 2.

Smartphone saat ini sudah memiliki spesifikasi kamera yang lumayan mumpuni untuk sekadar mengabadikan momen keseharian kamu. Nggak heran banyak komunitas penggiat kamera smartphone di luar sana.

Setelah merekam video, tentu kamu juga membutuhkan aplikasi editing video sebelum karya kamu dipublish, kan?

Berikut beberapa aplikasi pengedit video di Android part 2 :

Videoshop

Videoshop bisa menjadi pilihan buat kamu yang butuh aplikasi edit video ringan dengan fitur segudang. Selain menyediakan fitur standar, Videoshop juga dilengkapi dengan animasi transisi, rekaman voice over, dukungan stop motion, efek suara, dan edit video terbalik.

ActionDirector Video Editor

ActionDirector adalah salah satu aplikasi video editing yang populer pada PC. Aplikasi yang juga tersedia di Android ini menawarkan segudang fitur seperti menambahkan musik, potong video dan slow-motion. Aplikasi ini juga mendukung format video 4K.

KineMaster

KineMaster merupakan aplikasi editing video populer di Android. Selain fitur standar yang bisa kamu gunakan, buat kamu yang suka buat video gaming ada juga fitur chroma key untuk video green screen. Tersedia dalam versi gratis, KineMaster sudah cukup untuk kebutuhan edit video di sosial media.

Magisto

Magisto memang bukan ditujukan untuk kamu yang butuh aplikasi editing video Android secara profesional. Aplikasi ini dapat digunakan dengan tiga langkah mudah, pilih gambar atau video, pilih musik, dan tambahkan judul. Cocok banget buat anak sosial media yang nggak punya waktu lama dalam mengedit video.

WeVideo

WeVideo menawarkan beragam kemudahan dalam mengedit video dalam hitungan menit. Aplikasi ini menawarkan tampilan yang mudah dan nyaman digunakan. WeVideo sendiri memungkinkan kamu melakukan voice over langsung dalam aplikasi. Sementara itu biar makin dramatis, terdapat 30 tema dan filter unik yang bisa kamu gunakan.

VidTrim

VidTrim sangat direkomendasikan buat kamu yang hanya membutuhkan edit sederhana. Misalnya hanya potong dan tempel video saja. Sama seperti aplikasi edit video Android kebanyakan, VidTrim memberikan berbagai fitur berguna, seperti filter efek, transisi dan tambahan musik yang membuat video kamu tambah menarik.

Reverse Movie FX

Reverse Movie FX bisa menciptakan efek sulap luar biasa yang bisa dipamerkan ke teman-teman kamu. Sederhananya aplikasi edit video Android ini akan membuat video mundur sehingga tampak menarik. Kamu bisa beratraksi dengan menarik beda dengan ilmu magis atau membuat utuh kembali benda yang kamu hancurkan.

YouCut - Video Editor & Video Maker

YouCut menawarkan pengalaman aplikasi edit video terbaik berkat adanya fitur kompresi dengan kualitas tinggi. Kamu pun bisa menghemat memori smartphone hingga 90% loh.

Kamu juga dapat dengan mudah melakukan pengeditan dalam berbagai format video yang didukung, seperti avi, mp4, 3gp dan masih banyak lagi.

Tags

About The Author

Akmal Athallah 41
Ordinary
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel