ciri ciri makin mendekatnya akhir zaman

23 Jun 2018 13:41 2387 Hits 0 Comments

apa teman menyadari kalau akhir akhir ini sering terjadinya gempa bumi,apa teman teman tau kalau salah satu tanda akhir jaman yaitu banyaknya gempa yang terjadi di muka bumi sebagaimana  Rasulullah SAW bersabda

 “Tidak akan terjadi hari Kiamat hingga terjadi banyak peristiwa gempa bumi.” (HR. Al-Bukhari)

apa teman menyadari kalau akhir akhir ini sering terjadinya gempa bumi,apa teman teman tau kalau salah satu tanda akhir jaman yaitu banyaknya gempa yang terjadi di muka bumi sebagaimana  Rasulullah SAW bersabda

 “Tidak akan terjadi hari Kiamat hingga terjadi banyak peristiwa gempa bumi.” (HR. Al-Bukhari)

dan tanda tanda lainnya adalah sebagai berikut:

1.Berlomba-lomba Meninggikan Bangunan

Saat ini setiap negara dan wilayah berlomba-limba mendirikan gedung yang tinggi dan hal ini  adalah salah satu tanda akhir zaman. Sebagaimana yang disebutkan dalam hadits

“Dan bahwa engkau (akan) menyaksikan orang yang bertelanjang kaki dan badan, lagi miskin yang mengembala domba, berlomba-lomba meninggikan bangunan.” (HR Muslim)

2.Maraknya Pembunuhan

Banyaknya kasus pembunuhan keji yang terjadi saat ini adalah salah satu pertanda akhir zaman yang disebutkan dalam hadits berikut

“Tidak akan datang hari Kiamat hingga banyak al-harj.” Mereka bertanya, “Wahai Rasulullah, apakah al-harj itu?” Beliau menjawab, “Pembunuhan, pembunuhan.” (HR. Muslim).

3.Maraknya peredaran Minuman Keras atau khamer

Minuman keras atau minuman beralkohol haram hukumnya dan salah satu tanda akhir zaman adalah merebaknya khamer atau minuman keras tersebut. Sebagaimana disebutkan dalam hadits berikut 

‘Diantara tanda-tanda Kiamat adalah ………..dan beliau Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam menyebutkan diantaranya : ‘(Maraknya) minuman khamer ’.” (HR Muslim)

4.Banyaknya Pasukan dan Pendukung Kezhaliman

Makin maraknya orang dan pendukung kezhaliman adalah salah satu tanda akhir zaman. Rasul bersabda

Dua kelompok manusia penghuni neraka yang belum pernah aku lihat, (yaitu) golongan orang-orang yang membawa cemeti seperti buntut sapi, mereka memukuli manusia dengannya ”(HR Muslim)

5.Peperangan dengan Bangsa Turki

Imam Muslim meriwayatkan dari Abu Hurairah RA bahwa Rasululullah SAW bersabda:  “Tidak akan terjadi hari Kiamat hingga kaum muslimin memerangi bangsa Turki, yaitu kaum yang wajah-wajahnya seperti tameng yang dilapisi kulit, mereka memakai (pakaian) yang terbuat dari bulu, dan berjalan (dengan sandal) yang terbuat dari bulu.” (HR Muslim) 

6.Fenomena Api Hijaz

Munculnya api Hijaz pada pertengahan abad ke 7 H yakni pada tahun 654 H adalah salah satu pertanda akhir zaman sesuai dengan sabda nabi Muhammad SAW

“Tidak akan terjadi hari Kiamat sampai api keluar dari tanah Hijaz yang menerangi leher-leher unta di Bashra.” 

  1. Banyaknya Nabi Palsu

Bermunculannya nabi palsu adalah salah satu tanda akhir zama. Pada masa Rasulullah sendiri setelah Rasul wafat ada beberapa orang yang mengaku sebagai nabi diantaranya yaitu Musailamah al kazzab, Thulaihah bin Khuwailid al-Asadi,serta di masa ini juga muncul nabi palsu seperti Mirza ahmad al qadiyani yang berasal dari India.  Rasul bersabda

“Tidak akan terjadi hari Kiamat hingga dibangkitkan ‘para dajjal (pendusta)’ yang (jumlahnya) mendekati tiga puluh, semuanya mengaku bahwa mereka adalah utusan Allah (Rasulullah).” (HR Bukhari)

8.Munculnya Beragam Fitnah

Fitnah yang dimaksud disini adalah cobaan atau ujian. Sebagaimana tanda ini disebutkan dalam suatu hadits

“Sesungguhnya menjelang datangnya hari Kiamat (terjadi) banyak fitnah,bagaikan bagian malam yang gelap gulita. Seseorang yang di pagi hari dalam keadaan beriman, dan di sore harinya menjadi kafir. (Ada) yang di sore harinya dalam keadaan beriman, dan di pagi harinya menjadi kafir. Orang yang duduk di saat itu lebih baik daripada orang yang berdiri, orang yang berdiri di saat itu lebih baik daripada orang yang berjalan, dan orang yang berjalan saat itu lebih baik daripada orang yang berlari. Maka patahkanlah busur-busur kalian, putuskanlah tali-tali busur kalian, dan pukulkanlah pedang-pedang kalian ke batu. Jika (rumah) salah seorang dari kalian dimasuki (fitnah), maka jadilah seperti yang terbaik dari kedua anak Adam (Habil).” (HR. Imam Ahmad, Abu Dawud, Ibnu Majah, dan al-Hakim)

9.Diutusnya Nabi Muhammad SAW

Rasulullah SAW adalah Rasul penutup yang menandakan bahwa kaum manusia saat ini adalah kaun yang hidup di akhir zaman.  Rasul bersabda

 ‘(Masa) diutusnya aku dan (hari terjadinya) Kiamat seperti dua (jari) ini’.”(Anas Radhiyallahu ‘Anhu) berkata, “Dan beliau Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam merapatkan jari telunjuk dengan jari tengahnya.” (HR. Muslim).

10.Wafatnya Nabi Muhammad SAW

Dalam suatu hadits Rasul bersabda

‘Hitunglah enam (tanda) menjelang datangnya hari Kiamat  dan beliau Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam menyebutkan diantaranya : ‘Kematianku’.” (HR. Al-Bukhari).

semoga artikel ini dapat bermanfaat.

sampai jumpa di artikel selanjutnya.

Tags

About The Author

Aldi-13 41
Ordinary
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel