Top 4 Game Tycoon Pt.2

21 Jun 2018 20:15 2013 Hits 0 Comments
Kalau lagi bosen , enaknya main Game . Apalagi main Game simulasi yang mengatur sebuah bisnis , yaitu Game Tycoon . Sekarang , silahkan disimak Top 4 Game Tycoon . 

Selamat Datang Dan Back Again With Me , dan kali ini saya akan membahas topik tentang " Top 4 Game Tycoon " bagian kedua . Mungkin beberapa dari kalian sudah tahu bahwa Game Tycoon adalah game simulasi dimana anda harus mengatur dan menjaga suatu hal , salah satu contohnya perusahaan anda .

Dan kali ini , saya akan memulai topiknya . Let's begin the topic .

Smartphone Tycoon

Game buatan Roastery Games yang dirilis untuk Smartphone ini menyuruh anda untuk membuat dan mengatur sebuah perusahaan Smartphone . Tidak hanya membuat sebuah perusahaan , tapi anda harus membuat sebuah Smartphone , anda bisa mengatur bentuk Smartphone dari ketipisan dan kelebaran dan ketinggian Smartphone tersebut , kualitas kamera belakang dan kamera depan , fitur - fitur yang dimiliki oleh Smartphone tersebut , seperti Fingerprint , Face ID , Anti Air , Dual Sim , dan masih banyak lagi . Anda juga harus memasarkan Smartphone yang anda buat agar bisa terjual dan memiliki banyak fans .

Tycoon City New York

Salah satu Game Atari yaitu Game buatan Deep Red Studios dan dirilis untuk PC ini menyuruh anda untuk membuat kota Amerika Serikat yang paling dikenal , yaitu New York menjadi bagus lagi . Di awal game ini , anda hanya bisa melihat tanah dan beberapa bangunan dan taman yang tidak ada dekorasi apapun . Dan disitulah anda harus membuat bangunan dan taman menjadi lebih indah lagi . Buatlah kota New York menjadi keren sekeren mungkin . Salah satu fitur yang dimiliki oleh game ini adalah beberapa hari perayaan atau sebuah festival seperti Halloween , Hari Cina , Konser Band .

School Tycoon

Game buatan Cat Daddy Games yang dirilis untuk PC ini menyuruh anda untuk membuat sebuah sekolah sesuai keinginan sendiri . Mulailah buat tempat belajar untuk para pelajar dan buatlah vending machine ( mesin jual otomatis ) , tempat makan , tempat minum , taman , dan bangunan lainnya agar para pelajar merasa nyaman dengan sekolah yang anda buat .

Game Dev Tycoon

Game buatan Greenheart Games yang dirilis untuk PC dan Smartphone ini mirip dengan Game Smartphone Tycoon . Hanya saja , Game satu ini menyuruh anda untuk membuat perusahaan Game dan mengatur perusahaan Game tersebut . Dan , jika di Smartphone Tycoon anda membuat sebuah Smartphone , di Game Dev Tycoon anda membuat sebuah Game . Mulai dari genre gamenya sampai fitur - fitur yang dimiliki oleh game yang akan dibuat . Fitur yang ada di Game satu ini lumayan bagus dibanding Game Smartphone Tycoon , karena selain anda bisa membuat sebuah Game , anda juga bisa membuat Console .

Jadi , itulah Top 4 Game Tycoon bagian kedua . Mungkin akan berjumpa lagi di bagian ketiganya .

Until Next Time , Peace .

About The Author

JER 45
Ordinary

JER

Suka sesuatu.
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel